Xiaomi Mi A1 Menerima Update Besar Hingga 1GB

Reporter

Terjemahan

Editor

Erwin Prima

Rabu, 22 November 2017 17:15 WIB

Ponsel Xiaomi Mi A1.(gizbot.com)

TEMPO.CO, Beijing - Sebuah update (pembaruan) perangkat lunak baru saat ini diluncurkan untuk Xiaomi Mi A1, smartphone Android One dari Xiaomi. Pembaruan itu tersedia melalui OTA (over the air – pembaruan secara nirkabel) dan ukurannya bervariasi dari pengguna ke pengguna.

Baca: Xiaomi Mi A1 Diluncurkan, Ini Spesifikasi dan Harganya

Beberapa pengguna melaporkan ukuran file sekitar 460MB, sementara yang lain melaporkan hingga 1GB. Kasus terakhir adalah karena pembaruan itu mungkin termasuk patch keamanan dan perbaikan sebelumnya. Bagaimanapun, update baru ini menginstal patch keamanan Android terbaru November di Mi A1.

Selain itu, pengguna akan menemukan berbagai perbaikan ponsel itu, peningkatan keamanan, kinerja dan stabilitas sistem. Tidak ada perubahan dan perbaikan baru pada sistem UI atau fitur baru apa pun dalam pembaruan ini.

Salah satu manfaat menjadi ponsel Android One adalah bahwa ia akan menerima pembaruan perangkat lunak sebelum yang lain karena menjalankan Stock Android. Namun, Xiaomi telah menyampaikan pembaruan ini lebih lambat daripada beberapa OEM lainnya.

Xiaomi Mi A1 juga akan menerima update Android Oreo segera, kemungkinan besar pada akhir Desember. Jadi pengguna bisa berharap untuk itu. Sementara itu, pengguna harus menginstal pembaruan ini dan membuat telepon mereka lebih aman.

Advertising
Advertising

Xiaomi Mi A1 memiliki pengaturan kamera ganda di bagian belakangnya dengan lensa wide angle 12MP dan lensa telefoto 12MP bersamaan dengan zoom optik 2x dan mode potret.

Smartphone ini memamerkan layar FHD 1080p 5,5 inci dengan perlindungan Gorilla Glass 2.5D yang melengkung. Pada intinya, ada prosesor octa-core Snapdragon 625 SoC yang bekerja sama dengan Adreno 506 GPU, RAM 4GB dan ruang penyimpanan 64GB yang selanjutnya dapat ditingkatkan melalui kartu microSD.

Baca: Xiaomi Mi A1 dan Nokia 6, Mana Lebih Hebat?

Xiaomi Mi A1 dibundel dengan fitur konektivitas seperti 4G VoLTE, dual-SIM dengan slot kartu SIM hybrid, port USB Type-C, dan jack audio 3.5mm. Baterai 3080mAh memberi daya tahan baterai yang diperlukan ponsel ini. Ada sensor sidik jari belakang terpasang.

THE ANDROID SOUL | GIZBOT | ERWIN Z

Berita terkait

Xiaomi Uji Android 8.1 Oreo untuk Xiaomi Mi A1, Segera Meluncur

18 Juni 2018

Xiaomi Uji Android 8.1 Oreo untuk Xiaomi Mi A1, Segera Meluncur

Pembaruan Android 8.0 Oreo juga membawa patch keamanan Juni ke Xiaomi Mi A1.

Baca Selengkapnya

Pembaruan Android Oreo Baru untuk Xiaomi Mi A1 Kembali Dirilis

17 Januari 2018

Pembaruan Android Oreo Baru untuk Xiaomi Mi A1 Kembali Dirilis

Pembaruan Android Oreo terbaru ini dilaporkan dapat mengatasi pengurasan baterai Bluetooth, reboot acak dan masalah lain pada Xiaomi Mi A1.

Baca Selengkapnya

Pembaruan Oreo pada Xiaomi Mi A1 Ditunda Terkait Masalah Kinerja

14 Januari 2018

Pembaruan Oreo pada Xiaomi Mi A1 Ditunda Terkait Masalah Kinerja

Beberapa masalah yang dilaporkan pengguna Xiaomi Mi A1 adalah ketidaktanggapan aplikasi kamera, aplikasi pemanggil, aplikasi Recents, sensor cahaya.

Baca Selengkapnya

Xiaomi Mi A1 Akhirnya Mendapatkan Android Oreo

2 Januari 2018

Xiaomi Mi A1 Akhirnya Mendapatkan Android Oreo

Xiaomi Mi A1 adalah smartphone pertama di keluarga Mi yang menerima update Android Oreo.

Baca Selengkapnya

Android Oreo untuk Xiaomi Mi A1 Bakal Hadirkan Pengisian Cepat

27 Desember 2017

Android Oreo untuk Xiaomi Mi A1 Bakal Hadirkan Pengisian Cepat

Xiaomi telah berjanji bahwa rilis final Android Oreo untuk Xiaomi Mi A1 akan keluar sebelum akhir tahun ini.

Baca Selengkapnya