Finalis Kalbe Junior Scientist Award Bertemu dengan Menteri Retno

Reporter

Amri Mahbub

Editor

Amri Mahbub

Jumat, 13 Oktober 2017 14:33 WIB

Menteri Luar Negeri Retno Marsudi memberikan bingkisan kepada salah satu finalis Kalbe Junior Scientist Award 2017 di Gedung Pancasila, Jumat, 13 Oktober 2017. (TEMPO/Zul'aini Fi'id)

TEMPO.CO, Jakarta - Kalbe Junior Scientist Award (KJSA) yang diselenggarakan oleh Kalbe bersama Tempo Media, pagi hari ini melakukan audiensi dengan Menteri Luar Negeri, Retno Marsudi, di Gedung Pancasila, Jakarta Pusat.

Kalbe Junior Scientist Award (KJSA) merupakan ajang kompetisi dan pemberian apresiasi karya sains untuk anak-anak tingkat sekolah dasar (SD) dan sekolah menengah pertama (SMP) di seluruh Indonesia. Program ini diharapkan dapat menumbuhkan kecintaan anak-anak Indonesia terhadap ilmu pengetahuan sejak dini. Program ini telah dilaksanakan sejak 2011.

Para finalis KJSA yang terpilih dipertemukan dengan para tokoh inspiratif untuk menambah wawasan, memberi keteladanan dalam mencintai ilmu pengetahuan, meraih cita-cita dan memiliki prestasi.

Tahun ini KJSA telah menerima sejumlah 1.103 karya sains yang berasal dari 26 provinsi di Indonesia dan telah diseleksi menjadi 18 karya sains terbaik dari para finalis pada 11 Oktober 2017. Pemberian penghargaan akan dilakukan pada hari, Sabtu, 14 Oktober 2017.

Baca: Kalbe Junior Scientist Award, Dorong Inovasi Sains Anak

Advertising
Advertising

Selain dihadiri oleh Menteri Luar Negeri, acara tersebut juga dihadiri oleh Presiden Direktur Kalbe Farma, Vidjongtius. Vidjongtius menjelaskan bahwa tujuan dari audiensi para finalis KJSA bertemu dengan Menteri Luar Negeri adalah agar bisa membuka wawasan dunia para finalis mengenai peran dunia terhadap Indonesia.

"Tahun lalu kita juga bertemu dengan Bapak Presiden Joko Widodo, dan memang kita berusaha untuk mempertemukan anak-anak dengan tokoh-tokoh teladan. Dan tahun ini kita berkesempatan untuk bertemu Ibu Menteri," kata Vidjongtius dalam acara yang diselenggarakan di Gedung Pancasila, Jumat 13 Oktober 2017.

Vidjongtius mengatakan bahwa Kalbe akan terus meneruskan program ini untuk kedepannya, dan akan menambah semakin banyak pesertanya. Ia mengatakan bahwa nantinya selain ada Junior Scientist, akan di siapkan pula untuk Senior Scientist. Senior ini akan melibatkan universitas-universitas dan Kemenristekdikti, secara konsisten. "Kami sebagai Kalbe terus berkomitmen untuk hal itu," kata Vidjongtius.

Menteri Retno Marsudi, dalam sambutannya menjelaskan sejarah dari Gedung Pancasila yang sedang digunakan para finalis. Menteri juga mengajak anak-anak tersebut untuk membaca Pancasila bersama-sama. Menteri Retno Marsudi berharap anak-anak tersebut dapat menjalankan nilai-nilai Pancasila.

Baca: Aksi Peneliti Cilik di Kalbe Junior Scientist Award

Perempuan berusia 54 tahun itu menjelaskan bahwa ini merupakan acara yang meng-encourage inovasi dan kreatifitas anak-anak di seluruh provinsi di Indonesia. Anak-anak ini merupakan anak-anak yang istimewa yang berusaha menemukan sesuatu yang bermanfaat bagi masyarakat.

“Acara seperti ini perlu kita bangun agar kedepannya anak-anak Indonesia dapat menumbuhkan inovasi dan kreatifitasnya. Jadi dalam rangka itulah hari ini saya sengaja meluangkan waktu untuk memberikan semangat kepada mereka,” kata Mantan Duta Besar Indonesia itu.

