Facebook Masih Terfavorit di Indonesia

Reporter

Editor

Erwin prima

Senin, 22 September 2014 18:10 WIB

Papan logo yang terdiri dari jutaan foto pribadi terpasang di Pusat Data Facebook Inc. di Prineville, Oregon, Amerika (28/4). Pusat data ini memiliki teknologi efisien energi, termasuk di bidang pengelolaan air dan listrik. Meg Roussos/Bloomberg via Getty Images

TEMPO.CO, Jakarta - Facebook ternyata masih menjadi media sosial favorit di Indonesia. Menjamurnya aplikasi serupa tidak membuat jejaring pertemanan buatan Mark Zuckerberg ini ditinggalkan begitu saja.

Laporan survei Taylor Nelson Sofres (TNS) bertajuk "TNS Insight Report" menyebutkan 98 persen pengguna platform online di Indonesia memilih Facebook sebagai media komunikasi. Adapun Google+ berada pada peringkat kedua dengan raihan 54 persen.

Kemudian Twitter 44 persen, Yahoo! Messenger 42 persen, dan WhatsApp 21 persen. Selanjutnya adalah WeChat 16 persen, LINE 10 persen, KakaoTalk 6 persen, Instagram 5 persen, serta Skype 4 persen.

“Facebook memiliki sejarah yang cukup panjang di media sosial, makanya orang masih menyukainya,” ujar Direktur Bisnis TNS Indonesia Astiti Suhirman di Jakarta, Senin, 22 September 2014.

TNS melakukan survei ini pada Juli-Agustus 2013 di Jakarta, Bandung, Surabaya, dan Medan. Survei dilakukan terhadap 1.002 responden yang berusia 16 tahun ke atas.

Alasan lain Facebook masih disukai adalah fungsinya yang tidak hanya sebagai jejaring pertemanan. Kini Facebook digunakan sebagai sarana berbagi informasi, berjualan, dan berbelanja. (Baca: Facebook Banyak Diakses Saat di Tempat Tidur)

Astiti mengakui kompetitor media sosial tersebut semakin banyak dan gencar berinovasi. Meskipun demikian, belum ada yang menawarkan banyak fungsi seperti Facebook. “Twitter juga digunakan untuk berjualan, tetapi ada keterbatasan penulisan hanya sampai 140 karakter,” dia mencontohkan.

Faktor lain adalah budaya masyarakat Indonesia yang senang berbagi hal kepada banyak orang. Misalnya saat berkunjung ke suatu tempat, orang bisa mengunggah foto, menulis status, dan membagi tautan dalam satu platform sekaligus.

Astiti menyebutkan minat masyarakat Indonesia terhadap Facebook kemungkinan besar dapat berubah sejalan dengan kemunculan para kompetitornya. Ini juga bergantung pada tingkat kepercayaan masyarakat. Sebabnya, kejahatan dunia maya kerap terjadi melalui media sosial.

Kini pengguna aktif Facebook di Indonesia per bulannya mencapai 69 juta. “Sebanyak 61 juta mengakses dari perangkat bergerak,” ujar Head of Facebook Indonesia Anand Tilak di tempat yang sama. Simak berita tekno lainnya di sini.

SATWIKA MOVEMENTI



Berita lain:
Ditemukan Kerangka Sejoli Berusia 700 Tahun
Jimat Firaun Ditemukan di Tambang Kuno Yordania
Wahana Luar Angkasa NASA Masuki Orbit Mars
Facebook Banyak Diakses Saat di Tempat Tidur
Leonardo DiCaprio Ikut Kampanye Perubahan Iklim













Advertising
Advertising

Berita terkait

Meta AI Resmi Diluncurkan, Ini Fitur-fitur Menariknya

3 hari lalu

Meta AI Resmi Diluncurkan, Ini Fitur-fitur Menariknya

Chatbot Meta AI dapat melakukan sejumlah tugas seperti percakapan teks, memberi informasi terbaru dari internet, menghubungkan sumber, hingga menghasilkan gambar dari perintah teks.

