Inovasi Indonesia Expo 2020 Dibuka, Jokowi Ingatkan Kerja Sama Triple Helix

Selasa, 10 November 2020 13:58 WIB

Presiden Joko Widodo menyampaikan sambutan dalam pembukaan Temu Karya Nasional Gelar Teknologi Tepat Guna (TTG) XX dan Pekan Inovasi Perkembangan Desa/Kelurahan (PINDesKel) 2018 di Garuda Wisnu Kencana, Badung, Bali, Jumat, 19 Oktober 2018. Kegiatan ini bertujuan mencari inovator pengembangan teknologi tepat guna di daerah sehingga dapat menghasilkan produk yang bernilai dan berdaya saing. ANTARA FOTO/Fikri Yusuf

TEMPO.CO, Jakarta - Presiden Joko Widodo atau Jokowi resmi membuka gelaran Inovasi Indonesia Expo 2020 yang digelar oleh Kementerian Riset dan Teknologi/Badan Riset dan Inovasi Nasional (Ristek/BRIN).

Dalam pembukaan yang dilakukan secara virtual, Jokowi mengingatkan kerja sama Triple Helix, atau kolaborasi antara peneliti, pemerintah, dan industri diperkuat.

“Kerja sama tersebut tidak akan berhenti, sehingga para peneliti tidak sebatas membuat prototipe saja, melainkan inovasinya bisa diproduksi dan dijual,” ujar Jokowi melalui siaran langsung akun YouTube Kementerian Ristek/BRIN, Selasa, 10 November 2020.

Inovasi Indonesia Expo 2020 digelar Selasa hingga Kamis, 10-13 November 2020. Pameran tahunan ini diselenggarakan dalam rangka memperingati Hari Kebangkitan Teknologi Nasional (Hakteknas) 2020. Pada penyelenggaraan di tahun-tahun sebelumnya, pameran ini bernama Ritech Expo.

Jokowi menyambut gembira atas dilaksanakannya Inovasi Indonesia Expo 2020. Dia juga menyebutkan bahwa inovasi adalah kunci, menciptakan perubahan, solusi untuk mengatasi permasalahan, dan model dalam memenangkan persaingan.

Advertising
Advertising

Dia memberikan contoh selama pandemi virus corona Covid-19, dia melihat pentingnya inovasi semua negara yang diperlukan untuk memecahkan masalah. Menurutnya, semua negara ingin menjadi yang tercepat dan terunggul melalui inovasi di berbagai bidang, termasuk di Indonesia.

“Di bidang kesehatan kita hampir menemukan vaksin, vaksin merah putih, para inovator juga menciptakan alat seperti GeNose yang bisa mendeteksi Covid-19 dengan cepat. Semua ini membuktikan bahwa kita memiliki talenta hebat yang siap menciptakan keunggulan bangsa,” tutur Jokowi.

Mantan Gubernur DKI Jakarta itu juga menambahkan bahwa inovasi tidak muncul begitu saja, dan harus memiliki ekosistem. “Expo ini salah satu ekosistemnya, kita harus memperkuat Triple Helix. Indonesia butuh lebih banyak inovator di berbagai sektor seperti pangan, energi, kesehatan, manajemen, model bisnis dan digital planner, saya mengajak inovator memberikan sumbangsih kepada bangsa,” kata Jokowi.

Sementara, Menteri Ristek/Kepala BRIN Bambang Brodjonegoro menerangkan Inovasi Indonesia Ekspo 2020 merupakan pameran virtual riset dan inovasi akbar sebagai acara penutup dari rangkaian acara peringatan Hari Kebangkitan Teknologi Nasional ke-25. Kegiatan ini, kata dia, terbagi menjadi dua kategori, Pameran Interaktif 10-13 November 2020 dan Pameran Statis 14 November-10 Desember 2020.

Di acara ini, kata dia, masyarakat dapat menyaksikan produk inovasi dari berbagai lembaga penelitian dan pengembangan, pengkajian dan penerapan (Litbangjirap), baik dari LPMK, litbang kementerian, pemerintah daerah, perguruan tinggi, dan industri, masyarakat maupun mitra internasional.

“Ekspo ini juga menandai integrasi antara komunitas dan lembaga Litbangjirap di Indonesia dengan lebih erat. Hal ini tercermin dari beberapa kegiatan, di antaranya AI Summit 2020, Nuclear Expo 2020, Indonesian Science Expo,” tutur Bambang.

