Kisah Sejawat Bill Gates dan Paul Allen, Fakta di Balik Microsoft

Reporter

Anisa Luciana

Editor

Susandijani

Rabu, 17 Oktober 2018 11:46 WIB

Paul Allen (instagram @officialpaulallen)
TEMPO.CO, Seattle - Bill Gates mengenang rekannya dalam mendirikan Microsoft, Paul Allen, yang meninggal pada 15 Oktober 2018 akibat kanker limfoma non-Hodgkin. Gates menggambarkan sosok pria berusia 65 tahun itu sebagai salah satu teman tertua dan mitra bisnis pertama yang pernah ia miliki.

Baca: 13 Fakta Paul Allen, dari Peretas Komputer sampai Jago Main Gitar
Bill Gates bersama Paul Allen mendirikan Microsoft pada tahun 1975, dan hal itu hingga kini telah mengubah dunia teknologi. Allen banyak dipuji sebagai seorang raksasa bisnis, olahraga, dan filantropi di Pacific Northwest dalam beberapa dekade setelah meninggalkan Microsoft pada tahun 1983 setelah didiagnosis kanker limfoma Hodgkin.
“Saya bertemu Paul ketika saya di kelas 7, dan itu mengubah hidup saya,” ucap Gates. “Saya langsung melihatnya. Dia dua tahun di atas saya di sekolah, sangat tinggi, dan terbukti jenius dengan komputer.”
Menurut Gates, ia dan Allen menghabiskan hampir semua waktu luang bermain-main dengan komputer mana pun yang bisa mereka gunakan. Dia memuji Allen yang meramalkan pentingnya komputer dan industri yang akan muncul di sekitar mereka.
"Sebenarnya, Microsoft tidak akan pernah jadi tanpa Paul. Pada Desember 1974, dia dan saya sama-sama tinggal di daerah Boston. Dia bekerja, dan saya akan kuliah. Suatu hari dia datang dan bersikeras mengajak saya bergegas ke kios koran terdekat dengannya. Ketika kami tiba, dia menunjukkan kepada saya sampul Popular Electronics edisi Januari. Ini menampilkan komputer baru yang disebut Altair 8800, yang berjalan pada chip baru yang kuat. Paul menatap saya dan berkata, 'Ini terjadi tanpa kita!' Saat itu menandai akhir dari karir kuliah saya dan awal dari perusahaan baru kami, Microsoft. Itu terjadi berkat Paul," tutur Gates.
Gates mengatakan bahwa Allen memiliki pikiran yang luas dan bakat khusus untuk menjelaskan subyek yang rumit dengan cara yang sederhana. Allen juga punya kebiasaan berbagi musik favoritnya dengan Gates, dan selama bertahun-tahun, sebagai pemilik Seattle Seahawks dan Portland Trail Blazers, Allen melakukan yang terbaik untuk membuat Gates menjadi penggemar olahraga.
"Dia akan membawa saya untuk melihat Portland Trail Blazers kesayangannya dan dengan sabar membantu saya memahami semua yang terjadi di lapangan," ucap Gates.
Paul Allen merupakan salah satu pendiri Microsoft. Ia meninggal dunia di Seattle, Amerika Serikat, pada Senin, 15 Oktober 2018, di usia 65 tahun akibat kanker limfoma non-Hodgkin.
Sebelumnya, pada 1982, Allen didiagnosis dengan kanker limfoma Hodgkin dan sempat dinyatakan sembuh dari penyakit itu 8 bulan kemudian di tahun 1983. Pada tahun itu juga ia mengundurkan diri dari Microsoft.
Pada 2009, Paul Allen kembali didiagnosis penyakit kanker limfoma, kali ini tipe non-Hodgkin. Awal Oktober 2018, Allen menjalani perawatan untuk penyakit yang dideritanya ini. Namun, Allen tak mampu bertahan hingga mengembuskan napas terakhir pada 15 Oktober.
THEVERGE | FORBES

Berita terkait

Jokowi dan Bos Microsoft Bahas Investasi Besar di Bidang Kecerdasan Buatan

53 menit lalu

Jokowi dan Bos Microsoft Bahas Investasi Besar di Bidang Kecerdasan Buatan

Budi Arie yang mendampingi Jokowi saat bertemu Nadella mengatakan Microsoft akan berinvestasi secara signifikan dalam empat tahun ke depan.

