5 Tambahan Chrome untuk Penggila YouTube

Reporter

Kamis, 20 Juni 2013 11:54 WIB

YouTube. AP/Julie Jacobson

TEMPO.CO, California - Google menambahkan fitur menarik Chrome yang akan membuat pengalaman menonton penggila YouTube lebih menyenangkan.

Berikut lima koleksi tambahan Chrome yang dapat melakukan banyak hal secara otomatis mulai dari meningkatkan kualitas video YouTube hingga membantu dalam penelitian.

1. AutoHD untuk YouTube
YouTube memiliki pengaturan yang akan memilih kualitas terbaik untuk koneksi penggunanya dan ukuran pemain. Fitur yang satu ini dapat dihadirkan pada layar yang penuh, tetapi tidak berlaku untuk semua video ukuran biasa. Jadi, daripada harus mengklik ikon setiap kali membuka video, cobalah fitur tambahan ini, yang akan menunjukkan video dalam ukuran 720p atau 1080p.

2. Turn Off the Lights
Pengguna YouTube biasanya akan menjadi sulit fokus pada video yang berelasi dengan iklan yang tak jarang mengusik laman YouTube. Dengan fitur ini, semua gangguan yang menghalangi pandangan mata akan disingkirkan dan menjadikan layar video menjadi lebih menarik untuk dilihat.

3. YouTube Smart Pause
Fitur tambahan ini tepat bagi pengguna YouTube yang tengah melakukan penelitian. Tidak perlu menghentikan video jika hendak membuat catatan atau mencari sesuatu yang lain karena fitur ini dapat melakukan penghentian sementara secara otomatis.

4. YouTube Lyrics
Buat penggila video musik dan yang ingin belajar lagu, fitur ini sangat pas karena lirik akan muncul pada sisi kanan video sehingga tidak menghalangi pandangannya untuk menyaksikan klip yang ada.

5. YouTurn
Jika pengguna YouTube tidak merasa puas pada video lagu atau film yang hanya sekali putar, dapat memanfaatkan tambahan Chrome yang satu ini untuk dapat menikmati hiburan tadi secara berulang-ulang.

CNET|HOSPITA


Berita terpopuler:


HTC Mengkonfirmasi HTC One Mini
Huawei Rilis Ponsel Tertipis di Dunia

Pria Inggris Pilih Internet daripada Tidur

Panasonic ToughPad JT-B1, Tablet Pekerja Bangunan

Berita terkait

Strategi Lintasarta Dukung Dunia Bisnis

22 Februari 2021

Strategi Lintasarta Dukung Dunia Bisnis

Di 2021, Lintasarta tetap berkomitmen memberikan layanan terbaik untuk berbagai sektor industri.

Baca Selengkapnya

Sempat Diretas, Ditjen Pajak Targetkan Situsnya Pulih Hari Ini

11 Juni 2018

Sempat Diretas, Ditjen Pajak Targetkan Situsnya Pulih Hari Ini

Direktorat Jenderal Pajak Kementerian Keuangan menargetkan pemulihan situsnya yang sempat diretas rampung pada hari ini.

Baca Selengkapnya

Kominfo Blokir 34 Situs Berunsur Radikalisme Selama April 2018

31 Mei 2018

Kominfo Blokir 34 Situs Berunsur Radikalisme Selama April 2018

Kominfo berupaya meminimalkan aksi teror dengan memblokir konten radikalisme.

Baca Selengkapnya

Pangsa Pasar Besar, Situs Perbandingan Harga Priceprice.com Diluncurkan

24 Januari 2018

Pangsa Pasar Besar, Situs Perbandingan Harga Priceprice.com Diluncurkan

Situs perbandingan harga Priceprice.com diluncurkan di Indonesia. Priceprice.com untuk memudahkan pengguna membandingkan harga barang.

Baca Selengkapnya

Situs Om Senang Mirip Nikahsirri.com Hebohkan Belgia

27 September 2017

Situs Om Senang Mirip Nikahsirri.com Hebohkan Belgia

Pihak berwenang Belgia akan mengambil sikap tegas terhadap peredaran situs yang diduga menawarkan pelacuran terselubung.

Baca Selengkapnya

Google Chrome Bakal Memungkinkan Pengguna Membisukan Situs Web

27 Agustus 2017

Google Chrome Bakal Memungkinkan Pengguna Membisukan Situs Web

Google menguji opsi baru yang memungkinkan pengguna membisukan situs web secara permanen di dalam browser Chrome.

Baca Selengkapnya

Ingin Sukses Cari Uang Lewat YouTube? Ada Kiatnya...

10 Agustus 2017

Ingin Sukses Cari Uang Lewat YouTube? Ada Kiatnya...

Salah satu cara yang dipilih generasi Millennial untuk mengekspresikan diri adalah mengunggah materi ke YouTube, tapi kenapa tak semua sukses?

Baca Selengkapnya

Bagaimana Menyusun Kata Sandi yang Anti Pembobolan?

10 Agustus 2017

Bagaimana Menyusun Kata Sandi yang Anti Pembobolan?

Bill Burr, pernah merilis sebuah buku (pedoman) di tahun 2003 lalu berisi kata sandi yang tidak dapat diretas, masih manjurkah?

Baca Selengkapnya

Google, Facebook, Spotify Akan Ikut Aksi Dukung Net Neutrality

12 Juli 2017

Google, Facebook, Spotify Akan Ikut Aksi Dukung Net Neutrality

Perusahaan-perusahaan, seperti Google, Facebook, Spotify, Jumat lalu mengumumkan akan berpartisipasi dalam aksi 12 Juli untuk mendukung net neutrality

Baca Selengkapnya

Ingin Vlog Anda Sekondang Kaesang? Hindari Lima Hal Berikut Ini

7 Juli 2017

Ingin Vlog Anda Sekondang Kaesang? Hindari Lima Hal Berikut Ini

Vlogging menjadi fenomena tersendiri saat ini. Banyak netizen, dari yang belum tekrenal sampai yang kondang macam Kaesang, meramaikan dunia vlog.

Baca Selengkapnya