Baca Selengkapnya

Selain Tim Cook, Siapa Saja Bos Perusahaan Teknologi Dunia yang Pernah Bertemu Jokowi?

10 hari lalu

Selain Tim Cook, Siapa Saja Bos Perusahaan Teknologi Dunia yang Pernah Bertemu Jokowi?

Selain CEO Apple Tim Cook, Jokowi tercatat beberapa kali pernah bertemu dengan bos-bos perusahaan dunia. Berikut daftarnya:

Baca Selengkapnya

Sudah Bisa Diakses, Facebook Bikin Pembaruan Fitur Video Jadi Mirip di TikTok

23 hari lalu

Sudah Bisa Diakses, Facebook Bikin Pembaruan Fitur Video Jadi Mirip di TikTok

Pada aplikasi TikTok telah menjadi pedoman tetap namun bagi Facebook, ini sebuah inovasi dan kemajuan.

Baca Selengkapnya

Cara Unblock Akun Seseorang di Facebook dengan Mudah

25 hari lalu

Cara Unblock Akun Seseorang di Facebook dengan Mudah

Ada beberapa cara unblock teman di Facebook, bisa melalui handphone maupun laptop. Cukup ikuti beberapa langkah berikut ini.

Baca Selengkapnya

Rayakan Hari Paskah dengan 55 Link Twibbon, Begini Cara Menggunakannya

29 hari lalu

Rayakan Hari Paskah dengan 55 Link Twibbon, Begini Cara Menggunakannya

Hari Paskah dapat dirayakan menggunakan twibbon beragam pilihan. Berikut memilih twibbon Hari Paskah yang sesuai selera dan cara menggunakannya!

Baca Selengkapnya

Survei Meta Ungkap Pengguna Medsos Usia Muda di Indonesia Berani dan Aktif

30 hari lalu

Survei Meta Ungkap Pengguna Medsos Usia Muda di Indonesia Berani dan Aktif

Sebanyak 87 persen responden dalam survei Meta menyatakan bahwa media sosial adalah platform efektif untuk sampaikan pesan dan mendorong perubahan.

Baca Selengkapnya

WhatsApp Aplikasi Perpesanan Paling Populer, Semua Bermula di Sebuah Garasi Rumah pada 2009

30 hari lalu

WhatsApp Aplikasi Perpesanan Paling Populer, Semua Bermula di Sebuah Garasi Rumah pada 2009

WhatsApp dibuat 2 mantan karyawan Yahoo, Brian Acton dan Jan Koum pada 2009 di sebuah garasi rumah di California. Begini perkembangannya.

Baca Selengkapnya

Fitur Khusus Meta untuk Batasi Konten Politik, Begini Cara Mengaktifkannya

32 hari lalu

Fitur Khusus Meta untuk Batasi Konten Politik, Begini Cara Mengaktifkannya

Meta menambahkan fitur khusus untuk membatasi konten politik pada platform yang dinaunginya, terutama Instagram.

Baca Selengkapnya

Begini Cara Download Stiker WhatsApp Edisi Ramadan

43 hari lalu

Begini Cara Download Stiker WhatsApp Edisi Ramadan

WhatsApp meluncurkan paket stiker terbarunya di Indonesia berkaitan dengan bulan Ramadan. Begini cara downlioad stiker WhatsApp edisi Ramdan.

Baca Selengkapnya

Facebook Disebut Memblokir Akun Jurnalis Foto Gaza Motaz Azaiza

43 hari lalu

Facebook Disebut Memblokir Akun Jurnalis Foto Gaza Motaz Azaiza

Jurnalis foto terkenal Palestina asal Gaza, Motaz Azaiza, memposting di akun X-nya bahwa dia telah dilarang di Facebook.

Baca Selengkapnya