Gangguan pada Facebook dan WA Ulah Pemerintah? Ini Kata Kominfo

Reporter

Antara

Editor

Yudono Yanuar

Senin, 15 April 2019 19:05 WIB

Ilustrasi logo Instagram, Facebook, Whatsapp

TEMPO.CO, Jakarta - Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kominfo) menyatakan, gangguan server menjadi penyebab layanan aplikasi pesan instan Facebook, WhatsApp dan Instagram, tidak dapat diakses pada Minggu petang, 14 April 2019.

"Jadi benar kemarin, WhatsApp, Facebook, dan Instagram down di beberapa wilayah di dunia, termasuk Indonesia,” ujar Kepala Humas Kominfo, Ferdinandus Setu, di Jakarta, Senin.

Top 3 Tekno Berita Hari Ini: WhatsApp, Facebook, Instagram Down

Pernyataan itu diungkapkan Ferdinandus karena sempat muncul tudingan bahwa gangguan pada ketiga medsos itu adalah ulah pemerintah.

Dalam sejumlah pesan berantai yang ditemukan pada WhatsApp seusai layanan kembali normal, gangguan layanan itu disebut sebagai cara pemerintah untuk merekam jejak masyarakat di media sosial.

Namun, Menteri Kominfo Rudiantara membantah rumor tersebut. "Enggak," ujarnya sembari menggelengkan kepala.

Facebook, menurut Ferdinandus, telah menyampaikan laporan gangguan server mereka kepada Kominfo menyusul jumlah pengguna yang terus meningkat.

Bukan hanya aplikasi WhatsApp, media sosial Facebook dan Instagram juga mengalami gangguan selama kurang lebih satu jam 40 menit, mulai pukul 18.00 WIB.

Gangguan tidak hanya di Indonesia. Sejumlah pengguna dari Amerika Serikat, Bahrain, Inggris, Prancis, Thailand, hingga Oceania juga mengaku mengalami gangguan aplikasi Whatsapp, Instagram, dan Facebook, termasuk Facebook Messenger.

The Verge, Minggu (14/4) melaporkan gangguan layanan Whatsapp, Instagram, dan Facebook itu merupakan gangguan kedua dalam jangka satu bulan.

Advertising
Advertising

Berita terkait

Kominfo Jamin Keamanan Siber saat Penyelenggaraan World Water Forum di Bali

17 jam lalu

Kominfo Jamin Keamanan Siber saat Penyelenggaraan World Water Forum di Bali

Kominfo menggandeng BSSN untuk menjaga keamanan siber selama penyelenggaraan World Water Forum ke-10 di Bali

Baca Selengkapnya

Ponsel Asing Bakal Disortir Balai Pengujian Perangkat, Dilarang Jual Bila Gagal Uji

20 jam lalu

Ponsel Asing Bakal Disortir Balai Pengujian Perangkat, Dilarang Jual Bila Gagal Uji

Balai Pengujian Perangkat Telekomunikasi di Tapos, Depok, akan menjadi gerbang bagi produk gawai asing yang akan masuk ke pasar Indonesia.

Baca Selengkapnya

Starlink Masuk RI, Kominfo: Kompetisi Bikin Hidup Lebih Hidup, Kita Tidak Berada di Zona Nyaman

1 hari lalu

Starlink Masuk RI, Kominfo: Kompetisi Bikin Hidup Lebih Hidup, Kita Tidak Berada di Zona Nyaman

Kementerian Kominfo yakin kedatangan investor asing seperti Starlink tak akan mengganggu bisnis perusahaan penyedia layanan telekomunikasi eksisting.

Baca Selengkapnya

Pemerintah Indonesia akan Berangkat ke Australia untuk Belajar Publisher Right

1 hari lalu

Pemerintah Indonesia akan Berangkat ke Australia untuk Belajar Publisher Right

Indonesia akan mempelajari publisher rights langsung dari Australia, negara yang berpengalaman mengatur hubungan pers dan platform digital.

Baca Selengkapnya

Izin Operasi Starlink Rampung, Kominfo: Kecil Peluang Masuk Jakarta

1 hari lalu

Izin Operasi Starlink Rampung, Kominfo: Kecil Peluang Masuk Jakarta

Kominfo akhirnya mengizinkan masuknya layanan Starlink ke Indonesia. Bukan untuk kota besar, Starlink didorong masuk ke wilayah terisolir.

Baca Selengkapnya

Cara Buat Nada Dering WA Sebut Nama Tanpa Aplikasi Tambahan

2 hari lalu

Cara Buat Nada Dering WA Sebut Nama Tanpa Aplikasi Tambahan

Nada dering WA bisa dicustom sesuai keinginan. Berikut cara buat nada dering WA sebut nama yang bisa Anda lakukan tanpa tambahan aplikasi.

Baca Selengkapnya

Rayakan Hari Pendidikan Nasional Lewat 35 Link Twibbon Ini

3 hari lalu

Rayakan Hari Pendidikan Nasional Lewat 35 Link Twibbon Ini

35 Twibbon Hari Pendidikan Nasional, silakan download dan upload untuk merayakannya.

Baca Selengkapnya

Cara Menyematkan Komentar di Instagram untuk Android dan iOS

4 hari lalu

Cara Menyematkan Komentar di Instagram untuk Android dan iOS

Untuk meningkatkan engagement, Anda bisa menyematkan komentar di Instagram. Ketahui cara menyematkan komentar di Instagram berikut ini.

Baca Selengkapnya

Cara Kirim Foto HD WhatsApp agar Kualitasnya Tidak Pecah

4 hari lalu

Cara Kirim Foto HD WhatsApp agar Kualitasnya Tidak Pecah

Berikut ini cara kirim foto HD WhatsApp untuk menjaga kualitas foto yang dikirimkan agar tidak pecah untuk keluarga, teman, hingga kerabat.

Baca Selengkapnya

Perlu Regulasi untuk Mengatasi Dampak Buruk AI, Begini Kata Sekjen Kominfo

4 hari lalu

Perlu Regulasi untuk Mengatasi Dampak Buruk AI, Begini Kata Sekjen Kominfo

Walau AI meningkatkan produktivitas dan efisiensi, tapi tak jarang juga mampu memproduksi hoaks, disinformasi dan bahkan deepfake.

Baca Selengkapnya