4 Tips Melawan Memori Ponsel Android Penuh

Reporter

Bisnis.com

Editor

Yudono Yanuar

Senin, 30 Desember 2019 11:49 WIB

Ilustrasi ponsel dapat meningkatkan depresi. theconversation.com

TEMPO.CO, Jakarta - Memori ponsel Android Anda tiba-tiba penuh meskipun kapasitas penyimpanannya sudah sangat besar? Begitulah, kadang kita tanpa sadar banyak menimbun file dalam bentuk gambar, video atau dokumen di dalam ponsel tanda disadari.

Di Android terbaru sudah ada fitur Smart Storage yang diaktifkan secara bawaan (default), yang akan menghapus data yang tidak diperlukan secara otomatis. Namun bila fitur ini ternyata masih kurang memadai, berikut 4 tips yang bisa diambil.

1. Backup di Google Photos
Salah satu jenis berkas yang banyak memakan tempat di ponsel adalah foto dan video yang diambil oleh kamera.

Untungnya Google menyediakan fitur backup gratis dan tidak terbatas. Anda bisa mengatur agar Google Photos mengunggahnya secara otomatis ketika terhubung dengan WiFi, untuk menghemat kuota sambungan data.

Advertising
Advertising

Harus diingat bahwa fitur backup dengan kuota tidak terbatas ini hanya berlaku bila Anda memilih untuk menyimpan berkas dengan kualitas yang sudah dikurangi dibandingkan aslinya.

Ini merupakan harga yang harus dibayar untuk mendapatkan penyimpanan foto gratis. Setelah berkas foto dan video tersebut di-backup, Anda dapat menghapus berkas aslinya.

Ini bisa dilakukan dari menu FreeUp Space dari Google Photos. Kadang-kadang Google Photos juga akan mengingatkan Anda untuk melakukan tindakan bersih-bersih ini.

2 Medium Penyimpanan Tambahan

Bila penyimpanan internal ponsel tidak lagi mencukupi, Anda mungkin harus mempertimbangkan untuk menggunakan medium penyimpanan tambahan.

Banyak ponsel Android menyediakan slot untuk kartu memori, yang bisa menampung data tambahan sampai ratusan gigabyte.

Jika ponsel Anda tidak punya slot ekspansi untuk data tambahan, Anda bisa menggunakan flash drive atau bahkan cakram keras eksternal berkat fitur USB-to-Go. Fitur ini, yang sudah tersedia di setiap ponsel Android terbaru, memungkinkan ponsel membaca data di medium penyimpanan eksternal tersebut.

Anda mungkin harus menyediakan adapter atau kabel konverter agar dapat menancapkan medium eksternal tersebut ke port di ponsel.

3 Hapus Berkas yang tak Perlu

Pengelola berkas Google Files memiliki kemampuan untuk membantu kita menghemat tempat di ponsel, antara lain menghapus berkas yang tidak diperlukan serta aplikasi yang jarang digunakan.

Dua jenis data ini biasanya bisa dihapus dengan aman. Google Files juga bisa menampilkan berkas-berkas berukuran besar, berkas yang tersimpan di folder unduhan (Download), serta berkas dari aplikasi percakapan (chat).

Anda bisa memeriksa berkas mana saja yang tidak diperlukan lagi atau perlu dipindahkan ke tempat yang lebih sesuai (misalnya di kartu memori).

4 Penyimpanan Data Daring
Anda bisa menyimpan data penting yang jarang diperlukan tapi masih perlu diakses sewaktu-waktu di layanan penyimpanan data daring. Tentunya Anda bisa saja menggunakan Google Drive di sini, tetapi lebih disarankan menggunakan layanan lain seperti OneDrive atau Dropbox.

Kapasitas Google Drive memang cukup besar (15 GB), tetapi ini berbagi dengan data lain, seperti Gmail dan Google Photos (bila Anda memilih untuk menyimpan foto dengan kualitas asli).

Baik OneDrive dan Dropbox juga memiliki aplikasi untuk penyelarasan data dengan peranti lain (ponsel, tablet, komputer).

