Spesifikasi OPPO F7 Indonesia Sama dengan India?

Reporter

Tempo.co

Editor

Amri Mahbub

Sabtu, 31 Maret 2018 14:20 WIB

Penampakan OPPO F7. (OPPO Indonesia)

TEMPO.CO, Jakarta - OPPO F7 akan diluncurkan di pasar Indonesia pada 17 April mendatang. Sebelumnya, Senin, 26 Maret 2018, pabrikan smartphone asal Negeri Tirai Bambu ini sudah merilisnya di India.

Apakah perangkat yang akan dirilis di India akan sama dengan di Indonesia. Pihak OPPO Indonesia masih enggan berkomentar. "Kami belum bisa sampaikan dalam waktu dekat," kata Public Relations Manager OPPO Indonesia, Aryo Meidianto, saat dihubungi, Kamis, 29 Maret 2018.

OPPO F7 memiliki rasio layar 19:9 full screen. Bagian depan F7 secara jelas memperlihatkan layar full screen display dengan notch screen di bagian atas. Sebelumnya, OPPO telah mengajukan paten poni layar kepada di situs kantor kekayaan intelektual Cina (Soopat) sejak awal 2017.

Baca juga: Kecerdasan Buatan di OPPO F7 Bisa Bikin Baterai Hemat

OPPO F7. (gadgetnow.com)

Advertising
Advertising

Di India, OPPO F7 memiliki resolusi FHD+ 2.280x1.080 piksel membuat konten multimedia terlihat nyaman. Perangkat tersebut memasang kamera teknologi kecerdasan buatan (AI) terbaru. Penerus generasi F5 itu hadir dengan kamera depan yang diperbaharui. Mengusung sensor 25 megapiksel yang lebih baik dengan diafragma F/2.0, F7 juga memperbarui kemampuan AI Beauty Recognition Technology-nya.

Pada F5, AI mampu memindai 254 titik wajah secara spesifik. Sedangkan F7, OPPO meningkatkan pindaiannya menjadi 294 titik wajah. AI pada F7 hadir dengan fitur swafoto yang dapat mengenali subjek dan memperhalus wajah.

Hal tersebut membuat tiap subjek akan memiliki detil selfienya masing–masing. Selain itu, secara keseluruhan fungsi kecerdasan buatan terbaru ini dinamai OPPO dengan AI Beauty 2.0. Sensor baru kamera ini menghasilkan gambar yang tajam dan kaya warna. Fungsi HDR terintegrasi secara hardware dan menyajikan hasil foto selfie dengan dynamic range yang tinggi namun tidak terkesan berlebihan.

Baca juga: OPPO F7 Bawa Fitur Menarik, Pakai Augmented Reality

OPPO F7. (OPPO Indonesia)

Soal harga, Aryo menjelaskan, tak akan jauh dari harga di India. "Sekitar RP 4 jutaan," kata Aryo. Di India, OPPO F7 dilego seharga 21.990 Rupee India atau sekitar Rp 4,6 juta (RAM 4 gigabita dan memori 64 gigabita). Versi ini hadir dengan warna
Solar Red, Moonlight Silver, dan Diamond Black.

Sedangkan F7 dengan memori internal 128 gigabita dengan RAM 6 gigabita dijual 26.990 Rupee India atau sekitar Rp 5,7 juta. Versi ini tersedia dalam warna Solar Red dan Diamond Black. Penjualan kedua smartphone terbaru Oppo ini hanya dilakukan di saluran online e-commerce India terpilih yaitu Flipkart mulai 9 April mendatang.

Baca juga: Oppo Patenkan Ponsel Lipat dengan Satu Layar

Simak artikel menarik lainnya tentang OPPO F7 hanya di kanal Tekno Tempo.co.

Berita terkait

Deretan 4 Ponsel yang Akan Rilis Bulan Ini

2 hari lalu

Deretan 4 Ponsel yang Akan Rilis Bulan Ini

Setidaknya ada 4 ponsel baru yang diprediksi diluncurkan bulan ini, mulai dari Realme GT Neo 6 hingga Meizu Note 21.

Baca Selengkapnya

OPPO Find X7 Ultra Versi Satellite Communication Mulai Dijual di China, Ini Spesifikanya

7 hari lalu

OPPO Find X7 Ultra Versi Satellite Communication Mulai Dijual di China, Ini Spesifikanya

OPPO Find X7 Ultra Satellite Communication mendukung kartu China Telecom dan kartu khusus satelit Tiantong.

Baca Selengkapnya

Oppo A60 Segera Diluncurkan, Bakal Ditenagai Snapdragon 680 dan RAM 8GB

18 hari lalu

Oppo A60 Segera Diluncurkan, Bakal Ditenagai Snapdragon 680 dan RAM 8GB

Nomor model chipset pada Oppo A60 adalah QTI SM6225 yang merupakan chipset Snapdragon 680 4G.

Baca Selengkapnya

Ponsel Oppo Dapat Update ColorOS 14 Bulan Ini, Cek Daftar Berikut

30 hari lalu

Ponsel Oppo Dapat Update ColorOS 14 Bulan Ini, Cek Daftar Berikut

ColorOS 14 menjadi sistem operasi teranyar di smartphone Oppo dan memulai debutnya di Indonesia lewat peluncuran seri Reno 11 pada Januari lalu.

Baca Selengkapnya

Oppo Find X7 Ultra Satellite Edition Resmi Dirilis, Miliki Konektivitas Off-grid

37 hari lalu

Oppo Find X7 Ultra Satellite Edition Resmi Dirilis, Miliki Konektivitas Off-grid

Pertama kali dirilis awal tahun ini, Oppo Find X7 Ultra Satellite Edition menjadi ponsel pertama di dunia dengan pengaturan kamera periskop ganda.

Baca Selengkapnya

Bakal Segara Dirilis, Ini Bocoran Spesifikasi Ponsel Oppo A60

44 hari lalu

Bakal Segara Dirilis, Ini Bocoran Spesifikasi Ponsel Oppo A60

Oppo A60 akan hadir dengan kamera utama 50 megapiksel dan kamera depan 8 megapiksel.

Baca Selengkapnya

Oppo Watch X akan Rilis di China pada 22 Maret 2024

53 hari lalu

Oppo Watch X akan Rilis di China pada 22 Maret 2024

Perbedaan mencolok antara Oppo Watch X versi China dan global adalah penggunaan perangkat lunaknya.

Baca Selengkapnya

Ponsel Lipat Oppo Find N5 Flip Batal Dirilis Tahun Ini

56 hari lalu

Ponsel Lipat Oppo Find N5 Flip Batal Dirilis Tahun Ini

Oppo Find N5 Flip dikabarkan batal meluncur tahun ini. Ponsel lipat ini generasi teranyar dari Find N3 Flip yang dirilis tahun lalu.

Baca Selengkapnya

Oppo K12 akan Segera Diluncurkan, Ini Bocoran Spesifikasinya

58 hari lalu

Oppo K12 akan Segera Diluncurkan, Ini Bocoran Spesifikasinya

Oppo K12 akan menampilkan layar 6,7 inci AMOLED.

Baca Selengkapnya

Oppo Luncurkan Kacamata Pintar Air Glass 3 XR, Ini Spesifikasinya

2 Maret 2024

Oppo Luncurkan Kacamata Pintar Air Glass 3 XR, Ini Spesifikasinya

Oppo luncurkan Air Glass 3 XR dilengkapi dengan gelombang resin yang dikembangkan dengan indeks bias 1,70.

Baca Selengkapnya