Ini Cara Cek Stiker WhatsApp di Smartphone Kita

Rabu, 14 November 2018 08:05 WIB

Ilustrasi stiker whatsapp. Foto: Whatsapp

TEMPO.CO, Jakarta - Sticker WhatsApp merupakan fitur terbaru dari perusahaan layanan pesan besutan Facebook itu. Namun, belum semua orang mengetahui apakah fitur ini sudha terpasang secara otomatis di smartphone mereka.

Baca juga: Abaikan Undangan Pasang Stiker WhatsApp, Simak Penjelasannya

Berdasarkan laman mirror.co.uk, pekan lalu, pengguna yang ingin memastikan sudah memiliki fitur stiker harus melihat dalam pesan WhatsApp. Pertama adalah pengguna harus membuka pesan sampai muncul keyboard, kemudian di bagian atas keyboard ada ikon berbentuk kotak kecil tepat berada disebeah ikon emoji, atau di sebelah kiri ikon kamera.

Jika ikon tersebut sudah tersedia, maka pengguna sudah siap dan dapat mulai mengunduh paket stiker untuk selanjutnya dikirimkan untuk bertukar pesan. Terdapat paket stiker gratis dan saat ini tersedia sekitar 12 set berbeda untuk dipilih, misalnya cangkir teh lucu dan dinosaurus menggemaskan.

Baca juga: Ada 5 Fitur WhatsApp yang Jarang Digunakan, Apa Saja?

Advertising
Advertising

Untuk mendapatkan stiker, pastikan aplikasi WhatsApp sudah diperbarui. Untuk memperbaruinya, pengguna smartphone Android hanya masuk dalam halaman Google Play Store dan lihat menu pembaruan.

Pengguna tidak disarankan untuk mengunduh aplikasi WhatsApp melalui halaman web yang tidak resmi. Karena dengan mengunduh WhatsApp melalui situs internet, maka aplikasi tersebut tidak aman atau mungkin menginstal spyware (software pengumpul identitas seseorang).

Pengguna WhatsApp bisa berbagi pesan dengan ekspresi melalui stiker sejak Oktober 2018. Fitur stiker tersebut menghadirkan tiga ikon seperti emoji, GIF dan stiker yang lucu.

Baca juga: Mulai Sekarang, Stop Capture Percakapan WhatsApp: Ini Bahayanya

Simak kabar terbaru tentang pembaruan stiker WhatsApp hanya di kanal Tekno Tempo.co.

MIRROR.CO.UK | WABETAINFO

Berita terkait

2 Cara Blur WhatsApp Web di Chrome untuk Menjaga Privasi Chat

3 hari lalu

2 Cara Blur WhatsApp Web di Chrome untuk Menjaga Privasi Chat

Ada beberapa cara blur WhatsApp Web di Chrome agar chat rahasia Anda tidak dibaca orang lain. Berikut ini beberapa tata caranya.

Baca Selengkapnya

3 Cara Mengembalikan Chat WhatsApp yang Terhapus atau Hilang

3 hari lalu

3 Cara Mengembalikan Chat WhatsApp yang Terhapus atau Hilang

Terkadang chat dihapus karena memori penuh, namun ada riwayat chat di WhatsApp yang tiba-tiba dibutuhkan. Begini cara mengembalikannya.

Baca Selengkapnya

Meta AI Resmi Diluncurkan, Ini Fitur-fitur Menariknya

3 hari lalu

Meta AI Resmi Diluncurkan, Ini Fitur-fitur Menariknya

Chatbot Meta AI dapat melakukan sejumlah tugas seperti percakapan teks, memberi informasi terbaru dari internet, menghubungkan sumber, hingga menghasilkan gambar dari perintah teks.

Baca Selengkapnya

WhatsApp Kembangkan Fitur Kelola Jadwal, Tidak Ada Lagi Alasan Lupa

5 hari lalu

WhatsApp Kembangkan Fitur Kelola Jadwal, Tidak Ada Lagi Alasan Lupa

Fitur terbaru WhatsApp memudahkan pengguna untuk mengatur pengingat jadwal via grup.

Baca Selengkapnya

Begini Cara Mengatasi Notifikasi WhatsApp Terlambat Muncul

5 hari lalu

Begini Cara Mengatasi Notifikasi WhatsApp Terlambat Muncul

Untuk mengatasi notifikasi WhatsApp terlambat muncul, berikut beberapa langkah yang bisa dicoba.

Baca Selengkapnya

Cara Pakai Dua Nomor WhatsApp di Satu HP Secara Mudah

5 hari lalu

Cara Pakai Dua Nomor WhatsApp di Satu HP Secara Mudah

Ketahui cara pakai dua nomor WhatsApp di satu HP tanpa aplikasi tambahan untuk perangkat Android. Caranya cukup mudah dan praktis.

Baca Selengkapnya

Israel Dakwa Saudara Perempuan Ketua Hamas Ismail Haniyeh Melakukan Hasutan Teror

6 hari lalu

Israel Dakwa Saudara Perempuan Ketua Hamas Ismail Haniyeh Melakukan Hasutan Teror

Pengadilan Israel mendakwa saudara perempuan pemimpin Hamas Ismail Haniyeh atas tuduhan menghasut untuk melakukan terorisme.

Baca Selengkapnya

Cara Download WhatsApp di Laptop dan Keunggulannya

9 hari lalu

Cara Download WhatsApp di Laptop dan Keunggulannya

Sebagai platform komunikasi yang banyak digunakan orang, WhatsApp juga dapat digunakan melalui laptop. Ini cara download WhatsApp di laptop.

Baca Selengkapnya

Cara Menghilangkan Tampilan Saluran di WhatsApp yang Mudah

9 hari lalu

Cara Menghilangkan Tampilan Saluran di WhatsApp yang Mudah

Seringkali channel di WhatsApp mengganggu untuk waktu lama. Bagaimana cara menghilangkan saluran di WhatsApp? Berikut ini ulasannya.

Baca Selengkapnya

6 Cara Mengetahui Whatsapp Disadap dan Tips Mencegahnya

9 hari lalu

6 Cara Mengetahui Whatsapp Disadap dan Tips Mencegahnya

Ada beberapa cara mengetahui WhatsApp disadap. Salah satunya adalah adanya perangkat asing yang tersambung. Berikut ciri dan tips mencegahnya.

Baca Selengkapnya