Pemerintah AS 'Tutup', Bagaimana Nasib NASA?  

Reporter

Selasa, 1 Oktober 2013 19:11 WIB

Stasiun Internasional Luar Angkasa. REUTERS/NASA

TEMPO.CO, Washington - Pemerintah Amerika Serikat menutup layanannya mulai hari ini, Selasa, 1 Oktober 2013, sampai batas waktu yang tidak ditentukan. Lalu, bagaimana keadaan ini akan berdampak terhadap NASA?

Pejabat lembaga antariksa Negeri Abang Sam itu menyatakan akan menghentikan sebagian besar operasional dan merumahkan sementara sebagian besar tenaga kerjanya. Sekitar 600 dari 18 ribu karyawan NASA akan dipertahankan untuk tetap bekerja selama penutupan layanan pemerintahan.

"Untuk menjamin keselamatan hidup manusia dan perlindungan hak milik NASA," pernyataan pejabat NASA dalam surat yang disampaikan ke Departemen Manajemen dan Anggaran, Selasa, 1 Oktober 2013.

Salah satu instalasi yang dipastikan tetap bekerja adalah Stasiun Antariksa Internasional (ISS). Pejabat NASA menjamin enam astronotnya yang bertugas di ISS tidak akan ditelantarkan di luar angkasa.

"Kami akan memantau dampak penghentian pelayanan terhadap transportasi awak dan isi ulang muatan ke ISS. Ini penting untuk mengurangi ancaman terhadap astronot dan properti yang ada di ISS," tulis pejabat NASA.

Untuk misi ilmiah yang belum dijalankan, NASA akan menghentikannya untuk sementara. Misalnya, misi peluncuran satelit. Namun untuk misi yang sudah dan sedang berjalan akan dipastikan tidak ikut terhenti.

Pemerintah Amerika Serikat memutuskan untuk tak buka kantor setelah anggota parlemen di DPR dan Senat tak menyetujui anggaran belanja negara. Kedua pihak bertengkar dan saling menyalahkan selama lebih dari seminggu akibat Obamacare, model jaminan kesehatan yang ditawarkan pemerintah Barack Obama. Kubu Republik bersikeras anggaran belanja termasuk amandemen anti-Obamacare, hal yang tak disetujui kubu Demokrat di Senat.

Masalah fiskal lain masih akan membayangi negeri itu. Menteri Keuangan Jack Lew mengatakan bahwa jika plafon utang tidak dinaikkan pada 17 Oktober mendatang, pemerintah federal kemungkinan akan menghapus seluruh catatan utang untuk pertama kalinya dalam sejarah Amerika Serikat.

NASA | SPACE | MAHARDIKA SATRIA HADI

Berita terkait

Observatorium Bosscha Tutup Kunjungan Publik Selama Bulan Puasa

53 hari lalu

Observatorium Bosscha Tutup Kunjungan Publik Selama Bulan Puasa

Minat pengunjung ke Observatorium Bosscha tergolong tinggi sejak kunjungan publik mulai dibuka kembali setelah masa pandemi.

Baca Selengkapnya

Raih Nurtanio Award 2023, Harijono Djojodihardjo: Ini Bisa Memacu Generasi Muda

27 November 2023

Raih Nurtanio Award 2023, Harijono Djojodihardjo: Ini Bisa Memacu Generasi Muda

Harijono Djojodihardjo, ahli penerbangan dan antariksa meraih anugerah Nurtanio Award 2023 dari BRIN.

Baca Selengkapnya

BRIN Berikan Nurtanio Award ke Ahli Penerbangan & Antariksa Profesor Harijono Djojodihardjo

26 November 2023

BRIN Berikan Nurtanio Award ke Ahli Penerbangan & Antariksa Profesor Harijono Djojodihardjo

BRIN memberikan penghargaan tertinggi kepada periset Indonesia yang berprestasi, dan kepada tokoh yang telah memberikan andil kemajuan iptek.

Baca Selengkapnya

Membuka Jalan untuk Gibran

26 September 2023

Membuka Jalan untuk Gibran

Peluang Gibran Rakabuming Raka menjadi calon wakil presiden menguat.

Baca Selengkapnya

Kepala BRIN: Teknologi Antariksa Akan Menjadi Kunci Masa Depan

21 September 2023

Kepala BRIN: Teknologi Antariksa Akan Menjadi Kunci Masa Depan

Kepala BRIN Laksana Tri Handoko mengatakan teknologi keantariksaan sendiri telah dimanfaatkan dalam berbagai sektor pembangunan.

Baca Selengkapnya

Misi Explorer 11 Diluncurkan NASA pada 27 April 1961, Apa Itu?

27 April 2023

Misi Explorer 11 Diluncurkan NASA pada 27 April 1961, Apa Itu?

Misi Explorer 11 NASA bertujuan mempelajari sinar gamma di luar angkasa.

Baca Selengkapnya

Sejarah Tragedi Meledaknya Pesawat Ulang-alik Columbia

17 Januari 2023

Sejarah Tragedi Meledaknya Pesawat Ulang-alik Columbia

Pada 1 Februari 2003, pesawat ulang-alik Columbia meledak saat memasuki atmosfer di atas Texas dan menewaskan ketujuh awak di dalamnya.

Baca Selengkapnya

AS: China Ancaman Utama dalam Pertahanan Luar Angkasa

9 Desember 2022

AS: China Ancaman Utama dalam Pertahanan Luar Angkasa

China sedang membangun kemampuan yang menempatkan sebagian besar aset luar angkasa Amerika Serikat dalam risiko

Baca Selengkapnya

BRIN Berikan Penghargaan Nurtanio kepada Pakar Pengindraan Orbita Roswitiarti

30 November 2022

BRIN Berikan Penghargaan Nurtanio kepada Pakar Pengindraan Orbita Roswitiarti

Orbita merupakan peneliti ahli utama di bidang kepakaran, teknologi, dan aplikasi pengindraan jauh pada Pusat Riset Pengindraan Jauh BRIN.

Baca Selengkapnya

Peristiwa Astronomi Agustus, Ada Gugus Bola M2 dan M15

3 Agustus 2022

Peristiwa Astronomi Agustus, Ada Gugus Bola M2 dan M15

Observatorium Bosscha membagikan berbagai fenomena antariksa yang terjadi di bulan Agustus.

Baca Selengkapnya