Kamera Redmi Note 7 Akan Dapat Fitur Super Night Scene

Senin, 21 Januari 2019 11:16 WIB

Redmi Note 7. Indianexpress.com

TEMPO.CO, Jakarta - Smartphone Redmi Note 7 beberapa waktu lalu diluncurkan di Cina dan mulai dijual di India. Laman XDA-Developers akhir pekan lalu menjelaskan bahwa smartphone tersebut akan mendapatkan pembaruan dengan membawa fitur Super Night Scene pada kameranya.

Baca: Setelah Redmi Note 7, Redmi 7 akan Segera Rilis

Melalui halaman MIUI Weibo Xiaomi, Redmi telah mengkonfirmasi bahwa perangkat yang baru diluncurkan ini akan mendapatkan fitur yang telah hadir di Xiaomi Mi Mix 3. Fitur ini memungkinkan untuk mengambil foto yang lebih cerah dan detail dalam kondisi minim cahaya.

Redmi telah menyatakan dalam peluncuran Redmi Note 7 bahwa fitur tersebut akan berjalan ke perangkat baru itu, tapi tidak menyebutkan kapan waktunya. Sekarang, telah dikonfirmasi kembali bahwa fitur tersebut akan hadir dalam pembaruan beberapa waktu ke depan.

Perangkat memiliki kamera utama dengan sensor 48 megapiksel milik Samsung GM1 ISOCELL. Dengan aperture f/1.8 dan ukuran sensor 1/2 membuatnya relatif cukup besar untuk kamera pada smartphone. Kamera utama digabungkan dengan sensor kedalaman 5 megapiksel dengan aperture f/2.4.

Advertising
Advertising

Sementara di bagian depan, memiliki kamera tunggal dengan resolusi 13 megapiksel. Redmi Note 7 memiliki layar berukuran 6,3 inci dengan aspek rasio 19,5:9. Menurut laman theverge.com, smartphone juga dipersenjatai dengan chipset milik Qualcomm, Snapdragon 660, dan dibekali daya baterai 4.000 mAh dengan pengisian daya USB-C, serta jack headphone.

Smartphone Redmi Note 7 memiliki dua varian kapasitas RAM/memori internal. Untuk kapasitas 3 gigabita (GB)/32 GB dibanderol dengan harga 999 Yuan (setara Rp 2,1 juta). Sedangkan untuk kapasitas 6 GB/64 GB dihargai 1.399 Yuan (setara Rp 2,8 juta).

XDA-DEVELOPERS | THEVERGE

Berita terkait

Redmi Pad SE Segera Diperkenalkan ke Pasar Global, Ini Perbandingannya dengan Versi Sebelumnya

7 hari lalu

Redmi Pad SE Segera Diperkenalkan ke Pasar Global, Ini Perbandingannya dengan Versi Sebelumnya

Redmi baru saja meluncurkan tablet teranyarnya di seri Redmi Pad SE seharga Rp 2,5 juta. Ini perbandingannya dengan Redmi Pad versi sebelumnya.

Baca Selengkapnya

3 Cara Menginstal HyperOS di Perangkat Xiaomi, Redmi, dan Poco

18 hari lalu

3 Cara Menginstal HyperOS di Perangkat Xiaomi, Redmi, dan Poco

Terdapat sejumlah cara untuk memperbarui perangkat Xiaomi, Redmi, dan Poco ke HyperOS sebelum pembaruan resmi diluncurkan.

Baca Selengkapnya

Model Redmi Pad Pro Versi Global Muncul di Google Play Console, Ini Spesifikasinya

18 hari lalu

Model Redmi Pad Pro Versi Global Muncul di Google Play Console, Ini Spesifikasinya

Redmi Pad Pro akan ditenagai chipset Snapdragon 7s Gen 2 dan grafis Adreno 7series.

Baca Selengkapnya

Seri Redmi K80 Disebut akan Mengusung Snapdragon 8 Gen 4 dan Baterai 5500 mAh

28 hari lalu

Seri Redmi K80 Disebut akan Mengusung Snapdragon 8 Gen 4 dan Baterai 5500 mAh

Untuk seri Redmi K, perusahaan fokus pada perangkat keras premium sehingga kali ini hanya ada dua model.

Baca Selengkapnya

Redmi Turbo 3 Muncul di Geekbench, Miliki Chipset Snapdragon 8s Gen 3 dan RAM 16GB

28 hari lalu

Redmi Turbo 3 Muncul di Geekbench, Miliki Chipset Snapdragon 8s Gen 3 dan RAM 16GB

Redmi Turbo 3 muncul di database Geekbench dengan nomor model 24069RA21C.

Baca Selengkapnya

Redmi Umumkan Seri Baru Ponsel Kelas Menengah, Turbo

31 hari lalu

Redmi Umumkan Seri Baru Ponsel Kelas Menengah, Turbo

Presiden Redmi Thomas Wang mengungkap submerek dari Xiaomi itu meluncurkan seri baru yang disebut Turbo. Ponsel pertamanya, Turbo 3.

Baca Selengkapnya

Daftar 10 Ponsel yang Hadir pada April 2024: Ada OnePlus, Huawei, Redmi, Samsung, dan Lainnya

32 hari lalu

Daftar 10 Ponsel yang Hadir pada April 2024: Ada OnePlus, Huawei, Redmi, Samsung, dan Lainnya

Sebanyak delapan merek ponsel diperkirakan akan meluncurkan ponsel baru.

Baca Selengkapnya

Poco C61 Ada di Google Play Console

42 hari lalu

Poco C61 Ada di Google Play Console

Poco sebelumnya telah meluncurkan X6 Neo di India. Tetapi, agaknya perusahaan ini segera merilis ponsel lain seri C dengan Poco C61

Baca Selengkapnya

Poco Merambah ke Pasar Tablet, Dirumorkan Mengemas Ulang Produk Xiaomi

42 hari lalu

Poco Merambah ke Pasar Tablet, Dirumorkan Mengemas Ulang Produk Xiaomi

Poco disinyalir sedang mengembangkan merek tablet perdana. Namun barangnya ditengarai hanya hasil rebranding produk Xiaomi.

Baca Selengkapnya

Redmi Note 13 Turbo atau Poco F6 Akan Pakai Chip Snapdragon 8s Gen 3 Baru

47 hari lalu

Redmi Note 13 Turbo atau Poco F6 Akan Pakai Chip Snapdragon 8s Gen 3 Baru

Redmi Note 13 Turbo, yang akan menjadi ponsel eksklusif Cina, akan dikemas ulang sebagai Poco F6 di pasar global.

Baca Selengkapnya