Top 3 Tekno Berita Hari Ini: Helikopter Jokowi, Black Shark 3 5G

Senin, 13 Januari 2020 18:48 WIB

Presiden Joko Widodo meninjau helikopter EC-725 AP/Caracal milik TNI AU di Halim Perdanakusuma, Jakarta, 12 Januari 2020. Helikopter yang bisa diawaki hingga 6 orang tersebut memiliki kecepatan naik 1.670 kaki/menit dengan kecepatan maksimum 175 knots atau setara 324 km/jam dan kecepatan jelajah 152 knots atau 281,5 km/jam. Foto: Laily Rachev/Biro Pers Sekretariat Presiden

TEMPO.CO, Jakarta - Top 3 Tekno berita hari ini dimulai dari topik tentang Presiden Joko Widodo atau Jokowi untuk sementara waktu akan menggunakan helikopter Caracal milik TNI Angkatan Udara untuk kegiatan kepresidenannya. Jokowi meninjau helikopter cadangan untuknya itu di Pangkalan Udara Halim Perdanakusuma, Minggu 12 Januari 2020.

Berita terpopuler lainnya Xiaomi akan merilis penerus dari perangkat Black Shark, yang akan dinamai Black Shark 3 5G, dan warga Desa Bondra, Kabupaten Polewali Mandar, Provinsi Sulawesi Barat, mengikat rumahnya di pohon agar tidak terseret banjir. Mereka melakukannya saat banjir semakin tinggi, Minggu 12 Januari 2020.

Berikut tiga berita terpopuler di kanal Tekno:

1. Super Cougar, Ini Spesifikasi Helikopter Cadangan Presiden Jokowi

Helikopter EC-725 AP/Caracal milik TNI AU terparkir di Halim Perdanakusuma, Jakarta, 12 Januari 2020. Sebelum bertolak ke Abu Dhabi, Presiden Jokowi menyempatkan diri melihat kondisi helikopter yang nantinya akan digunakan dalam kegiatan kepresidenan. Foto: Laily Rachev/Biro Pers Sekretariat Presiden

Presiden Joko Widodo atau Jokowi untuk sementara waktu akan menggunakan helikopter Caracal milik TNI Angkatan Udara untuk kegiatan kepresidenannya. Jokowi meninjau helikopter cadangan untuknya itu di Pangkalan Udara Halim Perdanakusuma, Minggu 12 Januari 2020.

Helikopter berjenis EC-725 AP/Caracal itu akan menggantikan selama Super Puma menjalani perawatan. Tidak dijelaskan kondisi helikopter berkelir biru yang biasa digunakan untuk agenda kepresidenan itu, tapi helikopter itu belum lama, Minggu 5 Januari, memang gagal mendaratkan Jokowi. Saat itu sang presiden hendak meninjau dan memberikan bantuan kepada korban longsor dan banjir bandang di Kecamatan Sukajaya, Kabupaten Bogor, Jawa Barat.

"Kami harus mencarikan heli alternatif untuk dukungan VVIP. Sehingga saya display, saya laporkan ke beliau terkait dengan keamanan dan kenyamanan (helikopter)," ucap Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto dikutip dari siaran pers Sekretariat Presiden, Minggu 12 Januari 2020.

2. Xiaomi Black Shark 3 5G, Ponsel RAM 16GB Pertama

Advertising
Advertising

Uji Ketahanan Black Shark 2. Kredit: YouTube/JerryRigEverything

Xiaomi akan merilis penerus dari perangkat Black Shark, yang akan dinamai Black Shark 3 5G. Dikutip dari GSM Arena, Minggu, perangkat tersebut dikabarkan telah mengantongi sertifikasi dari Kementerian Industri dan Teknologi Informasi China (MIIT).

Black Shark 3 kabarnya akan hadir dengan konektivitas 5G. Tidak hanya fitur tersebut, perangkat itu juga dikabarkan akan menjadi smartphone pertama yang menggunakan RAM 16GB.

Beberapa orang mungkin mengatakan hal ini tidak perlu, namun pengguna lain akan menghargai kehadiran memori ekstra, terlebih bagi mereka yang berencana untuk menggunakan ponsel tersebut dalam waktu yang lama.

3. Di Polewali, Warga Ikat Rumah di Pohon Agar Tak Terseret Banjir

Ilustrasi banjir. TEMPO/Ifa Nahdi

Warga Desa Bondra, Kabupaten Polewali Mandar, Provinsi Sulawesi Barat, mengikat rumahnya di pohon agar tidak terseret banjir. Mereka melakukannya saat banjir semakin tinggi, Minggu 12 Januari 2020.

Pemantauan di Polewali Mandar, Minggu, warga yang rumahnya terendam banjir di Desa Bondra, Kecamatan Mapili, mulai mengikat rumah mereka ke pohon. Itu dilakukan didorong kecemasan arus air banjir bakal menyeret rumah.

