Facebook Akui WhatsApp Siapkan Pembayaran E-Commerce di Indonesia

Kamis, 22 Agustus 2019 14:46 WIB

Logo WhatsApp. Kredit: Time

TEMPO.CO, Jakarta - WhatsApp sedang berdiskusi dengan penyedia dompet digital di Indonesia untuk menangani transaksi melalui layanan tersebut, sebagaimana dilaporkan Reuters, Selasa, 20 Agustus 2019. Facebook Indonesia membenarkan hal itu saat dihubungi Tempo melalui pesan pendek.

"Seperti yang telah dikatakan Mark pada awal tahun ini di F8, kami akan menghadirkan sistem pembayaran di lebih banyak negara. WhatsApp sedang berdiskusi dengan mitra finansial di Indonesia terkait sistem pembayaran ini," ujar Juru Bicara Facebook Indonesia, Rabu.

Facebook F8 adalah konferensi tahunan yang diadakan oleh Facebook, ditujukan untuk pengembang dan pengusaha yang membuat produk dan layanan di sekitar situs web. F8 2019 digelar pada 30 April-1 Mei 2019 di San Jose, Amerika Serikat.

Sekarang, aplikasi besutan Facebook itu sedang bernegosiasi dengan beragam layanan dompet, termasuk aplikasi penyedia ojek online Go-Jek dan platform pembayaran mobile. "Namun diskusi yang dilakukan masih di tahap awal dan kami belum memiliki informasi lebih jauh untuk dibagikan saat ini," Kata dia.

Selain itu, menurut sumber yang terlibat dalam rencana tersebut, WhatsApp juga telah memulai pembicaraan dengan Bank Mandiri, seperti dikutip Reuters.

Advertising
Advertising

Menurut laman Digitaltransactions, Indonesia merupakan peluang besar bagi WhatsApp. Layanan ini telah mengklaim lebih dari 100 juta pengguna untuk pembayaran peer-to-peer, dan peringkat Indonesia masuk lima pasar terbesar WhatsApp.

Dukungan langsung di Indonesia juga akan memerlukan negosiasi atas berbagai aturan perizinan. Langkah ini berbeda dari rencana WhatsApp untuk India, yang melibatkan penyediaan langsung pembayaran e-commerce. Inisiatif itu tertunda karena perusahaan menegosiasikan peraturan penyimpanan data lokal.

Berita terkait

Cara Buat Nada Dering WA Sebut Nama Tanpa Aplikasi Tambahan

1 hari lalu

Cara Buat Nada Dering WA Sebut Nama Tanpa Aplikasi Tambahan

Nada dering WA bisa dicustom sesuai keinginan. Berikut cara buat nada dering WA sebut nama yang bisa Anda lakukan tanpa tambahan aplikasi.

Baca Selengkapnya

Rayakan Hari Pendidikan Nasional Lewat 35 Link Twibbon Ini

2 hari lalu

Rayakan Hari Pendidikan Nasional Lewat 35 Link Twibbon Ini

35 Twibbon Hari Pendidikan Nasional, silakan download dan upload untuk merayakannya.

Baca Selengkapnya

Cara Kirim Foto HD WhatsApp agar Kualitasnya Tidak Pecah

3 hari lalu

Cara Kirim Foto HD WhatsApp agar Kualitasnya Tidak Pecah

Berikut ini cara kirim foto HD WhatsApp untuk menjaga kualitas foto yang dikirimkan agar tidak pecah untuk keluarga, teman, hingga kerabat.

Baca Selengkapnya

5 Tips Agar Tidak Tertipu AI Saat Belanja Online

6 hari lalu

5 Tips Agar Tidak Tertipu AI Saat Belanja Online

Pakar Komunikasi Digital bagikan tips agar masyarakat tidak tertipu oleh konten rekayasa teknologi artificial intelligence (AI) saat belanja online

Baca Selengkapnya

Ketua MPR Terima Aspirasi APLI tentang Direct Selling di Lokapasar

7 hari lalu

Ketua MPR Terima Aspirasi APLI tentang Direct Selling di Lokapasar

Bamsoet berpendapat keberpihakan terhadap pelaku industri direct selling sangat penting. Ekosistem ini mampu membuka lapangan lebih dari delapan juta tenaga kerja sebagai distributor.

Baca Selengkapnya

Alasan Tokopedia Naikkan Biaya Layanan Merchant: Lebih Banyak Campaign untuk Jangkau Konsumen

7 hari lalu

Alasan Tokopedia Naikkan Biaya Layanan Merchant: Lebih Banyak Campaign untuk Jangkau Konsumen

Platform e-commerce Tokopedia membeberkan alasan menaikkan biaya layanan merchant pada 1 Mei 2024 mendatang

Baca Selengkapnya

2 Cara Blur WhatsApp Web di Chrome untuk Menjaga Privasi Chat

8 hari lalu

2 Cara Blur WhatsApp Web di Chrome untuk Menjaga Privasi Chat

Ada beberapa cara blur WhatsApp Web di Chrome agar chat rahasia Anda tidak dibaca orang lain. Berikut ini beberapa tata caranya.

Baca Selengkapnya

3 Cara Mengembalikan Chat WhatsApp yang Terhapus atau Hilang

8 hari lalu

3 Cara Mengembalikan Chat WhatsApp yang Terhapus atau Hilang

Terkadang chat dihapus karena memori penuh, namun ada riwayat chat di WhatsApp yang tiba-tiba dibutuhkan. Begini cara mengembalikannya.

Baca Selengkapnya

Meta AI Resmi Diluncurkan, Ini Fitur-fitur Menariknya

8 hari lalu

Meta AI Resmi Diluncurkan, Ini Fitur-fitur Menariknya

Chatbot Meta AI dapat melakukan sejumlah tugas seperti percakapan teks, memberi informasi terbaru dari internet, menghubungkan sumber, hingga menghasilkan gambar dari perintah teks.

Baca Selengkapnya

WhatsApp Kembangkan Fitur Kelola Jadwal, Tidak Ada Lagi Alasan Lupa

10 hari lalu

WhatsApp Kembangkan Fitur Kelola Jadwal, Tidak Ada Lagi Alasan Lupa

Fitur terbaru WhatsApp memudahkan pengguna untuk mengatur pengingat jadwal via grup.

Baca Selengkapnya