Peneliti Rangkong Gading Indonesia Raih Whitley Award 2020

Senin, 4 Mei 2020 16:04 WIB

YokYok (Yoki) Hadiprakarsa, peneliti rangkong gading. Kredit: Whitley Award

TEMPO.CO, Jakarta - Peneliti rangkong gading asal Indonesia, Yokyok Hadiprakarsa alias Yoki, menjadi salah satu dari enam pemenang Whitley Award 2020, atau yang dikenal juga sebagai Green Oscar.

Yoki terpilih atas program Saving The Last Stronghold of The Helmeted Hornbill atau Penjaga Rangkong Gading, sebuah program yang dijalankan oleh Rangkong Indonesia, unit Penelitian dan Konservasi Terestrial dari Rekam Nusantara Foundation yang fokus kegiatannya untuk penelitian dan konservasi burung rangkong di Indonesia.

Direktur Eksekutif Rekam Nusantara Foundation Een Irawan Putra menyampaikan bahwa penghargaan ini memberikan semangat dan optimisme atas kinerja timnya di tengah-tengah ketidakpastian akibat pandemi Covid-19.

“Banyak kegiatan dan aktivitas kami yang ditunda dan dibatalkan akibat adanya Covid-19. Semoga persebaran virus ini segera berakhir dan kami bisa kembali beraktivitas bersama masyarakat dan mitra untuk melanjutkan kampanye dan edukasi untuk pelestarian sumber daya alam Indonesia”, kata Een melalui keterangan tertulis, Senin, 4 Mei 2020.

Meski tahun ini seremoni Whitley Award 2020 harus ditunda akibat pandemi Covid-19, pengumuman pemenang tetap dilakukan secara daring dan para pemenang tetap menerima dana hibah senilai 40 ribu poundsterling (Rp 752,5 juta).

Advertising
Advertising

Melalui Rangkong Indonesia, dana tersebut akan digunakan untuk melanjutkan penyelamatan spesies rangkong gading. Yoki sendiri telah mendedikasikan penelitiannya dalam 20 tahun terakhir untuk konservasi rangkong gading di Indonesia.

Ironisnya rangkong gading saat ini berstatus kritis. Burung bernama latin Rhinoplax vigil menjadi satwa primadona yang diburu dan dijual balungnya. Akibat perdagangan ilegal, rangkong gading terus menghadapi ancaman kepunahan.

Indonesia merupakan habitat dan populasi terbesar Rangkong gading di dunia, namun saat ini keberadaanya di alam sudah semakin langka, bahkan di beberapa tempat sudah punah.

Hilangnya hutan sebagai habitat utama dan perburuan yang masif merupakan perpaduan mematikan terhadap keterancaman rangkong gading di Indonesia. Kehilangan rangkong gading dan 12 jenis rangkong lainnya di Indonesia menjadikan kesehatan hutan di Indonesia akan terganggu, mengingat fungsi ekologisnya sebagai pemencar biji paling efektif.

Dalam penelitiannya, Yoki mengungkapkan bahwa perburuan yang dilakukan umumnya oleh masyarakat setempat merupakan keterpaksaan ekonomi jangka pendek, padahal keindahan dan kemegahan rangkong gading bisa memberikan potensi ekonomi berkelanjutan bagi masyarakat, melalui ekowisata dan pengamatan burung. “Rangkong gading lebih berharga hidup daripada mati,” ucap dia.

Pada tahun 2017, kata Yoki, Rangkong Indonesia mulai membangun kerja sama dengan masyarakat adat suku Iban di dusun Sungai Utik, Desa Batu Lintang, Kabupaten Kapuas Hulu, Kalimantan Barat.

Kegiatan di Sungai Utik dimulai dengan mengajak beberapa pemuda untuk mengamati keberadaan burung rangkong gading dan beberapa jenis rangkong lainnya di hutan adat mereka yang luasnya sekitar 9.000 hektare.

Pemberdayaan masyarakat juga dilakukan dengan membekali keterampilan, pengetahuan serta mendorong pelestarian berbasis ekowisata, yakni pengamatan rangkong dan habitat sarangnya, sehingga keberadaan rangkong gading justru dirasa lebih berharga ketika hidup daripada mati.

Kemudian sejak tahun 2018, dengan dukungan Yayasan KEHATI - TFCA Kalimantan, Yoki bersama tim Rangkong Indonesia melakukan survei populasi dan okupansi serta merekam kondisi terkini rangkong gading di beberapa wilayah di Kabupaten Kapuas Hulu, Kalimantan Barat. Untuk memperluas diseminasi informasi, tim Rangkong Indonesia juga melakukan kampanye edukasi kepada publik.