Pada saat yang sama ketinggian banjir sudah sampai lutut orang dewasa dan belum ada tanda-tanda akan segera surut. "Sungai Mapilli semakin meluap dan arusnya semakin kencang," kata Alif, seorang warga setempat.

Selain tiga berita terpopuler di atas, Anda bisa membaca berita hari ini seputar sains dan teknologi hanya di kanal Tekno Tempo.co.

Berita terkait

Pasokan Pupuk Subsidi Ditambah, Mentan Dorong Petani Memanfaatkan

4 jam lalu

Pasokan Pupuk Subsidi Ditambah, Mentan Dorong Petani Memanfaatkan

Menteri Pertanian (Mentan) Andi Amran Sulaiman meminta petani manfaatkan alokasi pupuk subsidi.

Baca Selengkapnya

Apa Itu Presidential Club yang Diusulkan Prabowo?

7 jam lalu

Apa Itu Presidential Club yang Diusulkan Prabowo?

Presidential Club berisi para eks presiden Indonesia yang akan saling berdiskusi dan bertukar pikiran untuk menjaga silaturahmi dan menjadi teladan.

Baca Selengkapnya

Microsoft Investasi Rp35,6 triliun di Malaysia, Bagaimana dengan di Indonesia?

11 jam lalu

Microsoft Investasi Rp35,6 triliun di Malaysia, Bagaimana dengan di Indonesia?

Microsoft siap investasi Rp35,6 triliun di Malaysia, bagaimana dengan rencana investasinya di Indonesia?

Baca Selengkapnya

Banjir Selutut Orang Dewasa Menggenangi Sepaku, Begini Penjelasan Otorita IKN

13 jam lalu

Banjir Selutut Orang Dewasa Menggenangi Sepaku, Begini Penjelasan Otorita IKN

Juru Bicara Otorita IKN Troy Pantouw membenarkan banjir menggenangi Kecamatan Sepaku, Kabupaten Penajam Paser Utara, Kaltim, Jumat, 3 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Timnas Indonesia U-23 Bersiap Jalani Laga Playoff Olimpiade Paris 2024, Jokowi Optimistis Skuad Garuda Menang Lawan Guinea

14 jam lalu

Timnas Indonesia U-23 Bersiap Jalani Laga Playoff Olimpiade Paris 2024, Jokowi Optimistis Skuad Garuda Menang Lawan Guinea

Timnas Indonesia U-23 akan menghadapi Guinea di laga playoff Olimpiade Paris 2024 pada Kamis, 9 Mei mendatang.

Baca Selengkapnya

Sekjen Gerindra Tepis Anggapan Jokowi Jadi Penghalang Pertemuan Prabowo dan Megawati

1 hari lalu

Sekjen Gerindra Tepis Anggapan Jokowi Jadi Penghalang Pertemuan Prabowo dan Megawati

Justru, kata Muzani, Presiden Jokowi lah yang mendorong terselenggaranya pertemuan antara Prabowo dan Megawati.

Baca Selengkapnya

Pengamat Sebut Ide Prabowo Bentuk Presidential Club Bagus, tapi Ada Problem

1 hari lalu

Pengamat Sebut Ide Prabowo Bentuk Presidential Club Bagus, tapi Ada Problem

Pengamat Politik Adi Prayitno menilai pembentukan presidential club memiliki dua tujuan.

Baca Selengkapnya

Jokowi Teken UU Desa, Pengamat Soroti Anggaran hingga Potensi Politik Dinasti

1 hari lalu

Jokowi Teken UU Desa, Pengamat Soroti Anggaran hingga Potensi Politik Dinasti

Salah satu poin penting dalam UU Desa tersebut adalah soal masa jabatan kepala desa selama 8 tahun dan dapat dipilih lagi untuk periode kedua,

Baca Selengkapnya

Banjir dan Longsor di Kabupaten Luwu Menewaskan 14 Warga

1 hari lalu

Banjir dan Longsor di Kabupaten Luwu Menewaskan 14 Warga

Kabupaten Luwu turut dilanda banjir dan longsor akibat hujan sejak Jumat dinihari, 3 Mei 2024. BNPB melaporkan 14 warga lokal meninggal dunia.

Baca Selengkapnya

33 Desa di Wajo Sulawesi Selatan Terendam Banjir, Listrik Padam di Tengah Evakuasi

1 hari lalu

33 Desa di Wajo Sulawesi Selatan Terendam Banjir, Listrik Padam di Tengah Evakuasi

Banjir merendam 33 desa di Kabupaten Wajo, Sulawesi Selatan pada Jumat, 3 Mei 2024, pukul 03.03 WITA.

Baca Selengkapnya