Lazada Kembali Luncurkan Program Online Revolution

Reporter

Sabtu, 9 November 2013 07:07 WIB

Lazada.co.id

TEMPO.CO, Jakarta - Toko belanja online Lazada kembali meluncurkan program Online Revolution pada tahun ini. Program ini akan berlangsung pada 11 November hingga 12 Desember 2013.

Dalam program Online Revolution ini, Lazada akan memberikan penawaran-penawaran spesial dari 1.111 produk yang dijualnya selama satu bulan. Penawaran ini di antaranya diskon 10-75 persen, hadiah tambahan, hingga permainan menarik di dalam situs Lazada.

Managing Director Lazada Indonesia Magnus Ekbom mengatakan program ini ingin mengulang kesuksesan sama seperti tahun lalu dan menarik banyak pengunjung situs Lazada. “Targetnya jumlah pengunjung selama satu bulan ini naik dua sampai tiga kali lipat dari hari normal,” kata Magnus kepada media di Jakarta, Kamis, 7 November 2013.

Menurut dia, program ini akan dibuat sebagai tradisi setiap tahunnya dan diharapkan mampu meningkatkan popularitas situs belanja asal Jerman tersebut. Ia menyatakan saat ini popularitas situs Lazada menempati posisi pertama dibanding pesaingnya sesama perusahaan e-commerce.

Sepanjang Juli 2012 hingga Oktober 2013, Lazada menempati posisi pertama toko belanja online terpopuler. Posisi selanjutnya secara berturut-turut ada situs Bhinneka, Blibli, Rakuten, dan Qoo10.

"Di Indonesia kami tidak hanya ingin meningkatkan popularitas di kota-kota besar saja, tapi juga ke kota kecil lain, dari ujung barat Sumatera hingga wilayah timur di Papua," katanya.

Menurut VP Pemasaran dan Pengembangan Bisnis Lazada Indonesia, Rizky Suluh Adi, tren pertumbuhan e-commerce di Indonesia cukup pesat. Hal ini didukung oleh meningkatnya penggunaan perangkat bergerak dan meluasnya jaringan Internet.

"Kami punya banyak produk dengan beragam kategori. Sekarang orang mulai terbiasa belanja online, ditambah gaya hidup praktis ikut mendorong pertumbuhan e-commerce,” ujar Rizky.

Lazada adalah pelopor e-commerce di banyak negara, termasuk di Asia Tenggara. Di situs Lazada.co.id, beragam produk ditawarkan dari berbagai kategori seperti fashion, elektronik, perlengkapan rumah tangga, mainan, hingga perlengkapan olahraga.

ROSALINA

Baca Juga:
Belajar Payudara di Dada Asli; Juga yang Lainnya
Perusahaan Ini Mengubur Jenazah ke Luar Angkasa
Hebohkan Dunia Nyata, Sweetie Ternyata Tak Sendiri
Baterai Samsung Galaxy S4 Diklaim Paling Awet
Flex 20, PC Multi-mode All in One Besutan Lenovo
Es Krim Berpendar Saat Dijilat
Dongkrak Pasar PC, Lenovo Garap Produk Multimode
Lenovo Luncurkan Notebook Multimode Flex 14




Berita terkait

2025, Bukalapak Prediksi Uang Beredar di Bisnis Digital USD 130 M

28 Februari 2019

2025, Bukalapak Prediksi Uang Beredar di Bisnis Digital USD 130 M

Bukalapak memperkirakan jumlah uang yang beredar dalam bisnis digital pada tahun 2025 bakal mencapai US$ 130 miliar.

Baca Selengkapnya

Upaya Bukalapak Hadapi Persaingan dengan Ecommerce Dunia

24 November 2018

Upaya Bukalapak Hadapi Persaingan dengan Ecommerce Dunia

Bukalapak bakal menggenjot kualitas dari 4 juta pelapak yang berdagang di platform tersebut.

Baca Selengkapnya

Bekraf Ajak Pegiat Ekonomi Kreatif Belajar Storytelling

3 Oktober 2018

Bekraf Ajak Pegiat Ekonomi Kreatif Belajar Storytelling

Yoseph Payong Masan, Kasubdit Hubungan Antarlembaga Pemerintah Dalam Negeri, Bekraf, Ajak Pegiat Ekonomi Kreatif Belajar Storytelling.

Baca Selengkapnya

Tokopedia Jual 51 Ton Kurma Online Selama Ramadan 2018

14 Juni 2018

Tokopedia Jual 51 Ton Kurma Online Selama Ramadan 2018

Animo warga untuk berbelanja online selama Ramadan meningkat signifikan. Tak hanya Tokopedia, semua perdagangan online menunjukkan peningkatan omzet.

Baca Selengkapnya

Alibaba Kucurkan Lagi Rp 13 Triliun untuk Lazada

28 Juni 2017

Alibaba Kucurkan Lagi Rp 13 Triliun untuk Lazada

Lazada didirikan pada tahun 2012 dengan kantor pusatnya di Singapura

Baca Selengkapnya

Berlibur? Manfaatkan Situs Penyedia Diskon Tiket Pesawat, Hotel

20 Juni 2017

Berlibur? Manfaatkan Situs Penyedia Diskon Tiket Pesawat, Hotel

Dengan memanfaatkan situs penyedia harga tiket pesawat dan hotel, semakin banyak pengeluaran yang bisa dihemat.

Baca Selengkapnya

Jakarta Great Online Sale 2017 Berlangsung Tujuh Hari

14 Juni 2017

Jakarta Great Online Sale 2017 Berlangsung Tujuh Hari

Jakarta Great Online Sale (JGOS) 2017 hadir memberikan diskon
hingga 95 persen.

Baca Selengkapnya

Amazon Diprediksi Dahului Apple Jadi Perusahaan USD 1 Triliun

13 Juni 2017

Amazon Diprediksi Dahului Apple Jadi Perusahaan USD 1 Triliun

Amazon diprediksi bakal mengalahkan Apple dan Google untuk menjadi perusahaan pertama bernilai US$ 1 triliun.

Baca Selengkapnya

Keamanan dan Harga, Dua Hal Penting Saat Anda Belanja Online

10 Juni 2017

Keamanan dan Harga, Dua Hal Penting Saat Anda Belanja Online

Selain faktor keamanan, pertimbangan harga menempati peringkat kedua sebesar 85,5 persen, diikuti oleh kenyamanan 85,1 persen.

Baca Selengkapnya

Berita Teknologi Terbaru: Bukalapak Luncurkan Program BukaEmas  

4 Juni 2017

Berita Teknologi Terbaru: Bukalapak Luncurkan Program BukaEmas  

Bukalapak meluncurkan program BukaEmas, jual beli emas secara online dan murah.

Baca Selengkapnya