Review Samsung Galaxy M20: Baterai Besar dan Layar Lebar

Rabu, 27 Maret 2019 14:57 WIB

Samsung Galaxy M20 telah resmi hadir dan dijual di Indonesia. Samsung Galaxy M20 model perdanaseri Galaxy M untuk menyasar kelas menengah.

3. Hardware dan Performa ...

Smartphone yang termasuk golongan seri terbaru itu memiliki kapasitas RAM 3 GB dengan memori internal 32 GB. Serta dipadukan dengan sistem operasi Android 8.1 atau Oreo. RAM dan memori internal itu didukung dengan chipset Exynos 7904 octa core yang memiliki kecepatan hingga 1.8 GHz, chip grafis Mali-G71 MP2.

Tempo mengunduh dua game yakni Aspalt 8 dan Mobile Legend untuk menjajal performa ponsel. Kedua game tersebut menyajikan grafis yang kaya akan warna. Ketika dimainkan dengan Galaxy M20, tampilan grafisnya cukup cerah dan gerakan gambar cukup halus.

Hal yang mengganggu adalah letak speaker di sisi bawah kiri dan lubang jack earphone agak mengganggu karena terhalang tangan saat bermain game. Untuk menonton video pun nyaman, karena layar yang besar, meskipun jika dilihat lebih detil gambar agak pecah, tapi masih cukup baik untuk menikmati kontennya.

4. Kamera

Kamera Galaxy M20 di bagian belakang di pasang dua dengan sensor 13 megapiksel beraperture f/1.9 plus 5 megapiksel dengan aperture f/2.2 dan bagian depan 8 megapiksel beraperture f/2.0. Kamera belakang memiliki beberapa fitur seperti, Panorama, Pro, Beauty, Live Focus, Auto, Stikers, Continuous Shot, sedang di bagian depan hanya terdapat fitur Selfie, Live Focus dan Stikers.

Beberapa mode, sebagai contoh Live Fokus, hasil gambar dengan mode tersebut memang cukup terasa blurnya, tapi kurang rapih, ada batas antara fokus dan blur yang terlihat ketara dan tidak halus. Pengguna juga bisa memilih ukuran gambar yang bisa diatur dalam pengaturan dan pilih Picture Size yang di dalamnya terdapat empat pilihan, 4:3 dengan 13MP, 16:9 dengan 9,6MP, 19,5:9 dengan 7,9MP dan 1:1 dengan 9,5MP. Ukuran video pun sudah bisa diatur hingga Full HD.

Untuk mengambil gambar dengan mode biasa hasilnya cukup baik, kurang lebih sama dengan smartphone di kelasnya. Anda disarankan menggunakan mode Pro untuk mengambil gambar yang bisa disesuaikan, tergantung si pengguna.

Saat dipakai siang hari, reproduksi warna kamera sangat baik. Warna putihnya juga akurat. Hal ini sangat membantu memastikan tingkat detail gambar yang ditangkap kamera. Soal kamera, Galaxy M20 memang bisa dibilang cukup dalam kisaran harga ponsel yang sama, meski gambarnya masih mengandung noise.

5. Pesaing

Seri ini berada di segmen yang sangat kompetitif. Begitu banyak alternatif di pasar Rp 2 jutaan. Saingan terdekat Galaxy M20 yaitu Nokia 5.1 Plus, Huawei Y7 Pro 2019 dan Redmi Note 7 yang memiliki harga tidak jauh berbeda. Dalam performa dan kamera, 5.1 Plus masih berada di bawah Samsung Galaxy M20 dan Huawei Y7 Pro 2019, meskipun Huawei hanya memasang chip Snapdragon 450, tapi kamera sudah dilengkapi dengan teknologi AI.

Dari segi baterai Galaxy M20 masih memimpin, karena memasang daya 5.000 mAh, berbeda dengan pesaingnya, Nokia 5.1 Plus hanya berdaya 3.060 mAh, sedang lainnya memasang daya yang cukup besar, 4.000 mAh untuk Huawei Y7 Pro 2019.

Lainnya adalah Realme U1, dengan selisih harga yang berbeda, sub merek dari OPPO ini sudah memasang chipset Helio P70.

Realme menawarkan kapasitas baterai lebih besar dari Samsung Galaxy M20 dengan kapasitas RAM 4 GB dan memori internal 64 GB. Meskipun begitu, secara keseluruhan, Galaxy M20 merupakan ponsel yang cocok digunakan untuk kelas menengah.

