Apple Akuisisi Faceshift, Pembuat Teknologi Film Star Wars

Reporter

Editor

Erwin prima

Kamis, 26 November 2015 16:04 WIB

Apple Akuisisi Faceshift, Pembuat Teknologi Film Star Wars. techcrunch.com

TEMPO.CO, Cupertino - Saat pasar untuk teknologi virtual reality terus berkembang, Apple melakukan akuisisi menarik di bidang ini.

TechCrunch telah mengonfirmasi bahwa Apple telah mengakuisisi Faceshift, sebuah startup asal Zurich yang telah mengembangkan teknologi untuk membuat avatar animasi dan tokoh-tokoh lain yang menangkap ekspresi wajah seseorang secara real time.

Sebelumnya telah ada beberapa laporan yang belum terkonfirmasi awal tahun ini bahwa Apple membeli Faceshift, tetapi tanpa bukti definitif dari kesepakatan itu, dan Apple tetap bungkam.

Seorang juru bicara Apple, Rabu, 25 November 2015, telah mengkonfirmasi akuisisi itu. "Apple membeli perusahaan teknologi kecil dari waktu ke waktu dan kami umumnya tidak mendiskusikan tujuan atau rencana kami," ujar juru bicara Apple.

Menurut TechCrunch, beberapa karyawan Faceshift saat ini bekerja untuk Apple. Tidak jelas bagaimana Apple berniat untuk menggunakan teknologi Faceshift, tapi ada sejumlah bidang di mana Faceshift telah digunakan.

Dalam pengalaman gaming, orang dapat mengadopsi avatar yang wajahnya akan berubah berdasarkan ekspresi aktual pemain untuk pengalaman yang lebih realistis. Dalam produksi film, teknologi itu dapat digunakan untuk meningkatkan proses menjiwai karakter sehingga lebih dekat meniru gerakan wajah para aktor.

Pengalaman gaming itu bukan sesuatu yang menjadi fokus Faceshift sebagai startup. Fokus utama Faceshift adalah pada efek visual di bidang seperti game dan film.

Dalam dunia di mana teknologi animasi mahal dan memakan waktu untuk dilaksanakan, produk utama startup itu dipasarkan. "Studio Faceshift adalah solusi perangkat lunak penangkap wajah yang merevolusi animasi wajah,” ujar perusahaan.

Teknologi ini telah hadir pada tingkat tertinggi, yaitu digunakan dalam film terbaru Star Wars untuk membuat karakter non-manusia lebih mirip manusia dalam ekspresi mereka.

Apple sendiri telah memiliki hak paten dan aset pada penangkap gerakan, pengenalan wajah dan augmented reality, sebagian dengan cara akuisisi, masing-masing PrimeSense, Polar Rose dan Metaio. Faceshift bisa melengkapi dan memperluas kemampuan Apple di bidang ini ke depan.

Faceshift awalnya didirikan di Zurich oleh akademisi Thibaut Weise, Brian Amberg, dan Sofien Bouaziz sebagai spin-off dari Computer Graphics and Geometry Laboratory di the École Polytechnique Fédérale de Lausanne, Swiss.

TECHCRUNCH | ERWIN Z

Berita terkait

Rangkuman Poin Kehadiran Sri Mulyani di Forum IMF-World Bank

4 jam lalu

Rangkuman Poin Kehadiran Sri Mulyani di Forum IMF-World Bank

Menkeu Sri Mulyani Indrawati mengatakan terdapat tiga hal utama dari pertemuan tersebut, yaitu outlook dan risiko ekonomi global.

Baca Selengkapnya

Virus Flu Burung di AS, Para Pakar: Epidemi Telah Berlangsung Lama

5 jam lalu

Virus Flu Burung di AS, Para Pakar: Epidemi Telah Berlangsung Lama

FDA memergoki temuan satu dari lima sampel susu komersial yang diuji dalam survei nasional mengandung partikel virus H5N1atau virus Flu Burung

Baca Selengkapnya

Fakta-fakta TikTok Dilarang di Amerika Serikat

6 jam lalu

Fakta-fakta TikTok Dilarang di Amerika Serikat

ByteDance selaku perusahaan pemilik TikTok memilih untuk menutup aplikasinya di Amerika yang merugi.

Baca Selengkapnya

Mahmoud Abbas; Hanya Amerika Serikat yang Bisa Hentikan Israel

6 jam lalu

Mahmoud Abbas; Hanya Amerika Serikat yang Bisa Hentikan Israel

Mahmoud Abbas dalam pertemuan Forum Ekonomi Dunia menyatakan hanya Amerika Serikat yang mampu menghentikan Israel

Baca Selengkapnya

Otoritas di Kementerian Luar Negeri Amerika Serikat Tak Percaya Israel Gunakan Senjata dengan Benar

7 jam lalu

Otoritas di Kementerian Luar Negeri Amerika Serikat Tak Percaya Israel Gunakan Senjata dengan Benar

Biro-biro di Kementerian Luar Negeri Amerika Serikat tidak percaya Israel gunakan senjata dari Washington tanpa melanggar hukum internasional

Baca Selengkapnya

Rusia Akan Balas Jika Aset-asetnya Disita Amerika Serikat

8 jam lalu

Rusia Akan Balas Jika Aset-asetnya Disita Amerika Serikat

Kementerian Luar Negeri Rusia mengancam negara-negara Barat akan mendapat balasan tegas jika aset-aset Rusia yang dibekukan, disita

Baca Selengkapnya

Temuan Virus Flu Burung di Produk Susu, AS Cek Sapi Perah Hingga Bentuk Tim Tanggap Darurat

15 jam lalu

Temuan Virus Flu Burung di Produk Susu, AS Cek Sapi Perah Hingga Bentuk Tim Tanggap Darurat

Peternakan sapi perah di 9 negara bagian di Amerika Serikat diserang virus Flu Burung. Colorado menjadi negara kesembilan yang mengonfirmasi temuan tersebut.

Baca Selengkapnya

Tentara Somalia Diduga Menyelewengkan Bantuan Makanan

18 jam lalu

Tentara Somalia Diduga Menyelewengkan Bantuan Makanan

Sejumlah tentara Somali ditahan karena diduga melakukan korupsi dengan menyelewengkan donasi makanan

Baca Selengkapnya

Iran akan Bebaskan Awak Kapal Portugal yang Disita di Selat Hormuz

20 jam lalu

Iran akan Bebaskan Awak Kapal Portugal yang Disita di Selat Hormuz

Iran mengatakan akan membebaskan awak kapal berbendera Portugal yang disita pasukannya bulan ini.

Baca Selengkapnya

3 Polemik TikTok di Amerika Serikat

21 jam lalu

3 Polemik TikTok di Amerika Serikat

DPR Amerika Serikat mengesahkan rancangan undang-undang yang akan melarang penggunaan TikTok

Baca Selengkapnya