Perkuliahan di Yogyakarta Akan Ditempuh Secara Daring dan Luring

Rabu, 5 Agustus 2020 06:40 WIB

Ilustrasi Universitas Gadjah Mada (UGM). Shutterstock

TEMPO.CO, Yogyakarta - Perkuliahan tahun ajaran baru di wilayah Daerah Istimewa Yogyakarta di masa pandemi Covid-19 bakal ditempuh dengan dua metode bergantung jenis materi perkuliahannya.

Kepala Lembaga Layanan Pendidikan Tinggi (LLDIKTI) Wilayah V Didi Achjari menuturkan pada dasarnya semua kampus di Yogyakarta sepakat mematuhi arahan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud), yang intinya meminta perkuliahan di tahun ajaran baru ini tetap dilakukan secara daring (dalam jaringan) guna meminimalisir penularan Covid-19 yang semakin meluas.

Hanya saja, tidak semua kegiatan perkuliahan itu akan dilaksanakan secara daring. Ada beberapa materi yang perlu disampaikan secara langsung atau luring (luar jaringan).

“Untuk beberapa kegiatan seperti praktikum dan lainnya yang memang tidak bisa dilakukan secara daring, tetap dilakukan secara luring dengan protokol kesehatan,” ujar Didi, Selasa, 4 Agustus 2020.

Didi mengatakan pihaknya sudah membahas teknis rencana perkuliahan tahun ajaran baru itu dengan Gubernur DIY Sri Sultan Hamengku Buwono X akhir Juli lalu.

Advertising
Advertising

Menurutnya, di kalangan mahasiswa lama, kecuali ada kegiatan praktikum, kemungkinan besar yang akan mengikuti perkuliahan tatap muka itu relatif sedikit.

Sedangkan untuk mahasiswa baru, dari proses pendaftaran hingga masa orientasi kampus, juga dilakukan secara daring. Pendaftaran mahasiswa baru bisa dilayani melalui Jogjaversitas.id yang memungkinkan proses itu diikuti tanpa harus tatap muka.

“Jadi untuk mahasiswa baru, sampai tahap orientasi kampus juga tidak boleh dilakukan secara fisik, tapi daring,” ujarnya.

Saat ini, ujar Didi, total kampus di bawah koordinasi LLDIKTI Yogyakarta ada 105 kampus, baik swasta maupun negeri.

Total mahasiswa di bawah kendali Kopertis ada 300 ribuan mahasiswa. Ini belum termasuk milik kampus Universitas Gadjah Mada (UGM) yang sangat banyak dan level siswa yang tidak sedikit.

Didi mengungkapkan, tidak semua kampus juga memiliki fasilitas sama untuk menerapkan perkuliahan secara daring dan luring sepenuhnya.

Ada kampus yang mampu ada pula tidak karena terkendala beberapa hal, seperti ketersediaan ruang perkuliahan untuk metode luring yang mendukung protokol.

“Kami meminta kepada kampus yang ada, jangan memaksakan menyediakan fasilitas jika memang belum siap untuk perkuliahan secara luring,” ujar Didi.

PRIBADI WICAKSONO

Berita terkait

Atasi Penerima KIP Kuliah yang Tidak Tepat Sasaran, Kemendikbud Minta Kampus Evaluasi

1 jam lalu

Atasi Penerima KIP Kuliah yang Tidak Tepat Sasaran, Kemendikbud Minta Kampus Evaluasi

Viralnya kasus dugaan penerima KIP Kuliah bergaya hedon, Kemendikbudristek akan mengambil langkah.

Baca Selengkapnya

Trah Hamengku Buwono se-Jabodetabek Gelar Syawalan, Hadirkan Budaya Yogyakarta

10 jam lalu

Trah Hamengku Buwono se-Jabodetabek Gelar Syawalan, Hadirkan Budaya Yogyakarta

Trah Hamengku Buwono se-Jabodetabek menggelar syawalan, hadirkan Budaya Yogyakarta antara lain sendratari dan prajurit keraton Yogyakarta.

Baca Selengkapnya

TPA Piyungan Yogya Ditutup Permanen, Ini Jurus Bantul Cegah Aksi Buang Sampah Sembarangan

13 jam lalu

TPA Piyungan Yogya Ditutup Permanen, Ini Jurus Bantul Cegah Aksi Buang Sampah Sembarangan

Penutupan TPA Piyungan di Bantul ternyata membuka masalah baru, banyak warga membuang sampah sembarangan.

Baca Selengkapnya

Ikuti Gerakan di AS, Mahasiswa Pro-Palestina Berkemah di Kampus-Kampus Australia

1 hari lalu

Ikuti Gerakan di AS, Mahasiswa Pro-Palestina Berkemah di Kampus-Kampus Australia

Gelombang protes pro-Palestina di kampus-kampus Amerika Serikat telah menyebar ke berbagai universitas di Australia.

Baca Selengkapnya

Halal Fair Digelar Akhir Pekan Ini di Yogyakarta, Pengunjung Langsung Membeludak

1 hari lalu

Halal Fair Digelar Akhir Pekan Ini di Yogyakarta, Pengunjung Langsung Membeludak

Halal Fair 2024 menyajikan nuansa berwisata syariah bersama keluarga, digelar tiga hari di Jogja Expo Center Yogyakarta.

Baca Selengkapnya

Polisi Philadelphia Tolak Permintaan Kampus UPenn untuk Serbu Demo Dukung Palestina

1 hari lalu

Polisi Philadelphia Tolak Permintaan Kampus UPenn untuk Serbu Demo Dukung Palestina

Kepolisian Philadelphia menolak permintaan Universitas Pennsylvania untuk membubarkan paksa perkemahan mahasiswa pendukung demo Palestina

Baca Selengkapnya

Yogyakarta International Airport Jadi Satu-satunya Bandara Internasional di DIY-Jateng, Ini Kata Sultan HB X

1 hari lalu

Yogyakarta International Airport Jadi Satu-satunya Bandara Internasional di DIY-Jateng, Ini Kata Sultan HB X

Yogyakarta International Airport sebagai satu-satunya bandara internasional di wilayah ini menjadi peluang besar bagi Yogyakarta.

Baca Selengkapnya

Respons Sultan HB X soal Penjabat Kepala Daerah yang Ingin Maju di Pilkada 2024

2 hari lalu

Respons Sultan HB X soal Penjabat Kepala Daerah yang Ingin Maju di Pilkada 2024

Sejumlah partai telah merampungkan penjaringan kandidat untuk Pilkada 2024 di kabupaten/kota Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY).

Baca Selengkapnya

Mayoritas Gaji Dosen di Bawah Rp 3 Juta, SPK: 76 Persen Terpaksa Kerja Sampingan

2 hari lalu

Mayoritas Gaji Dosen di Bawah Rp 3 Juta, SPK: 76 Persen Terpaksa Kerja Sampingan

Hasil riset Serikat Pekerja Kampus: sebagian besar dosen terpaksa kerja sampingan karena gaji dosen masih banyak yang di bawah Rp 3 juta.

Baca Selengkapnya

Jogja Fashion Week 2024 Bakal Libatkan 100 Produsen Fashion dan 112 Desainer

2 hari lalu

Jogja Fashion Week 2024 Bakal Libatkan 100 Produsen Fashion dan 112 Desainer

Puncak acara Jogja Fashion Week akan diadakan di Jogja Expo Center Yogyakarta pada 22 - 25 Agustus 2024.

Baca Selengkapnya