Waze Kini Didukung Google Assistant, Begini Cara Kerjanya

Selasa, 24 September 2019 11:06 WIB

Aplikasi Waze. smpb.uwaterloo.ca

TEMPO.CO, Jakarta - Google Assistant tiba di Waze, yang memungkinkan pengguna di AS meminta Google untuk melakukan berbagai hal, seperti menelepon, mengirim pesan, atau memeriksa cuaca. Dalam posting blog Medium, Waze hadir dengan dukungan baru, Google Assistant.

Sekarang, pengguna dapat melakukan tugas-tugas Waze saat mengemudi dan tanpa harus menyentuh perangkat, demikiam dikutip laman Gsmarena, Senin, 23 September 2019. Pengguna cukup mengatakan "Hai Google, laporkan lalu lintas," atau "Hai Google, hindari tol."

Untuk melakukan itu, pengguna biasanya harus mengetuk beberapa lapis menu, khususnya mengganti rute. Namun, saat ini fitur tersebut baru tersedia di Amerika Serikat. Perangkat Android di AS harus disetel ke bahasa Inggris dan mengaktifkan Google Assistant dalam Waze.

Untuk memulai, pertama buka Waze. Jika tersedia, Google Assistant akan muncul secara otomatis. Jika tidak, pengguna dapat mengetuk mikrofon atau melihat pengaturan Google Assistant di aplikasi Waze.

Waze menawarkan contoh tentang apa yang bisa dikatakan dengan Google Assistant. Pertama "Hai Google, navigasikan ke rumah," kemudian "Hai Google, navigasikan ke kedai kopi," lalu ada juga perintah "Hai Google, cari pompa bensin," dan "Hai Google, laporkan lalu lintas". Serta "Hai Google, tunjukkan rute alternatif," setelah itu ada "Hai Google, tunjukkan arah".

GSMARENA | MEDIUM | WAZE


Berita terkait

Manfaatkan 5 Aplikasi Pemantau Lalu Lintas Saat Arus Mudik, Arus Balik, dan Libur Lebaran

21 hari lalu

Manfaatkan 5 Aplikasi Pemantau Lalu Lintas Saat Arus Mudik, Arus Balik, dan Libur Lebaran

Hal yang dihindari saat arus mudik dan arus balik lebaran adalah kemacetan. Gunakan 5 aplikasi ini untuk menghindarinya, termasuk saat libur lebaran.

Baca Selengkapnya

5 Aplikasi Peta Digital Selain Google Maps

23 hari lalu

5 Aplikasi Peta Digital Selain Google Maps

Banyak orang mengandalkan aplikasi peta digital untuk mempermudah perjalanan mereka.

Baca Selengkapnya

Cara Menggunakan Aplikasi Waze untuk Memantau Arus Lalu Lintas

23 hari lalu

Cara Menggunakan Aplikasi Waze untuk Memantau Arus Lalu Lintas

Waze telah terbukti menjadi salah satu alat yang sangat berguna untuk pemudik dalam menghadapi tantangan arus lalu lintas saat musim mudik.

Baca Selengkapnya

2 Cara Memantau Arus Lalu Lintas Mudik Lebaran 2024 Tanpa Mengecek CCTV

24 hari lalu

2 Cara Memantau Arus Lalu Lintas Mudik Lebaran 2024 Tanpa Mengecek CCTV

Selain CCTV, pemudik bisa memantau arus lalu lintas dengan aplikasi Google Maps dan Waze.

Baca Selengkapnya

Cara Cek Jalan Macet saat Mudik Lebaran

28 hari lalu

Cara Cek Jalan Macet saat Mudik Lebaran

Berikut cara praktis untuk cek jalan macet selama mudik Lebaran. Untuk jalan tol maupun jalan biasa.

Baca Selengkapnya

ChatGPT Apakah Mungkin Menggantikan Google Assistant di Android?

7 Januari 2024

ChatGPT Apakah Mungkin Menggantikan Google Assistant di Android?

OpenAI meluncurkan aplikasi ChatGPT untuk Android yang berkemungkinan chatbot itu menggantikan Google Assistant

Baca Selengkapnya

Aplikasi Google Hentikan Tampilan Kemacetan di Israel di Tengah Gempuran Roket dari Gaza

20 Desember 2023

Aplikasi Google Hentikan Tampilan Kemacetan di Israel di Tengah Gempuran Roket dari Gaza

Kemacetan jalan untuk sementara tidak ada di Google Maps dan Waze

Baca Selengkapnya

Daftar 10 Startup Israel Terkenal di Dunia, dari Layanan Navigasi hingga Keamanan Digital

8 November 2023

Daftar 10 Startup Israel Terkenal di Dunia, dari Layanan Navigasi hingga Keamanan Digital

Daftar startup Israel ternama, yaitu Bookway, Firebolt, Fiverr, Helios, Jolt, Monday.com, SimilarWeb,

Baca Selengkapnya

Inilah 4 Fitur Baru Android yang akan Segera Hadir

15 September 2023

Inilah 4 Fitur Baru Android yang akan Segera Hadir

Setidaknya ada empat fitur baru Android yang akan segera hadir.

Baca Selengkapnya

Dukungan Google Assistant di Wear OS 2 akan Dicabut Akhir Bulan Ini

19 Agustus 2023

Dukungan Google Assistant di Wear OS 2 akan Dicabut Akhir Bulan Ini

Dengan langkah ini, Google bertujuan untuk mendorong pengguna untuk memperbarui sistem operasi ke Wear OS 3.

Baca Selengkapnya