Baca Selengkapnya

Jokowi Terima Kunjungan Bos Microsoft Satya Nadella di Istana

2 jam lalu

Jokowi Terima Kunjungan Bos Microsoft Satya Nadella di Istana

Presiden Jokowi menerima lawatan Chief Executive Officer Microsoft untuk membahas investasi perusahaan raksasa teknologi asal Amerika Serikat di Indonesia.

Baca Selengkapnya

Jokowi Bertemu CEO Microsoft Besok, Bahas Potensi Investasi Rp 14 Triliun

14 jam lalu

Jokowi Bertemu CEO Microsoft Besok, Bahas Potensi Investasi Rp 14 Triliun

Investasi Microsoft tersebut bakal tersebar dalam beragam bentuk termasuk salah satunya untuk pengembangan talenta digital.

Baca Selengkapnya

Besok Pagi Bos Microsoft Temui Jokowi Bahas Investasi Rp14 T, Ini Agenda dan Profilnya

21 jam lalu

Besok Pagi Bos Microsoft Temui Jokowi Bahas Investasi Rp14 T, Ini Agenda dan Profilnya

Presiden Jokowi akan menerima kunjungan CEO Microsoft, Satya Nadella di Istana Merdeka Jakarta, Selasa, bahas investasi Rp14 triliun.

Baca Selengkapnya

Bahas Pengembangan AI, Microsoft Diagendakan Bertemu Empat Perusahaan Raksasa Teknologi

3 hari lalu

Bahas Pengembangan AI, Microsoft Diagendakan Bertemu Empat Perusahaan Raksasa Teknologi

Microsoft menyusun agenda pertemuan untuk membicarakan artificial intelligence atau AI bersama para eksekutif raksasa teknologi di Korea Selatan.

Baca Selengkapnya

Microsoft Rilis Phi-3 Mini, Model AI Kecil dengan Kemampuan Besar

5 hari lalu

Microsoft Rilis Phi-3 Mini, Model AI Kecil dengan Kemampuan Besar

Microsoft luncurkan model bahasa AI kecil, Phi-3 Kemampuannya setara dengan teknologi pintar yang dilatih penuh.

Baca Selengkapnya

DANA Gandeng Microsoft untuk Meningkatkan Produktivitas Kerja Berbasis AI dengan GitHub Copilot

5 hari lalu

DANA Gandeng Microsoft untuk Meningkatkan Produktivitas Kerja Berbasis AI dengan GitHub Copilot

Sejak Februari 2024, hampir 300 developer DANA telah menggunakan GitHub Copilot dalam pekerjaan sehari-hari

Baca Selengkapnya

Kominfo Ungkap Kisaran Rencana Investasi Microsoft di Indonesia, Lebih dari Rp 14 Triliun?

9 hari lalu

Kominfo Ungkap Kisaran Rencana Investasi Microsoft di Indonesia, Lebih dari Rp 14 Triliun?

Menkominfo Budi Arie mengungkap Microsoft akan menggelontorkan investasi dengan nilai yang cukup besar di Tanah Air. Berapa nilainya?

Baca Selengkapnya

Aplikasi Agrimate Unikom Satu-satunya Wakil Asia Tenggara di Semifinal Microsoft Imagine Cup 2024

10 hari lalu

Aplikasi Agrimate Unikom Satu-satunya Wakil Asia Tenggara di Semifinal Microsoft Imagine Cup 2024

Aplikasi Agrimate dikembangkan oleh empat mahasiswa jurusan Teknik Informatika Unikom

Baca Selengkapnya

Terkini Bisnis: Erick Thohir Minta Pertamina Cs Borong Dolar, KAI Buka Rekrutmen Program Management Trainee

11 hari lalu

Terkini Bisnis: Erick Thohir Minta Pertamina Cs Borong Dolar, KAI Buka Rekrutmen Program Management Trainee

Menteri BUMN Erick Thohir meminta BUMN seperti Pertamina memborong dolar AS di tengah memanasnya konflik Iran-Israel.

Baca Selengkapnya