Pendapat Berbagai Kalangan Soal Foto Aira  

Reporter

Selasa, 27 Agustus 2013 10:53 WIB

Roy Suryo mengunggah foto ibu Ani Yudhoyono saat memotret Aira, cucunya. Twitter.com/KRMTRoySuryo

TEMPO.CO, Jakarta - Foto Aira yang diunggah Ibu Ani Yudhoyono di akun instagramnya masih menjadi bahan perbincangan banyak orang. Banyak yang menilai foto yang diunggah oleh Bu Ani tersebut adalah foto rekayasa atau hasil editan. Roy Suryo sebagai pakar telematika pun angkat bicara mengenai foto ini.

Melalui akun Twitter @KRMTRoySuryo, Roy ikut mem-posting hasil jepretannya untuk memastikan foto Ibu Ani benar-benar asli. "Tweeps Yth, Soal Foto AIRA di Instagram Ibu Hj. Ani Yudhoyono itu ASLI 100%. Ini Dokumentasi keduanya. Case close," tulis Roy dalam akun Twitter-nya, sekitar 14 jam lalu.

Namun, ketika Roy Suryo mencoba membantu memberikan kesaksian mengenai keaslian foto ini, ia malah mendapatkan banyak komentar miring dari follower-nya. Seperti yang di cuit @Bonek_Juventini15h, “ @KRMTRoySuryo knpa ngak ngetwitt hal yg lebih penting tntang pemuda dan olahraga.”

Ada juga yang berkomentar, “@Fikariza14h : @bonek_juventini @krmtroysuryo WajarLah, Bos terusik, anak buah membela... #uhuk”. Yang lain pun menaggapi, “@oedddie18h : @KRMTRoySuryo ««~ ini mentri olah raga apa mentri penerangan?”

Untuk foto Aira sendiri di Akun Instagram Ibu Ani Yudhoyono memang sudah banyak yang menilai keaslian foto ini. Namun masyarakat Indonesia yang terkenal suka berkomentar juga masih memberi tanggapan pada foto ini.

“Endosadewa : Untuk Ibunda Ibu Ani Yudhoyono, pro dan kontra itu biasa kalau ibu benar ya tetap tenang saja ya bu :)." Ada juga yang berkomentar, “Archel24 : kasian ibu Ani, yang sabar ya bu. Lain kali bu, kasih situs web ini aja, bisa kok cari tau keaslian foto lewat metadata.” yang lainnya juga ikut memberi pendapat, “Aldocimpago : Yang bilang ga asli, hanya numpang tenar aja..”

Foto Aira yang diunggah Ibu Ani itu disukai 4.480 orang.

INSTAGRAM | TWITTER | ANINDYA LEGIA PUTRI

Berita terkait

Melihat Pameran Fotografi yang Menampilkan Potret Masyarakat Pulau Komodo di Kota Padang

7 hari lalu

Melihat Pameran Fotografi yang Menampilkan Potret Masyarakat Pulau Komodo di Kota Padang

Pameran fotografi yang menyorot tentang nasib masyarakat di Pulau Komodo digelar pada 25 April hingga 28 April 2024 di Galeri UPTD Taman Budaya Sumatra Barat

Baca Selengkapnya

Sejarah Kamera Leica yang Kini Digandeng Xiaomi, Pernah Digunakan Motret Proklamasi Kemerdekaan RI

36 hari lalu

Sejarah Kamera Leica yang Kini Digandeng Xiaomi, Pernah Digunakan Motret Proklamasi Kemerdekaan RI

Leica merupakan produsen kamera legendaris, kini digandeng Xiaomi.

Baca Selengkapnya

Kamera Fujifilm X100VI, Popularitas Penjualan hingga Spesifikasi Produk

38 hari lalu

Kamera Fujifilm X100VI, Popularitas Penjualan hingga Spesifikasi Produk

Fujifilm X100VI generasi keenam dari seri X100 yang pertama kali diperkenalkan pada 2011

Baca Selengkapnya

Kongres Drone akan Diadakan di Cina pada Mei 2024

39 hari lalu

Kongres Drone akan Diadakan di Cina pada Mei 2024

Kongres Drone Dunia ke-8 akan diadakan di Shenzhen, Cina Selatan, pada 24-26 Mei 2024

Baca Selengkapnya

Honor Magic 6 Ultimate Berpeluang Jadi Ponsel Pertama Gunakan Sensor Kamera OmniVision OV50K

53 hari lalu

Honor Magic 6 Ultimate Berpeluang Jadi Ponsel Pertama Gunakan Sensor Kamera OmniVision OV50K

OmniVision OV50K adalah kamera 50 megapiksel yang akan menawarkan fotografi kelas flagship. Honor Magic 6 berpeluang jadi yang pertama gunakannya.

Baca Selengkapnya

Tak Bisa Lupakan Yogyakarta, SBY Ungkap Sederet Kenangan Manis Bersama Mendiang Istri

20 Januari 2024

Tak Bisa Lupakan Yogyakarta, SBY Ungkap Sederet Kenangan Manis Bersama Mendiang Istri

SBY sambangi Yogyakarta, mengaku menginap di daerah pengungsian bersama Ani Yudhoyono tiap Gunung Merapi meletus.

Baca Selengkapnya

Tips Memotret supaya Dapat Foto Keren saat Traveling

13 Januari 2024

Tips Memotret supaya Dapat Foto Keren saat Traveling

Mengambil foto terbaik selama traveling melibatkan kombinasi keterampilan teknis, kreativitas, dan pemahaman tentang kamera.

Baca Selengkapnya

3 Hal Menarik dari iQOO 12 5G yang Baru Rilis di Indonesia

12 Desember 2023

3 Hal Menarik dari iQOO 12 5G yang Baru Rilis di Indonesia

iQOO 12 5G sudah rilis di Indonesia setelah sebulan sebelumnya rilis di China. Ponsel ini punya fitur kamera canggih dan proper untuk game berat

Baca Selengkapnya

Spesifikasi Aquos R8s Pro, Bisa Sorot Foto di Tempat Gelap dan Tahan Air

8 Desember 2023

Spesifikasi Aquos R8s Pro, Bisa Sorot Foto di Tempat Gelap dan Tahan Air

Aquos R8s Pro telah dirilis secara resmi di Indonesia.

Baca Selengkapnya

Realme GT5 Pro akan Diluncurkan di Cina pada 7 Desember 2023, Simak Spesifikasinya

26 November 2023

Realme GT5 Pro akan Diluncurkan di Cina pada 7 Desember 2023, Simak Spesifikasinya

Realme ingin memperkenalkan terobosan terbaru di bidang fotografi lewat ponsel pintar tersebut

Baca Selengkapnya