Office 365 Personal, Dilengkapi Layanan Cloud

Reporter

Sabtu, 26 April 2014 06:33 WIB

Microsoft Office 2010

TEMPO.CO , Jakarta: Microsoft resmi meluncurkan Microsoft Office 365 Personal, yang merupakan bagian dari kerabat Office 365. Layanan berbasis cloud atau komputasi awan ini memungkinkan penggunanya mengakses data yang tersinkronkan ke lebih dari satu perangkat. Sehingga, pengguna tidak perlu repot memindahkan data jika ingin mengakses dari perangkat yang berbeda.

“Office 365 Personal ditujukan bagi siapa saja yang memiliki mobilitas tinggi,” ujar Business Group Head Division Microsoft Office, Microsoft Indonesia, Rully Moulany, di Jakarta, Jumat 25 April 2014.

Rully menyebutkan, Office 365 Personal memiliki kelengkapan aplikasi, seperti yang ada di generasi pendahulunya, antara lain Word, Excel, PowerPoint, dan OneNote. Pengguna juga mendapatkan gratis penyimpanan data di cloud sebesar 20 gigabita.

Dia mengatakan, perbedaan yang mendasar dari Office 365 Personal dibandingkan Office 365 terdahulu, yaitu jumlah perangkat yang diakses dari tiap akunnya. “Satu akun Office 365 Personal dapat digunakan dari satu komputer dan satu sabak digital,” ucap Rully.

Sebagai perbandingan, satu akun Office 365 yang ditujukan bagi pebisnis kecil dan menengah, dapat digunakan di lima perangkat berbeda. Sebelumnya, Microsoft juga sudah meluncurkan Office 365 Home Premium. (Baca juga: Microsoft Segera Pasarkan Office 365 Versi Murah).

Rully mengatakan, setiap akun Office 365 Personal, akan mendapat kode aktivasi khusus. Kode ini sebagai bukti yang digunakan untuk mengaktifkan layanan tersebut. Selain untuk mengaktifkan, kode juga untuk menjamin keamanan penggunanya dari pencurian data.

Office 365 Personal mulai tersedia di toko aplikasi online Windows Store mulai hari ini. Selain tersedia secara online, paketnya juga dapat dijumpai di gerai iBox di 37 lokasi di Indonesia. Biaya untuk menikmati layanan ini yaitu US$ 59,99 atau kurang-lebih Rp 694 ribu.

Menurut Rully, kerja sama Microsoft dengan Apple-pendiri iBox, merupakan strategi memasarkan Office 365 Personal. Apalagi, kini layanan Office 365 tersedia di sabak digital Apple, iPad. (Baca juga: Office untuk iPad Tembus 12 Juta Unduhan).

SATWIKA MOVEMENTI

Berita lain:
KPK Geledah Rumah Petinggi HP
Kebakaran Pasar Senen, 33 Unit Damkar Diturunkan
Ahok Sewot Lagi Soal Bus Hibah
Terpilih Lagi, Eko Patrio Punya Resep Khusus
KPK Satroni Tiga Rumah Mewah di Bintaro dan BSD
6,7 Juta Pria Indonesia Doyan Seks Sembarangan

Berita terkait

Jokowi Kesal Indonesia Banjir Impor Perangkat Teknologi: Kenapa Kita Diam?

5 hari lalu

Jokowi Kesal Indonesia Banjir Impor Perangkat Teknologi: Kenapa Kita Diam?

Jokowi mengatakan CEO dari perusahaan teknologi global, yakni Tim Cook dari Apple dan Satya Nadela dari Microsoft telah bertemu dengan dia di Jakarta.

Baca Selengkapnya

Jokowi Ungkap Pesan yang Terus Disampaikannya ke Bos Apple hingga Microsoft

5 hari lalu

Jokowi Ungkap Pesan yang Terus Disampaikannya ke Bos Apple hingga Microsoft

Presiden Jokowi juga menyayangkan perangkat teknologi dan alat komunikasi yang Indonesia pakai masih didominasi barang-barang impor.

Baca Selengkapnya

Jokowi Sebut Impor Produk Elektronik Bikin Defisit hingga Rp 30 Triliun Lebih

5 hari lalu

Jokowi Sebut Impor Produk Elektronik Bikin Defisit hingga Rp 30 Triliun Lebih

Jokowi menyayangkan perangkat teknologi dan alat komunikasi yang digunakan di Tanah Air saat ini masih didominasi oleh barang-barang impor.

Baca Selengkapnya

Kasus Kewarganegaraan Ganda Gloria Natapradja Hamel, Tersandung Punya Paspor Prancis Gagal Jadi Paskibra 2016

6 hari lalu

Kasus Kewarganegaraan Ganda Gloria Natapradja Hamel, Tersandung Punya Paspor Prancis Gagal Jadi Paskibra 2016

Gara-gara memiliki kewarganegaraan ganda punya paspor Prancis, Gloria Natapradja gagal jadi anggota paskibra 2016, ini kilas balik kasusnya

Baca Selengkapnya

Giliran OpenAI Garap Search Engine Berbasis AI, Saingi Produk Google dan Microsoft

6 hari lalu

Giliran OpenAI Garap Search Engine Berbasis AI, Saingi Produk Google dan Microsoft

OpenAI bersiap meluncurkan mesin pencari berbasis AI, tak ingin ketinggalan dari Gemini AI milik Google dan Copilot besutan Microsoft.

Baca Selengkapnya

Top 3 Tekno: Prestasi Teknik Sipil Unej, Investasi Microsoft, dan Cuaca Jawa Barat

6 hari lalu

Top 3 Tekno: Prestasi Teknik Sipil Unej, Investasi Microsoft, dan Cuaca Jawa Barat

Top 3 Tekno Berita Terkini Senin pagi ini, 6 Mei 2024, dimulai dari artikel prestasi tim mahasiswa Teknik Sipil Universitas Jember (Unej).

Baca Selengkapnya

Microsoft Investasi Rp 35 Triliun di Malaysia, Berikut Sejarah Raksasa Teknologi AS Itu

8 hari lalu

Microsoft Investasi Rp 35 Triliun di Malaysia, Berikut Sejarah Raksasa Teknologi AS Itu

Microsoft investasi Rp 35 triliun di Malaysia, begini sejarah raksasa teknologi AS Itu.

Baca Selengkapnya

Microsoft Investasi Rp35,6 triliun di Malaysia, Bagaimana dengan di Indonesia?

8 hari lalu

Microsoft Investasi Rp35,6 triliun di Malaysia, Bagaimana dengan di Indonesia?

Microsoft siap investasi Rp35,6 triliun di Malaysia, bagaimana dengan rencana investasinya di Indonesia?

Baca Selengkapnya

Microsoft Tanamkan Investasi 2,2 Milyar Dolar AS di Malaysia, Apa yang Dibidik?

8 hari lalu

Microsoft Tanamkan Investasi 2,2 Milyar Dolar AS di Malaysia, Apa yang Dibidik?

Microsoft juga akan bekerja sama dengan pemerintah Malaysia untuk mendirikan Pusat Keunggulan AI Nasional dan meningkatkan kemampuan keamanan siber.

Baca Selengkapnya

Apple dan Microsoft Bilang ke Jokowi Mau Investasi di Indonesia, Ahli ICT Beri Catatan Ini

10 hari lalu

Apple dan Microsoft Bilang ke Jokowi Mau Investasi di Indonesia, Ahli ICT Beri Catatan Ini

Ahli ini menyatakan tak anti investasi asing, termasuk yang dijanjikan datang dari Apple dan Microsoft.

Baca Selengkapnya