Google Doodle Rayakan Olimpiade Sochi 2014  

Reporter

Jumat, 7 Februari 2014 11:37 WIB

Google doodle edisi Olimpiade Sochi. Google.com

TEMPO.CO, Jakarta - Google memasang logo khusus pada laman utamanya untuk menyambut Olimpiade Musim Dingin Sochi 2014 yang digelar di Rusia, Jumat, 7 Februari 2014. Logo khusus yang dikenal dengan sebutan Google Doodle itu menampilkan enam cabang olahraga dengan warna latar yang berbeda-beda. Jika logo itu diklik, Google segera menampilkan sejumlah hasil pencarian yang berkaitan dengan Olimpiade Sochi.

Namun ada yang berbeda pada Google Doodle kali ini. Pada bagian bawah Doodle, Google memasang kutipan dari Piagam Olimpiade. Google seperti ingin kembali mengingatkan bahwa isu gay yang tengah menjadi polemik di Rusia tidak berpengaruh pada kompetisi olahraga.

"Berolahraga adalah hak asasi manusia. Setiap individu harus boleh berolahraga tanpa diskriminasi dalam bentuk apa pun dan dalam semangat Olimpiade, yang mensyaratkan sikap paling pengertian, semangat persahabatan, solidaritas, dan sportivitas," kutip Google dari Piagam Olimpiade.

Olimpiade Musim Dingin yang ke-22 ini dilaksanakan 6-23 Februari 2014. Olimpiade yang diikuti oleh 88 negara ini mempertandingkan 15 cabang olahraga musim dingin dengan tiga cabang olahraga baru, yaitu ski gaya miring, papan seluncur salju gaya miring, dan papan seluncur salju paralel slalom.

Pertandingan diselenggarakan di dua lokasi, yakni di dalam dan luar ruangan. Pertandingan di dalam ruangan akan digelar di kompleks Olympic Park di Imeretin Valler, sementara pertandingan di luar ruangan diadakan di Krasnaya Polyana.


RINDU P HESTYA | TIME

Berita Lain:
3 Alasan Game Flappy Bird Mendunia
Samsung dan Cisco Sepakat Berbagi Paten
NAZI Nyaris Gunakan Nyamuk Jadi Senjata
Advan Berambisi Hadang Samsung
Advan Genjot Bisnis Perangkat Bergerak







Advertising
Advertising

Berita terkait

Google Kembali Melakukan PHK, Ini Alasannya

9 hari lalu

Google Kembali Melakukan PHK, Ini Alasannya

Dalam beberapa bulan terakhir Google telah melakukan PHK sebanyak 3 kali, kali ini berdampak pada 28 karyawan yang melakukan aksi protes.

Baca Selengkapnya

Sempat Dihilangkan, Google Kembalikan Fitur Ultra-wide Astrofotografi di Google Pixel 8 Pro

27 Desember 2023

Sempat Dihilangkan, Google Kembalikan Fitur Ultra-wide Astrofotografi di Google Pixel 8 Pro

Dengan fitur ultra-wide astrofotografi, pengguna Google Pixel 8 Pro dapat mengandalkan kamera belakang ponselnya untuk mengambil foto langit

Baca Selengkapnya

Aplikasi Google Hentikan Tampilan Kemacetan di Israel di Tengah Gempuran Roket dari Gaza

20 Desember 2023

Aplikasi Google Hentikan Tampilan Kemacetan di Israel di Tengah Gempuran Roket dari Gaza

Kemacetan jalan untuk sementara tidak ada di Google Maps dan Waze

Baca Selengkapnya

Google Luncurkan Android 14 QPR1 ke Ponsel Pixel, Ini Detailnya

8 Desember 2023

Google Luncurkan Android 14 QPR1 ke Ponsel Pixel, Ini Detailnya

Android 14 QPR1 mencakup 37 perbaikan dan penyempurnaan untuk ponsel Pixel.

Baca Selengkapnya

Google Meluncurkan Proyek Geothermal, Apa Itu?

1 Desember 2023

Google Meluncurkan Proyek Geothermal, Apa Itu?

Energi geothermal berasal dari panas yang dihasilkan selama pembentukan asli planet ini dan peluruhan radioaktif material.

Baca Selengkapnya

Google Memulai Proyek Geothermal untuk Memasok Energi di Pusat Data

1 Desember 2023

Google Memulai Proyek Geothermal untuk Memasok Energi di Pusat Data

Raksasa Google bekerja sama dengan Fervo membangun proyek listrik geothermal untuk memasok energi yang lebih bersih bagi pusat data Google.

Baca Selengkapnya

Google Selidiki Bug Pembaruan Beberapa Profil Android 14

31 Oktober 2023

Google Selidiki Bug Pembaruan Beberapa Profil Android 14

Google secara resmi mengonfirmasi adanya bug pada pembaruan Android 14. Simak rinciannya.

Baca Selengkapnya

Gaji Kerja di Google Berdasarkan Tingkatannya

10 Oktober 2023

Gaji Kerja di Google Berdasarkan Tingkatannya

Gaji kerja di Google yang paling tinggi bisa mencapai Rp7,6 miliar per tahun. Berikut ini informasi lengkap gaji di Google sesuai tingkatannya.

Baca Selengkapnya

25 Tahun Google, Banyak Pertimbangan Tentukan Tanggal Hari Jadinya

27 September 2023

25 Tahun Google, Banyak Pertimbangan Tentukan Tanggal Hari Jadinya

Pada 27 September 2023, Google berusia 25 tahun, meskipun penentuan ditetapkannya tanggal itu punya kisah panjang.

Baca Selengkapnya

Google Kembali Lakukan PHK Massal, Ratusan Pekerja Terdampak

16 September 2023

Google Kembali Lakukan PHK Massal, Ratusan Pekerja Terdampak

Google yang berpusat di California, Amerika Serikat itu menolak untuk mengungkapkan detail jumlah orang terkena PHK massal.

Baca Selengkapnya