Facebook Bikin Fitur Anti-Perundungan, Bagaimana Cara Kerjanya?

Sabtu, 6 Oktober 2018 13:05 WIB

Cyber bullying

TEMPO.CO, Jakarta - Global Head of Safety Facebook Antigone Davis menjelaskan bahwa Facebook kini memiliki program kebijakan atas perundungan dan pelecehan untuk melindungi figur publik yang muncul dalam pemberitaan. Juga, untuk orang yang memiliki banyak pengaruh di ranah publik karena profesi dan aktivitas pribadi mereka.

Baca juga: Facebook Diretas, Mark Zuckerberg Cs Langsung Ambil Langkah Ini

"Kami telah berbicara dengan pengguna Facebook serta pakar keamanan untuk memperbaiki upaya kami dalam melindungi figur publik dari berbagai tindakan pelecehan. Awal tahun ini, kami memperluas kebijakan kami untuk melindungi figur publik muda di Facebook dari tindakan pelecehan," ujar Davis, dalam keterangan tertulis, Rabu, 3 Oktober 2018.

Dalam beberapa minggu ke depan, Facebook juga akan memperluas kebijakannya agar bisa lebih baik lagi dalam melindungi publik figur dari pelecehan tanpa ada batasan usia tertentu. Contohnya, kata Davis, tindakan perundungan berat yang secara langsung melibatkan publik figur tidak akan diizinkan di bawah kebijakan baru Facebook.

Baca juga: Facebook Aktifkan Safety Check Gempa Donggala, Ini 5 Tahapannya

Advertising
Advertising

Jika seseorang mengalami kejadian yang tidak diinginkan di Facebook, Davis menambahkan, mereka bisa melaporkan langsung orang yang melakukan perundungan atau pelecehan. Dan secara anonim mengabaikan pesan yang tidak diinginkan, serta memblokir seseorang tanpa memberi notifikasi kepada mereka.

"Orang di seluruh dunia turut berpartisipasi dalam program keamanan online dan anti-perundungan Facebook," tambah Davis. "Kami juga membangun kemitraan dengan para pakar dan organisasi komunitas."

Facebook baru saja mengumumkan kemitraannya dengan National Parent Teachers Association di Amerika Serikat, untuk memfasilitasi 200 acara komunitas di sejumlah kota di setiap negara bagian terkait masalah teknologi yang dialami keluarga, termasuk pencegahan perundungan. Facebook juga menawarkan program keamanan online peer-to-peer dan anti-perundungan untuk setiap sekolah menengah di Inggris.

Baca juga: Facebook: Teknologi Bikin Kelas Menengah di Indonesia Berkembang

"Kami juga mendukung program di India yang telah mengedukasi puluhan ribu anak muda tentang keamanan online, saling bertukar pikiran seputar privasi dan keamanan. Kami harap beberapa langkah tambahan yang diambil bisa membantu orang dalam menghadapi perundungan dan pelecehan di Facebook," kata Davis.

Facebook, Davis melanjutkan, sadar bahwa upaya menjaga keamanan pengguna di platform merupakan sesuatu yang perlu dilakukan secara berkelanjutan. Karena itu, Facebook akan selalu mendengarkan segala masukan mengenai bagaimana membuat alat dan kebijakan agar bisa lebih baik lagi.

Baca juga: Tempo Jadi Mitra Media Facebook untuk Program Cek Fakta

Simak kabar terbaru seputar fitur Facebook hanya di kanal Tekno Tempo.co.

Berita terkait

Kasus Bullying di Binus School Serpong Dilimpahkan ke Kejaksaan, Pelaku tidak Ditahan

8 hari lalu

Kasus Bullying di Binus School Serpong Dilimpahkan ke Kejaksaan, Pelaku tidak Ditahan

Kasus bullying atau perundungan di sekolah Internasional Binus School Serpong segera memasuki babak baru.

Baca Selengkapnya

Meta AI Resmi Diluncurkan, Ini Fitur-fitur Menariknya

12 hari lalu

Meta AI Resmi Diluncurkan, Ini Fitur-fitur Menariknya

Chatbot Meta AI dapat melakukan sejumlah tugas seperti percakapan teks, memberi informasi terbaru dari internet, menghubungkan sumber, hingga menghasilkan gambar dari perintah teks.

Baca Selengkapnya

Selain Tim Cook, Siapa Saja Bos Perusahaan Teknologi Dunia yang Pernah Bertemu Jokowi?

19 hari lalu

Selain Tim Cook, Siapa Saja Bos Perusahaan Teknologi Dunia yang Pernah Bertemu Jokowi?

Selain CEO Apple Tim Cook, Jokowi tercatat beberapa kali pernah bertemu dengan bos-bos perusahaan dunia. Berikut daftarnya:

Baca Selengkapnya

Sudah Bisa Diakses, Facebook Bikin Pembaruan Fitur Video Jadi Mirip di TikTok

31 hari lalu

Sudah Bisa Diakses, Facebook Bikin Pembaruan Fitur Video Jadi Mirip di TikTok

Pada aplikasi TikTok telah menjadi pedoman tetap namun bagi Facebook, ini sebuah inovasi dan kemajuan.

Baca Selengkapnya

Cara Unblock Akun Seseorang di Facebook dengan Mudah

34 hari lalu

Cara Unblock Akun Seseorang di Facebook dengan Mudah

Ada beberapa cara unblock teman di Facebook, bisa melalui handphone maupun laptop. Cukup ikuti beberapa langkah berikut ini.

Baca Selengkapnya

Rayakan Hari Paskah dengan 55 Link Twibbon, Begini Cara Menggunakannya

38 hari lalu

Rayakan Hari Paskah dengan 55 Link Twibbon, Begini Cara Menggunakannya

Hari Paskah dapat dirayakan menggunakan twibbon beragam pilihan. Berikut memilih twibbon Hari Paskah yang sesuai selera dan cara menggunakannya!

Baca Selengkapnya

Survei Meta Ungkap Pengguna Medsos Usia Muda di Indonesia Berani dan Aktif

38 hari lalu

Survei Meta Ungkap Pengguna Medsos Usia Muda di Indonesia Berani dan Aktif

Sebanyak 87 persen responden dalam survei Meta menyatakan bahwa media sosial adalah platform efektif untuk sampaikan pesan dan mendorong perubahan.

Baca Selengkapnya

WhatsApp Aplikasi Perpesanan Paling Populer, Semua Bermula di Sebuah Garasi Rumah pada 2009

39 hari lalu

WhatsApp Aplikasi Perpesanan Paling Populer, Semua Bermula di Sebuah Garasi Rumah pada 2009

WhatsApp dibuat 2 mantan karyawan Yahoo, Brian Acton dan Jan Koum pada 2009 di sebuah garasi rumah di California. Begini perkembangannya.

Baca Selengkapnya

Fitur Khusus Meta untuk Batasi Konten Politik, Begini Cara Mengaktifkannya

41 hari lalu

Fitur Khusus Meta untuk Batasi Konten Politik, Begini Cara Mengaktifkannya

Meta menambahkan fitur khusus untuk membatasi konten politik pada platform yang dinaunginya, terutama Instagram.

Baca Selengkapnya

Begini Cara Download Stiker WhatsApp Edisi Ramadan

52 hari lalu

Begini Cara Download Stiker WhatsApp Edisi Ramadan

WhatsApp meluncurkan paket stiker terbarunya di Indonesia berkaitan dengan bulan Ramadan. Begini cara downlioad stiker WhatsApp edisi Ramdan.

Baca Selengkapnya