Tencent Games Gandeng Xiaomi Bangun Ponsel Gaming Black Shark 3

Selasa, 21 Januari 2020 18:09 WIB

Bagian belakang Xiaomi Black Shark 2 (kiri) dan seri Xiaomi Black Shark lama. (dok.Xiaomi)

TEMPO.CO, Jakarta - Pengembang game Tencent Games, yang memiliki ambisi untuk membangun ponsel gaming sendiri, telah mengumumkan rencananya bekerja sama dengan Xiaomi untuk smartphone gaming Black Shark 3.

Mengutip laman GSM Arena, Senin, 20 Januari 2020, kerja sama itu bertujuan untuk mengoptimasi perangkat keras dan perangkat lunak dari Black Shark 3. Ponsel itu kabarnya akan hadir dengan konektivitas 5G, juga akan menjadi smartphone pertama yang menggunakan RAM 16 GB.

Kesepakatan baru dengan Black Shark akan fokus pada kerja sama di bidang ponsel gaming dengan tujuan akhir memberi pengguna pengalaman gaming yang lebih baik. Meskipun belum ada tanda-tanda tentang spesifikasi perangkat, rumor menunjukkan bahwa Black Shark 3 yang akan menjadi produk pertama yang mendapat manfaat dari kerja sama antara kedua perusahaan.

Selain 5G dan RAM 16 GB, Black Shark 3 diharapkan hadir dengan layar QHD 120Hz dan dimotori chipset terbaru Qualcomm, Snapdragon 865. Layarnya FHD+ berukuran 6,39 inci, dan akan dibekali daya baterai 4.000 mAh plus dukungan pengisian cepat 27 W.

Namun, kerja sama tersebut bukan kali pertama dilakukan pengembang game PUBG Mobile dan Arena of Valor itu. Pada Juli tahun lalu, Asus meluncurkan ponsel gaming edisi khusus, yaitu Tencent Edition Asus ROG Phone.

Advertising
Advertising

Belum diketahui kapan Xiaomi merilis ponsel gaming penerus Black Shark 2 itu. Namun, dilansir laman Notebook Check, ponsel pintar itu diperkirakan akan muncul bulan depan, atau antara kuartal 1 dan kuartal 2 2020.

GSMARENA | NOTEBOOK CHECK

Berita terkait

Ponsel Gaming Terbaru Infinix Pakai Dual Chip, Bisa Ubah 60 Jadi 120 FPS

14 jam lalu

Ponsel Gaming Terbaru Infinix Pakai Dual Chip, Bisa Ubah 60 Jadi 120 FPS

Infinix meluncurkan ponsel gaming terbarunya untuk seri Infinix GT 20 Pro. Tergolong kelas menengah, harga belum ketahuan.

Baca Selengkapnya

Ponsel Gaming Infinix GT 20 Pro Resmi Diluncurkan di Arab Saudi, Ini Spesifikasinya

17 jam lalu

Ponsel Gaming Infinix GT 20 Pro Resmi Diluncurkan di Arab Saudi, Ini Spesifikasinya

Infinix GT 20 Pro mengusung layar AMOLED berukuran 6,78 inci dengan bezel tipis.

Baca Selengkapnya

Xiaomi Civi 4 Muncul di Daftar Google Play Console, Ini Detailnya

2 hari lalu

Xiaomi Civi 4 Muncul di Daftar Google Play Console, Ini Detailnya

Perangkat Xiaomi dengan nomor model "24053PY09C", nama kode "chenfeng", dan nama pemasaran Xiaomi Civi 4 telah muncul di Google Play Console.

Baca Selengkapnya

Ponsel Jadul Xiaomi Akan Mendapat Pembaruan HyperOS, Ini Daftar Peningkatannya?

6 hari lalu

Ponsel Jadul Xiaomi Akan Mendapat Pembaruan HyperOS, Ini Daftar Peningkatannya?

Xiaomi bakal melakukan pembaruan HyperOS ke smartphone seri jadulnya, Mi 10. Pembaruan sistem operasi dilakukan secara bertahap ke semua serinya.

Baca Selengkapnya

Top 3 Tekno Berita Hari Ini: YouTube Perkuat Fitur Layanan Belanja, HyperOS Terpasang di Redmi Note 13, Fakta Gunung Ruang

7 hari lalu

Top 3 Tekno Berita Hari Ini: YouTube Perkuat Fitur Layanan Belanja, HyperOS Terpasang di Redmi Note 13, Fakta Gunung Ruang

Topik tentang YouTube mengembangkan fitur belanja baru yang bersaing dengan TikTok Shop menjadi berita terpopuler Top 3 Tekno Berita Hari Ini.

Baca Selengkapnya

Xiaomi Mulai Pasang HyperOS untuk Seri Note 13, Fitur Mana yang Berkembang?

8 hari lalu

Xiaomi Mulai Pasang HyperOS untuk Seri Note 13, Fitur Mana yang Berkembang?

Xiaomi mulai memasang HyperOS untuk ponsel seri Note 13 di India. Beberapa fitur eks MIUI kini lebih canggih.

Baca Selengkapnya

Ditunggu Pasar, Bocoran Terbaru Xiaomi 15 Menonjolkan Kecanggihan Layar dan Kamera

11 hari lalu

Ditunggu Pasar, Bocoran Terbaru Xiaomi 15 Menonjolkan Kecanggihan Layar dan Kamera

Informasi fitur Xiaomi 15 bocor sedikit demi sedikit ke publik. Yang terbaru soal layar yang tersedia dalam dua versi.

Baca Selengkapnya

10 Rekomendasi HP Fast Charging dari Berbagai Merek

12 hari lalu

10 Rekomendasi HP Fast Charging dari Berbagai Merek

Fitur fast charging kini banyak ditemukan di model HP terbaru. Berikut rekomendasi HP fast charging dari berbagai merek dan keunggulannya.

Baca Selengkapnya

Seri Xiaomi Mi 11 Menerima Pembaruan HyperOS Berdasarkan Android 14

12 hari lalu

Seri Xiaomi Mi 11 Menerima Pembaruan HyperOS Berdasarkan Android 14

Pengguna Xiaomi Mi 11 dapat memeriksa apakah pembaruan HyperOS sudah tersedia dengan membuka opsi periksa pembaruan di pengaturan.

Baca Selengkapnya

6 Rekomendasi Power Bank Fast Charging dengan Kapasitas 10.000-20.000 mAh

13 hari lalu

6 Rekomendasi Power Bank Fast Charging dengan Kapasitas 10.000-20.000 mAh

Ada beberapa rekomendasi power bank fast charging dengan kapasitas 10.000-20.000 mAh yang bisa Anda pilih. Berikut ini daftar lengkapnya.

Baca Selengkapnya