Berita terkait

Spesifikasi Utama Samsung Galaxy Z Fold 6 Terungkap, Ini Detailnya

53 menit lalu

Spesifikasi Utama Samsung Galaxy Z Fold 6 Terungkap, Ini Detailnya

Hasil benchmarknya menunjukkan Galaxy Z Fold anyar ini mencetak 1.964 poin pada pengujian single-core dan 6.619 poin dalam pengujian multi-core.

Baca Selengkapnya

Apple Gandeng Samsung untuk Kembangkan iPhone Lipat, Begini Bocorannya

2 hari lalu

Apple Gandeng Samsung untuk Kembangkan iPhone Lipat, Begini Bocorannya

Bocoran terbaru mengungkap bahwa iPhone lipat akan menghadirkan material dan desain yang mirip dengan ponsel lipat Samsung.

Baca Selengkapnya

Vivo X100 Ultra Meluncur dengan Lensa Periskop 200 MP, Harga Mulai Rp 14,5 Juta

4 hari lalu

Vivo X100 Ultra Meluncur dengan Lensa Periskop 200 MP, Harga Mulai Rp 14,5 Juta

Vivo X100 Ultra menyita perhatian karena menawarkan sistem kamera ponsel yang tergolong paling mumpuni saat ini. Simak selengkapnya.

Baca Selengkapnya

Fakta Unik Samsung Galaxy F55 yang akan Segera Rilis: Pertama Berbahan Kulit Vegan

6 hari lalu

Fakta Unik Samsung Galaxy F55 yang akan Segera Rilis: Pertama Berbahan Kulit Vegan

Berikut fakta-fakta menarik Samsung Galaxy F55 yang akan segera rilis di pasaran.

Baca Selengkapnya

Samsung Beberkan Rahasia Dapur Pengembangan Galaxy AI, Ternyata Begini Prosesnya

7 hari lalu

Samsung Beberkan Rahasia Dapur Pengembangan Galaxy AI, Ternyata Begini Prosesnya

Debut Samsung Galaxy AI sukses membuat perusahaan teknologi global berlomba-lomba mengembangkan perangkat berbasis kecerdasan buatan

Baca Selengkapnya

10 Orang Terkaya di Korea Selatan versi Forbes Mei 2024

10 hari lalu

10 Orang Terkaya di Korea Selatan versi Forbes Mei 2024

Berikut ini deretan orang terkaya di Korea Selatan versi Forbes. Petinggi Samsung termasuk ke dalam daftar. Berikut ini daftar lengkapnya.

Baca Selengkapnya

Samsung Disebut akan Gunakan Kartu Grafis Buatan Sendiri pada Chipset Ponsel Flagshipnya

11 hari lalu

Samsung Disebut akan Gunakan Kartu Grafis Buatan Sendiri pada Chipset Ponsel Flagshipnya

Samsung disebut ingin mengembangkan arsitektur GPU-nya sendiri yang akan diterapkan pada Exynos 2600.

Baca Selengkapnya

Galaxy S24 Bantu Samsung Kembali ke Puncak Pasar Smartphone Global Awal 2024

16 hari lalu

Galaxy S24 Bantu Samsung Kembali ke Puncak Pasar Smartphone Global Awal 2024

Laporan terkini dari Canalys memperkirakan total 296,2 juta smartphone telah didistribusikan di dunia sepanjang kuartal pertama tahun ini.

Baca Selengkapnya

5 Cara Menghilangkan Iklan di HP Android Secara Aman

18 hari lalu

5 Cara Menghilangkan Iklan di HP Android Secara Aman

Berikut ini tata cara menghentikan iklan pop-up di ponsel Android melalui mode aman, notifikasi aplikasi, layar beranda, hingga pusat iklan Google.

Baca Selengkapnya

Samsung Galaxy Watch 7 Dikabarkan Memiliki Sensor yang Bisa Memantau Gula Darah

20 hari lalu

Samsung Galaxy Watch 7 Dikabarkan Memiliki Sensor yang Bisa Memantau Gula Darah

Sebuah laporan terbaru dari Korea Selatan mengungkapkan fitur sensor kesehatan penting yang dapat dimiliki Samsung Galaxy Watch 7.

Baca Selengkapnya