BISNIS.COM

Berita terkait

Xiaomi Civi 4 Muncul di Daftar Google Play Console, Ini Detailnya

1 hari lalu

Xiaomi Civi 4 Muncul di Daftar Google Play Console, Ini Detailnya

Perangkat Xiaomi dengan nomor model "24053PY09C", nama kode "chenfeng", dan nama pemasaran Xiaomi Civi 4 telah muncul di Google Play Console.

Baca Selengkapnya

Siap Saingi iOS dan Android, Huawei Ajak Pengembang Ciptakan Native Apps untuk HarmonyOS

4 hari lalu

Siap Saingi iOS dan Android, Huawei Ajak Pengembang Ciptakan Native Apps untuk HarmonyOS

HarmonyOS adalah sistem operasi generasi terbaru Huawei yang dapat beroperasi pada berbagai perangkat pintar.

Baca Selengkapnya

Pakai Fitur Ini, Riwayat Pencarian Chrome Bisa Dihapus Dalam Hitungan Detik

5 hari lalu

Pakai Fitur Ini, Riwayat Pencarian Chrome Bisa Dihapus Dalam Hitungan Detik

Chrome, peramban web milik Google, mengembangkan fitur pengpaus riwayat pencarian secara kilat.

Baca Selengkapnya

Susul Spotify, Amazon Music Besut Playlist AI Bernama Maestro

10 hari lalu

Susul Spotify, Amazon Music Besut Playlist AI Bernama Maestro

Amazon Music juga ikut menyediakan teknologi playlist AI. Fitur yang sedang populer dikembangkan oleh penyedia musik streaming.

Baca Selengkapnya

Google Kembangkan Tombol Identifikasi Penelepon Tak Dikenal di Android

10 hari lalu

Google Kembangkan Tombol Identifikasi Penelepon Tak Dikenal di Android

Google memperkenalkan tombol Lookup di aplikasi Google Phone, membuat lebih mudah untuk mengetahui siapa yang menelepon.

Baca Selengkapnya

Cara Menambahkan Musik di Bio Instagram di Android dan iPhone

10 hari lalu

Cara Menambahkan Musik di Bio Instagram di Android dan iPhone

Instagram kembali mengeluarkan fitur baru. Kini Anda bisa menambahkan musik di bio Instagram yang bisa diputar. Berikut caranya.

Baca Selengkapnya

Mempermudah Konsumen Tunanetra, Google Sediakan Panduan Audio untuk Membuka Kunci Ponsel

11 hari lalu

Mempermudah Konsumen Tunanetra, Google Sediakan Panduan Audio untuk Membuka Kunci Ponsel

Google mengembangkan fitur buka kunci ponsel dengan mudah lewat panduan suara di Android 15.

Baca Selengkapnya

Find My Device Luncurkan Fitur Baru, Dapat Lacak HP dalam Kondisi Internet Mati

12 hari lalu

Find My Device Luncurkan Fitur Baru, Dapat Lacak HP dalam Kondisi Internet Mati

Find My Device telah mengalami peningkatan fitur yang memungkinkan pengguna untuk melacak lokasi perangkat mereka secara offline.

Baca Selengkapnya

3 Cara Menginstal HyperOS di Perangkat Xiaomi, Redmi, dan Poco

13 hari lalu

3 Cara Menginstal HyperOS di Perangkat Xiaomi, Redmi, dan Poco

Terdapat sejumlah cara untuk memperbarui perangkat Xiaomi, Redmi, dan Poco ke HyperOS sebelum pembaruan resmi diluncurkan.

Baca Selengkapnya

Top 3 Tekno Berita Hari Ini: Chatbot AI Akan Masuk WhatsApp, Syarat Pengguna WhatsApp di Eropa Diturunkan, Cara Memindahkan Chat WhatsApp

14 hari lalu

Top 3 Tekno Berita Hari Ini: Chatbot AI Akan Masuk WhatsApp, Syarat Pengguna WhatsApp di Eropa Diturunkan, Cara Memindahkan Chat WhatsApp

Topik tentang Chatbot AI akan masuk ke WhatsApp menjadi berita terpopuler Top 3 Tekno Berita Hari Ini.

Baca Selengkapnya