Hubble Tangkap Foto Terbaru Galaksi Andromeda  

Reporter

Senin, 12 Januari 2015 10:49 WIB

Foto planet nebula NGC 2818 yang diambil dari Teleskop ruang angkasa Hubble. wikimedia.com

TEMPO.CO, Seattle – Teleskop luar angkasa Hubble telah menangkap sebuah foto terbaru Galaksi Andromeda. Foto ini menangkap gambar mosaik tajam dari galaksi yang bertetanggaan langsung dengan Bima Sakti. “Ini foto paling menakjubkan yang pernah kami ambil,” kata seorang perwakilan Hubble, seperti dikutip dari Space, Senin, 12 Januari 2015.

Selain foto, Hubble juga merekam detail video dan dikirimkan langsung ke bumi. (Baca: Ditemukan Lubang Hitam Raksasa di Galaksi Mini)

Foto dan video tersebut menggambarkan luas 48 ribu tahun cahaya piringan Andromeda. Secara total, foto tersebut menangkap lebih dari 100 juta bintang di galaksi tersebut. Gambar ini dirilis ke khalayak pada pertemuan ke-225 American Astronomical Society. “Panorama menyisir dari tonjolan pusat galaksi dan debu pada cakram orbit.”

Panorama ini sebagian besar diproses dengan program Pankromatik Hubble Andromeda Treasury (PHAT). Gambar ini dibuat dalam bentuk mosaik sebanyak 7.398 eksposur yang diambil dari 411 titik Hubble. Menurut pejabat tersebut, gambar ini dapat digunakan para ahli astronomi untuk menafsirkan galaksi spiral lainnya, yang mungkin memiliki ciri khas sama dengan Bima Sakti dan Andromeda.

“Kelompok besar bintang muda biru ini juga menunjukkan lokasi dan gugus bintang serta daerah pembentukan bintang,” ujar pejabat tersebut. Lokasi itu berada di cincin biru sebelah sisi kanan.

Pejabat tersebut menambahkan, “Lokasi ini juga dapat mengungkap distribusi bintang merah dan evolusi Andromeda selama miliaran tahun.” Andromeda dan Bima Sakti berada di jalur sama yang akan bertabrakan. “Dua galaksi akan bertabrakan dan membentuk satu galaksi baru miliaran tahun dari sekarang.” (Baca: NASA: Kami Akan Temukan Kehidupan di Luar Bumi)

SPACE | AMRI MAHBUB

Berita Lain:
Obat Anti Depresi Hambat Alzheimer
Teknologi Nirkabel pada Perangkat Audio Samsung
Facebook dan YouTube Kuasai Lalu Lintas Mobile











Berita terkait

Mengenal Stasiun Luar Angkasa Internasional atau ISS

19 hari lalu

Mengenal Stasiun Luar Angkasa Internasional atau ISS

Stasiun Luar Angkasa Internasional atau ISS merupakan pesawat luar angkasa raksasa yang mengorbit mengelilingi bumi demi tujuan-tujuan ilmiah.

Baca Selengkapnya

Dennis Tito Menjadi Turis Luar Angkasa Pertama 13 Tahun Lalu, Ini Profil Ahli Fisika Itu

19 hari lalu

Dennis Tito Menjadi Turis Luar Angkasa Pertama 13 Tahun Lalu, Ini Profil Ahli Fisika Itu

Ia terbang dengan pesawat Soyuz TM-32 bersama kosmonot Rusia ke Stasiun Luar Angkasa Internasional (ISS). Ahli fisika rekayasa antariksa ini membayar US$ 20 juta.

Baca Selengkapnya

BRIN dan Indian Space Research Organisation Sepakat Berkolaborasi Bidang Luar Angkasa

59 hari lalu

BRIN dan Indian Space Research Organisation Sepakat Berkolaborasi Bidang Luar Angkasa

ISRO dan BRIN sepakat untuk berkolaborasi dalam sejumlah sektor, di antaranya Pemeliharaan dan Pemanfaatan Telemetri.

Baca Selengkapnya

Dituduh AS, Rusia Bantah Kembangkan Senjata Nuklir di Luar Angkasa

16 Februari 2024

Dituduh AS, Rusia Bantah Kembangkan Senjata Nuklir di Luar Angkasa

Kremlin menolak tudingan Amerika Serikat (AS) bahwa Rusia sedang mengembangkan kemampuan senjata nuklir di luar angkasa.

Baca Selengkapnya

Oxfam: Israel Bunuh 250 Warga Palestina di Gaza Setiap Hari Sejak 7 Oktober

12 Januari 2024

Oxfam: Israel Bunuh 250 Warga Palestina di Gaza Setiap Hari Sejak 7 Oktober

Pembunuhan warga sipil Palestina oleh Israel di Gaza berada pada skala yang belum pernah terjadi sebelumnya dalam sejarah, kata Oxfam

Baca Selengkapnya

Setelah Roket Vulcan Berhasil Debut, Bagaimana Masalah Pendarat di Bulan?

9 Januari 2024

Setelah Roket Vulcan Berhasil Debut, Bagaimana Masalah Pendarat di Bulan?

Masalah pendarat di bulan mengancam misi setelah roket Vulcan berhasil melakukan debut.

Baca Selengkapnya

Apa Itu Badai Matahari yang Dikabarkan Bakal Hantam Bumi di akhir 2023

22 Desember 2023

Apa Itu Badai Matahari yang Dikabarkan Bakal Hantam Bumi di akhir 2023

Badai matahari dikabarkan akan menghantam bumi pada akhir tahun 2023? Kenali apa itu badai matahari di artikel ini.

Baca Selengkapnya

Pesawat Luar Angkasa Militer AS X-37B Meluncur, Perkiraan Kembali Juni 2026

12 Desember 2023

Pesawat Luar Angkasa Militer AS X-37B Meluncur, Perkiraan Kembali Juni 2026

Pesawat luar angkasa militer Amerika Serikat (AS) X-37B lepas landas dari Florida untuk misi rahasia mereka pada Senin 11 Desember 2023 waktu setempat.

Baca Selengkapnya

5 Negara Kirim Serangga dan Mamalia ke Luar Angkasa, ini Ragam Penelitiannya

12 November 2023

5 Negara Kirim Serangga dan Mamalia ke Luar Angkasa, ini Ragam Penelitiannya

Sejumlah negara mengirim serangga dan mamalia ke luar angkasa untuk diteliti demi ilmu pengetahuan

Baca Selengkapnya

5 Jenis Hewan yang Diterbangkan ke Luar Angkasa, dari Serangga hingga Mamalia

12 November 2023

5 Jenis Hewan yang Diterbangkan ke Luar Angkasa, dari Serangga hingga Mamalia

Dari anjing, monyet hingga lalat buah, sejumlah hewan ini dikirim ke luar angkasa untuk percobaan

Baca Selengkapnya