Simak artikel menarik lainnya tentang Kalbe Junior Scientist Award hanya di kanal Tekno Tempo.co.

ZUL’AINI FI’ID N. | AMB

Berita terkait

Buruan, Daftar Lowongan Kerja BUMN hingga Swasta Tenggat Awal September Ini

1 September 2023

Buruan, Daftar Lowongan Kerja BUMN hingga Swasta Tenggat Awal September Ini

Apakah Anda pencari kerja? Berikut daftar lowongan kerja yang dibuka hingga tenggat awal September 2023.

Baca Selengkapnya

Kalbe Farma Targetkan Penjualan Bersih Tumbuh hingga 15 Persen Tahun Ini

12 April 2023

Kalbe Farma Targetkan Penjualan Bersih Tumbuh hingga 15 Persen Tahun Ini

PT Kalbe Farma Tbk. mempertahankan rasio pembagian dividen di angka 45 hingga 55 persen pada tahun 2023.

Baca Selengkapnya

IHSG Hari Ini Berpeluang Menguat Mendekati Level 7.000

18 Oktober 2022

IHSG Hari Ini Berpeluang Menguat Mendekati Level 7.000

IHSG berpotensi bergerak mengikuti penguatan hari kemarin yang ditutup di zona hijau di level 6.831,12.

Baca Selengkapnya

Terkini Bisnis: Sri Mulyani Pantau Utang Amerika, Lowongan Kerja Kalbe Farma

29 September 2021

Terkini Bisnis: Sri Mulyani Pantau Utang Amerika, Lowongan Kerja Kalbe Farma

Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati terus memantau pembahasan soal kebijakan kenaikan batas utang yang sedang berlangsung di Amerika Serikat.

Baca Selengkapnya

Kalbe Diduga Beri Pelicin Dokter, Direktur: Saya Tak Mengerti

11 November 2019

Kalbe Diduga Beri Pelicin Dokter, Direktur: Saya Tak Mengerti

Menurut Bernadus, transfer uang oleh medrep kepada dokter mungkin dilakukan atas berbagai alasan, termasuk motif pribadi.

Baca Selengkapnya

Kalbe Farma Diduga Beri Uang Pelicin untuk Dokter

11 November 2019

Kalbe Farma Diduga Beri Uang Pelicin untuk Dokter

Christian membuka hampir 700 halaman dokumen bukti pengiriman komisi kepada puluhan dokter di hampir semua rumah sakit di Jakarta sejak 2010-2019.

Baca Selengkapnya

KJSA 2019 Lahirkan Bibit Peneliti Muda Indonesia Berbasis Digital

30 Oktober 2019

KJSA 2019 Lahirkan Bibit Peneliti Muda Indonesia Berbasis Digital

Karya sains peneliti cilik pemenang Kalbe Junior Scientist Award 2019 tak hanya inovatif, tapi mampu memberi pemecahan masalah melalui solusi berbasis digital.

Baca Selengkapnya

Kejutan 10 Finalis KJSA 2019

18 Oktober 2019

Kejutan 10 Finalis KJSA 2019

KJSA Goes Digital secara tidak terduga menghadirkan sejumlah karya digital yang unik dan menarik.

Baca Selengkapnya

Kompetisi Sains KJSA 2019 Mulai Buka Pendaftaran

18 Juli 2019

Kompetisi Sains KJSA 2019 Mulai Buka Pendaftaran

Pendaftaran KJSA mulai dibuka hari ini, Kamis, 18 Juli 2019, sampai 15 September 2019.

Baca Selengkapnya

Sri Mulyani Ungkap Penelitian Pertamanya Saat Menjadi Peneliti

17 September 2018

Sri Mulyani Ungkap Penelitian Pertamanya Saat Menjadi Peneliti

Via akun Instagramnya, Menteri Keuangan Sri Mulyani cerita soal pengalamannya menjadi dosen dan peneliti. Apa penelitian pertama Sri Mulyani?

Baca Selengkapnya