Spesies Dinosaurus Tertua Ditemukan di Kanada

Reporter

Tempo.co

Editor

Erwin Prima

Minggu, 16 Februari 2020 15:57 WIB

Ilustrasi Thanatotheristes degrootorum. Kredit: Julius Csotonyi

TEMPO.CO, Jakarta -Museum Paleontologi Royal Tyrrell mengumumkan pada 11 Februari bahwa mereka menemukan spesies tyrannosaurus tertua di Kanada, sebagaimana dilaporkan AOL, 13 Februari 2020.

Alberta, Kanada, dikenal dalam komunitas paleontologi karena banyaknya sisa-sisa tyrannosaur, yaituAlbertosaurus, Gorgosaurus, Daspletosaurus, Tyrannosaurus rex dan sekarang Thanatotheristes degrootorum atau dijuluki “Reaper of Death”.

Menurut The New York Times, tulang-tulang itu telah berada di laci museum selama lebih dari satu dekade setelah satu pasangan melihat tulang-tulang itu di es di sepanjang Sungai Oldman pada 2008.

Ilmuwan pada saat penemuan itu mengetahui bahwa itu tyrannosaurus, tetapi tidak yakin jenis apa. Ciri-cirinya unik dibandingkan dengan bentuk tyrannosaurus lain dari Alberta dan tulangnya tampak jauh lebih tua – yang membuat tim peneliti menyimpulkan bahwa itu adalah spesies baru.

Advertising
Advertising

"The Reaper of Death" memiliki gigi tajam, sepanjang 2,70 inci dan kerangka dua ton - sedikit lebih kecil dari T. rex. Diperkirakan spesies ini ada di daerah Alberta sekitar 79,5 juta tahun yang lalu, yang setidaknya 2,5 juta tahun lebih tua dari kerabat terdekatnya. Panjangnya sekitar 30 kaki (atau, panjang sebuah bus sekolah) dan tingginya sekitar delapan kaki.

Business Insider mengutip ahli paleoekologi Darla Zelenitsky, mengatakan julukan "Reaper of Death" dipilih karena tyrannosaurus ini adalah satu-satunya predator besar yang diketahui pada masanya di Kanada.

"Thanatos" adalah kata Yunani untuk "dewa kematian”. Ini adalah spesies baru tyrannosaur yang ditemukan di Kanada dalam 50 tahun.

AOL | NEW YORK TIMES | BUSINESS INSIDER

Berita terkait

Pakar Serangga IPB Ungkap Spesies Baru Serangga yang Bermanfaat bagi Manusia

1 jam lalu

Pakar Serangga IPB Ungkap Spesies Baru Serangga yang Bermanfaat bagi Manusia

Berbagai serangga yang memberikan manfaat bagi manusia berupa produk yang bernilai komersial.

Baca Selengkapnya

LPEI dan Diaspora Indonesia Buka Akses Pasar UKM Indonesia ke Kanada

7 hari lalu

LPEI dan Diaspora Indonesia Buka Akses Pasar UKM Indonesia ke Kanada

Kolaborasi LPIE dengan institusi pemerintahan membawa mitra binaan Usaha Kecil dan Menengah (UKM) LPEI untuk pertama kalinya menembus pasar ekspor ke Kanada.

Baca Selengkapnya

Aktivis Lingkungan Aeshnina ke Kanada Minta Justin Trudeau Hentikan Ekspor Sampah Plastik ke Indonesia

8 hari lalu

Aktivis Lingkungan Aeshnina ke Kanada Minta Justin Trudeau Hentikan Ekspor Sampah Plastik ke Indonesia

Aktivis lingkungan Aeshnina Azzahra Aqilani co Captain Riverin minta PM Kanada Justin Trudeau hentikan impor sampah plastik ke Indonesia.

Baca Selengkapnya

Perampok Gasak Emas Rp 253 Miliar di Kanada, Terbesar dalam Sejarah

11 hari lalu

Perampok Gasak Emas Rp 253 Miliar di Kanada, Terbesar dalam Sejarah

Polisi Kanada menangkap sembilan orang yang diduga melakukan pencurian emas terbesar dalam sejarah.

Baca Selengkapnya

Kini Walikota Kanada, Pria Ini Pernah Jadi Gelandangan dan Pecandu Narkoba

19 hari lalu

Kini Walikota Kanada, Pria Ini Pernah Jadi Gelandangan dan Pecandu Narkoba

Seorang walikota Kanada pernah menjadi gelandangan dan pecandu narkoba. Ia berhasil bangkit dan menjadi pemimpin sebuah kota di Kanada.

Baca Selengkapnya

Intel Kanada Temukan Campur Tangan Cina dalam Dua Pemilu

21 hari lalu

Intel Kanada Temukan Campur Tangan Cina dalam Dua Pemilu

Laporan Badan Intelijen Keamanan Kanada (CSIS) menemukan bahwa ada campur tangan Cina dalam dua pemilu terakhir di negara itu.

Baca Selengkapnya

Siang Ini Amerika dan Kanada Alami Gerhana Matahari Total, Begini Tahapan Terjadinya

22 hari lalu

Siang Ini Amerika dan Kanada Alami Gerhana Matahari Total, Begini Tahapan Terjadinya

Walaupun Indonesia tidak alami gerhana matahari total yang terjadi hari ini, tetapi ini merupakan fenomena menarik di dunia.

Baca Selengkapnya

Sekutu Pertimbangkan Hentikan Penjualan Senjata ke Israel Setelah Kematian Relawan Asing di Gaza

23 hari lalu

Sekutu Pertimbangkan Hentikan Penjualan Senjata ke Israel Setelah Kematian Relawan Asing di Gaza

Beberapa negara Eropa sekutu Israel pertimbangkan hentikan penjualan senjata akibat pembunuhan tujuh relawan World Central Kitchen di Gaza

Baca Selengkapnya

Sambut Wisatawan Gerhana Matahari Total, Kota di Kanada Umumkan Keadaan Darurat

23 hari lalu

Sambut Wisatawan Gerhana Matahari Total, Kota di Kanada Umumkan Keadaan Darurat

Kawasan air terjun Niagara dinyatakan National Geographic sebagai salah satu tempat terbaik untuk melihat gerhana matahari total.

Baca Selengkapnya

World Central Kitchen Serukan Penyelidikan Independen Atas Pembunuhan Pekerjanya di Gaza

26 hari lalu

World Central Kitchen Serukan Penyelidikan Independen Atas Pembunuhan Pekerjanya di Gaza

World Central Kitchen menyerukan "investigasi pihak ketiga yang independen" terhadap serangan udara Israel yang menewaskan tujuh stafnya di Gaza.

Baca Selengkapnya