“Penghargaan ini sejatinya ditujukan kepada masyarakat yang tinggal berdampingan bersama rangkong gading dan rangkong lainnya di Kalimantan. Saya bersama Rangkong Indonesia hanya berfungsi sebagai medium untuk membantu perubahan kondisi rangkong gading di alam bersamaan dengan meningkatnya kesejahteraan masyarakat yang berkelanjutan. Sejatinya pelindung sejati rangkong gading adalah masyarakat,” kata Yoki.

Berita terkait

Peneliti Unair Temukan Senyawa Penghambat Sel Kanker, Raih Penghargaan Best Paper

1 hari lalu

Peneliti Unair Temukan Senyawa Penghambat Sel Kanker, Raih Penghargaan Best Paper

Peneliti Unair berhasil mengukir namanya di kancah internasional dengan meraih best paper award dari jurnal ternama Engineered Science.

Baca Selengkapnya

Teknologi Roket Semakin Pesat, Periset BRIN Ungkap Tantangan Pengembangannya

1 hari lalu

Teknologi Roket Semakin Pesat, Periset BRIN Ungkap Tantangan Pengembangannya

Sekarang ukuran roket juga tidak besar, tapi bisa mengangkut banyak satelit kecil.

Baca Selengkapnya

Ketergantungan Impor 99 Persen, Peneliti BRIN Riset Jamur Penghasil Enzim

2 hari lalu

Ketergantungan Impor 99 Persen, Peneliti BRIN Riset Jamur Penghasil Enzim

Di Indonesia diperkirakan terdapat 200 ribu spesies jamur, yang di antaranya mampu memproduksi enzim.

Baca Selengkapnya

Lima Besar Penyakit Akibat Polusi Udara di Indonesia, Apa Saja?

2 hari lalu

Lima Besar Penyakit Akibat Polusi Udara di Indonesia, Apa Saja?

Polusi udara yang erat kaitannya dengan tingginya beban penyakit adalah polusi udara dalam ruang (rumah tangga).

Baca Selengkapnya

Riset BRIN: Penduduk Indonesia Akan Kehilangan 2,5 Tahun Usia Harapan Hidup Akibat Polusi Udara

3 hari lalu

Riset BRIN: Penduduk Indonesia Akan Kehilangan 2,5 Tahun Usia Harapan Hidup Akibat Polusi Udara

Efek polusi udara rumah tangga baru terlihat dalam jangka waktu relatif lama.

Baca Selengkapnya

Setiap 26 April Diperingati Hari Kekayaan Intelektual Sedunia, Ini Awal Penetapannya

8 hari lalu

Setiap 26 April Diperingati Hari Kekayaan Intelektual Sedunia, Ini Awal Penetapannya

Hari Kekayaan Intelektual Sedunia diperingati setiap 26 April. Begini latar belakang penetapannya.

Baca Selengkapnya

Atasi Kekurangan Zinc pada Anak, Periset BRIN Teliti Suplemen Zinc dari Peptida Teripang

11 hari lalu

Atasi Kekurangan Zinc pada Anak, Periset BRIN Teliti Suplemen Zinc dari Peptida Teripang

Saat ini suplemen zinc yang tersedia di pasaran masih perlu pengembangan lanjutan.

Baca Selengkapnya

BRIN Tawarkan Model Agrosilvofishery untuk Restorasi Ekosistem Gambut Berbasis Masyarakat

12 hari lalu

BRIN Tawarkan Model Agrosilvofishery untuk Restorasi Ekosistem Gambut Berbasis Masyarakat

Implimentasi model agrosilvofishery pada ekosistem gambut perlu dilakukan secara selektif.

Baca Selengkapnya

Peneliti BRIN di Spanyol Temukan Antibodi Pencegah Virus SARS-CoV-2

13 hari lalu

Peneliti BRIN di Spanyol Temukan Antibodi Pencegah Virus SARS-CoV-2

Fungsi utama antibodi itu untuk mencegah infeksi virus SARS-CoV-2 yang menyebabkan pandemi Covid-19 pada 2020.

Baca Selengkapnya

Peneliti BRIN Ihwal Banjir Bandang Dubai: Dipicu Perubahan Iklim dan Badai Vorteks

16 hari lalu

Peneliti BRIN Ihwal Banjir Bandang Dubai: Dipicu Perubahan Iklim dan Badai Vorteks

Peningkatan intensitas hujan di Dubai terkesan tidak wajar dan sangat melebihi dari prediksi awal.

Baca Selengkapnya