Apple Konfirmasi 3 iPhone Baru, Ini Nomor Modelnya

Minggu, 26 Mei 2019 11:31 WIB

Kiri ke kanan: iPhone XR2, iPhone 11 Max, iPhone 11. Kredit: Forbes

TEMPO.CO, Jakarta - Banyak bocoran mengenai iPhone terbaru dari Apple dengan perubahan desain yang kontroversial. Namun sekarang Apple tiba-tiba mengkonfirmasi ketiga model iPhone barunya, demikian dilaporkan laman Forbes, Kamis, 23 Mei 2019.

Baca: Bukan Hanya di Cina, Penjualan iPhone Turun Juga di Eropa dan Jepang

Apple telah memilih secara publik mengajukan nomor model untuk iPhone 11, iPhone 11 Max dan iPhone XR2 dalam basis data Eurasia, sebuah badan pengawas resmi. Dikutip laman 9to5Mac, nomor model tersebut, yakni A2111, A2160, A2161, A2215, A2216, A2217, A2218, A2219, A2220, A2221 dan A2223. Nomor itu mengidentifikasi dua lini produk, A21 dan A22.

Hadir dalam tiga varian, line-up A21 akan menjadi iPhone XR baru, yang dikirimkan dalam tiga ukuran penyimpanan, dengan modem Intel yang lebih lambat. Line-up A22 terdiri dari iPhone 11 dan 11 Max, yang masing-masing memiliki tiga ukuran penyimpanan, ditambah dua nomor model tambahan.

Apple mendaftarkan perangkat-perangkat itu dalam basis data Eurasia pada Januari. Angka-angka dalam nomor model itu juga mengikuti format Apple yang sebelumnya terdaftar di basis data Eurasia untuk iPhone XS dan XR.

Advertising
Advertising

Terakhir, mengingat basis data Eurasia adalah badan pengatur resmi, hal itu tidak pernah salah. Jadi, meskipun terobsesi dengan kerahasiaan, Apple tidak dapat menghindari database. Namun, peluncurannya tetap menjadi misteri.

Tahun lalu, iPhone baru itu sudah menjalankan iOS 12 beta yang diluncurkan di Worldwide Developer Conference (WWDC) 2018 pada Juni. WWDC 2019 juga berlangsung pada Juni, jadi perkirakan iOS 13 akan diumumkan bulan depan, meskipun rahasia terbesar perusahaan akan tetap di luar radar untuk saat ini.

FORBES | 9TO5MAC

Berita terkait

Alasan Militer Korea Selatan Bakal Larang Penggunaan iPhone dan Apple Watch

4 jam lalu

Alasan Militer Korea Selatan Bakal Larang Penggunaan iPhone dan Apple Watch

Militer Korea Selatan melarang anggotanya menggunakan iPhone bahkan Apple Watch. Apa alasannya?

Baca Selengkapnya

Apple Kebut Pengembangan AI Model Bahasa Besar untuk Iphone

18 jam lalu

Apple Kebut Pengembangan AI Model Bahasa Besar untuk Iphone

Apple dikabarkan sedang mengembangkan sistem AI dengan model bahasa besar (LLM) untuk mengaktifkan fitur Device Generative AI di perangkatnya.

Baca Selengkapnya

Khawatir Kebocoran Data, Militer Korea Selatan Akan Larang Personelnya Pakai iPhone

1 hari lalu

Khawatir Kebocoran Data, Militer Korea Selatan Akan Larang Personelnya Pakai iPhone

Militer Korea Selatan dilaporkan sudah membuat edaran yang melarang prajuritnya memakai perangkat iPhone karena khawatir datanya bocor.

Baca Selengkapnya

Ini Sejumlah Tips Memaksimalkan Kamera iPhone, Mulai dari Exposure hingga Mode Portrait

2 hari lalu

Ini Sejumlah Tips Memaksimalkan Kamera iPhone, Mulai dari Exposure hingga Mode Portrait

Di bawah ini sejumlah tips untuk memaksimalkan kamera iPhone, dari exposure hingga penggunaan mode portrait.

Baca Selengkapnya

Luhut: Kereta Cepat Jakarta-Surabaya hingga Insentif untuk Apple

4 hari lalu

Luhut: Kereta Cepat Jakarta-Surabaya hingga Insentif untuk Apple

Luhut mengatakan Indonesia dan Cina telah sepakat untuk membentuk tim penggarapan proyek kereta cepat Jakarta-Surabaya

Baca Selengkapnya

Mirip Versi Pro Saat Ini, iPad Air 12,9 Inci Dikabarkan Bakal Memiliki Layar Mini-LED

5 hari lalu

Mirip Versi Pro Saat Ini, iPad Air 12,9 Inci Dikabarkan Bakal Memiliki Layar Mini-LED

iPad Air teranyar itu lebih unggul dibanding generasi sebelumnya yang masih memakai layar berpanel LCD.

Baca Selengkapnya

Terpopuler: Jokowi Tawarkan Investasi IKN ke Apple dan Tony Blair, Erick Thohir Minta BUMN Batasi Pembelian Dolar

6 hari lalu

Terpopuler: Jokowi Tawarkan Investasi IKN ke Apple dan Tony Blair, Erick Thohir Minta BUMN Batasi Pembelian Dolar

Terpopuler: Presiden Jokowi tawarkan investasi IKN ke Apple dan Tony Blair, Erick Thohir minta BUMN batasi pembelian dolar.

Baca Selengkapnya

Bos Apple Tim Cook Kunjungi Apple Developer Academy Binus di Tangerang

7 hari lalu

Bos Apple Tim Cook Kunjungi Apple Developer Academy Binus di Tangerang

CEO Apple Tim Cook kunjungi Apple Developer Academy Binus di BSD City, Tangerang. Sudah memiliki 1.500 lulusan.

Baca Selengkapnya

Luhut Siapkan Insentif untuk Investasi Apple, Ingin Tiru Thailand dan India

7 hari lalu

Luhut Siapkan Insentif untuk Investasi Apple, Ingin Tiru Thailand dan India

Apple sudah berencana memproduksi iPhone di India dan MacBook di Thailand, guna melepas ketergantungan terhadap manufaktur Tiongkok.

Baca Selengkapnya

Menkominfo Ungkap Kesan Pertemuan Tim Cook Apple dan Prabowo

8 hari lalu

Menkominfo Ungkap Kesan Pertemuan Tim Cook Apple dan Prabowo

Budi Arie Setiadi mengatakan Tim Cook mengapresiasi hasil pemilu presiden Indonesia atas terpilihnya Prabowo.

Baca Selengkapnya