PS4 Remote Play Kini Hadir di Xperia Z3  

Reporter

Rabu, 26 November 2014 16:25 WIB

Tablet Compact Xperia Z3. (sonymobile.com)

TEMPO.CO, Jakarta - Memainkan game PlayStation 4 di perangkat bergerak seri Xperia Z3, ponsel pintar dan tablet, kini semakin mudah dan asyik. Sony Indonesia hari ini, Rabu, 26 November 2014, mengumumkan ketersediaan PS4 Remote Play di Xperia Z3, Xperia Z3 Compact, dan Xperia Z3 Tablet Compact.

“Aplikasi PS4 Remote Play kini sudah bisa diunduh dari Google Play Store,” kata Ika Paramita, Marketing Manager Sony Mobile Communications Indonesia, dalam acara di Jakarta, Rabu, 26 November 2014. “Untuk saat ini, baru untuk seri Xperia Z3. Tapi, pada Desember nanti, seri Xperia Z2 juga bisa.”

Keuntungan adanya PS4 Remote Play ini adalah para pengguna ponsel pintar ataupun tablet seri Xperia Z3 dapat memainkan game favorit PlayStation 4 di mana saja. Caranya, dengan menggunakan Dualshock 4 Wireless Controller melalui sambungan Wi-Fi di rumah.

“Kalau di Jepang, karena koneksi Internet-nya sudah sangat bagus, memainkan game PS4 bisa di kafe atau tempat umum lainnya. Kalau di kita, baru bisa dipakai di rumah,” ujar Ika. (Baca: Sony Xperia Z3, Baterai Tahan Dua Hari)

Penambahan fitur PS4 Remote Play dalam keluarga Xperia Z3 ini memberikan lebih banyak pilihan bagi pengguna untuk memainkan game PS4 dari jarak jauh tanpa menggunakan televisi. Layar Xperia Z3 berfungsi sebagai pengganti televisi. Ini berguna ketika televisi sedang tidak dapat digunakan.

Selain pemilik seri Xperia Z3, Sony juga bakal memberi pengalaman serupa kepada para pemilik Xperia Z2, baik ponsel maupun tabletnya. “Nanti akan ada notifikasi dari Sony untuk bisa upgrade sistem operasi ke Android 4.4.4 KitKat,” tutur Ika. “Dijamin stabil seperti pada Xperia Z3.”

PS4 Remote Play juga tersedia untuk PlayStation Vita dan PlayStation TV, yang diluncurkan untuk wilayah Eropa pada 14 November lalu. Namun seri Xperia Z3 dan Xperia Z2 menjadi satu-satunya ponsel pintar dan tablet yang menawarkan pengalaman bermain nan unik ini.

Untuk memaksimalkan aplikasi PS4 Remote Play, Sony menyediakan beragam aksesori, cara terhubung, dan memulai permainan. Aksesori itu antara lain GCM10 Game Control Mount dengan Xperia Z3 dan Dualshock 4 Wireless Controller maupun Xperia Z3 Tablet Compact sebagai layar pada BSC10 Bluetooth Speaker Dock.

FIRMAN

Berita lain:
Flickr Jual Foto dan Lukisan Berlisensi
Zomato Mendapat Dana Segar US$ 60 Juta
Oppo Segera Pasarkan Ponsel Tertipis 4,9 Milimeter
Industri Didorong Gunakan Teknologi Tiga Dimensi
Google Perbarui Gambar dengan Angle 360 Derajat

Berita terkait

Akses Game Sekuel Helldivers Diputus di 177 Negara, Ini Alasan Sony

14 jam lalu

Akses Game Sekuel Helldivers Diputus di 177 Negara, Ini Alasan Sony

Gamer dibuat terkejut akibat keputusan Sony yang mengharuskan para pemain game Helldivers 2 untuk terhubung ke jaringan PlayStation Network (PSN).

Baca Selengkapnya

Merangsek ke Segmen Ponsel Fotografi, Segini Harga Vivo V30e di Indonesia

4 hari lalu

Merangsek ke Segmen Ponsel Fotografi, Segini Harga Vivo V30e di Indonesia

Vivo V30e yang menggunakan sensor kamera dari Sony resmi meluncur di pasar Indonesia mulai hari ini, Kamis, 2 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Review Game Stellar Blade: Kuat di Visual, Lemah di Cerita

10 hari lalu

Review Game Stellar Blade: Kuat di Visual, Lemah di Cerita

Sony Interactive Entertainment telah merilis game eksklusif Stellar Blade di PlayStation 5 atau PS5. Berikut review-nya.

Baca Selengkapnya

Bocoran Sony Xperia 1 VI, Akan Gunakan Rasio Layar yang Lebih Konvensional

39 hari lalu

Bocoran Sony Xperia 1 VI, Akan Gunakan Rasio Layar yang Lebih Konvensional

Sony Xperia 1 VI akan menampilkan layar 2K dengan rasio aspek 19,5:9.

Baca Selengkapnya

Review Rise of the Ronin, Samurai di Persimpangan Jalan

45 hari lalu

Review Rise of the Ronin, Samurai di Persimpangan Jalan

Tempo berpeluang menjajal game PS5 Rise of Ronin yang dirilis hari ini, Jumat, 22 Maret 2024. Seperti apa alur perjalanan samura era Bakumatsu itu?

Baca Selengkapnya

Bocoran PS5 Pro Mengalir Deras, Sony Bentuk Tim Investigasi

46 hari lalu

Bocoran PS5 Pro Mengalir Deras, Sony Bentuk Tim Investigasi

Sony membentuk tim investigasi untuk menyelidiki kebocoran informasi PS5 Pro yang marak beredar di publik beberapa waktu belakangan.

Baca Selengkapnya

Ucapkan Selamat Tinggal untuk seri Xperia 5, Sony Kini Berfokus Garap Xperia 1

49 hari lalu

Ucapkan Selamat Tinggal untuk seri Xperia 5, Sony Kini Berfokus Garap Xperia 1

Sony dirumorkan berhenti memprpduksi Xperia 5. Perusahaan mengutamakan penguatan teknologi Seri Xperia 1.

Baca Selengkapnya

Sony Bersiap Luncurkan PS5 Pro, Performa Konsol Diklaim Tiga Kali Lipat Lebih Hebat

49 hari lalu

Sony Bersiap Luncurkan PS5 Pro, Performa Konsol Diklaim Tiga Kali Lipat Lebih Hebat

Bocoran kehebatan PS5 Pro mulai bocor ke publik. Konsol termutakhir Playstation itu diklaim tiga kali lebih hebat dibanding terbitan sebelumnya.

Baca Selengkapnya

Rampung Uji Coba Devkit, PS5 Pro Sony Bakal Meluncur Tahun Ini

50 hari lalu

Rampung Uji Coba Devkit, PS5 Pro Sony Bakal Meluncur Tahun Ini

Spekulasi saat ini mencatat kalau Sony PS5 Pro akan meluncur di November mendatang.

Baca Selengkapnya

Sony Xperia I VI Dirumorkan akan Berubah Aspek Rasio

50 hari lalu

Sony Xperia I VI Dirumorkan akan Berubah Aspek Rasio

Sony berkemungkinan mengganti aspek rasio 21:9 yang sudah lama dan beralih 19,5:9

Baca Selengkapnya