Selain menampilkan berbagai inovasi, kata Wakil Menteri Keuangan era Presiden Bambang Yudhoyono itu, acara juga juga dimeriahkan dengan berbagai kegiatan ilmiah seperti seminar dan workshop, pertemuan dan bincang bersama peneliti dan inovator Indonesia.

“Ada juga virtual tour ke laboratorium dan fasilitas penelitian terbaru, dan klinik atau konsultasi virtual, lomba kreativitas dan inovasi masyarakat, dan lainnya,” ujar Bambang.

Berita terkait

PSI Sambut Baik Partai Luar Koalisi Gabung di Pemerintahan Prabowo-Gibran

9 jam lalu

PSI Sambut Baik Partai Luar Koalisi Gabung di Pemerintahan Prabowo-Gibran

Partai Solidaritas Indonesia (PSI) menyambut baik partai-partai non-Koalisi Indonesia Maju (KIM) yang ingin bergabung pasca penetapan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka sebagai presiden dan wakil presiden terpilih. Menurut Wakil Ketua Dewan Pembina PSI Grace Natalie, sikap tersebut mencontoh Presiden Joko Widodo alias Jokowi.

Baca Selengkapnya

Prabowo Ungkap Restu Jokowi Jadi Alasan Dia Maju Pilpres 2024

11 jam lalu

Prabowo Ungkap Restu Jokowi Jadi Alasan Dia Maju Pilpres 2024

Prabowo menjelaskan alasan mengapa dia maju dalam Pilpres 2024.

Baca Selengkapnya

Prabowo Mengaku Disiapkan Jokowi dengan Matang untuk Jadi Presiden

13 jam lalu

Prabowo Mengaku Disiapkan Jokowi dengan Matang untuk Jadi Presiden

Prabowo mengungkapkan hal itu di acara PBNU.

Baca Selengkapnya

PN Jaksel Putuskan Ucapan Rocky Gerung Tidak Menghina Jokowi, Pejabat Publik Harus Siap Dikritik

22 jam lalu

PN Jaksel Putuskan Ucapan Rocky Gerung Tidak Menghina Jokowi, Pejabat Publik Harus Siap Dikritik

PN Jakarta Selatan menolak gugatan advokat David Tobing yang menganggap Rocky Gerung telah menghina Presiden Jokowi.

Baca Selengkapnya

Jokowi Tunjuk Luhut sebagai Ketua Dewan Sumber Daya Air Nasional, Ini Tugas dan Daftar Banyak Jabatan Lainnya

23 jam lalu

Jokowi Tunjuk Luhut sebagai Ketua Dewan Sumber Daya Air Nasional, Ini Tugas dan Daftar Banyak Jabatan Lainnya

Menkomarinves Luhut Binsar Pandjaitan ditunjuk Jokowi sebagai Ketua Dewan Sumber Daya Air Nasional. Ini jabatan kesekian yang diterima Luhut.

Baca Selengkapnya

Hasto Akui Terima Pesan Pengurus Ranting yang Tolak Wacana Pertemuan Megawati dan Jokowi

23 jam lalu

Hasto Akui Terima Pesan Pengurus Ranting yang Tolak Wacana Pertemuan Megawati dan Jokowi

Megawati, tutur Hasto, berterima kasih kepada pengurus dan kader hingga tingkat ranting dan anak ranting atas capaian mereka dalam Pemilu tahun ini.

Baca Selengkapnya

Marak Judi Online, Menteri Komunikasi: Susah, Seperti Menghadapi Hantu

1 hari lalu

Marak Judi Online, Menteri Komunikasi: Susah, Seperti Menghadapi Hantu

Menteri Komunikasi dan Informatika (Kominfo) Budi Arie Setiadi mengatakan akan terus mempersempit ruang gerak bagi pelaku judi online.

Baca Selengkapnya

Akhir Politik Jokowi di PDIP

1 hari lalu

Akhir Politik Jokowi di PDIP

Kiprah politik Joko Widodo atau Jokowi di PDI Perjuangan sudah tamat. Mantan Wali Kota Solo itu butuh dukungan partai politik baru.

Baca Selengkapnya

Menteri AHY Serahkan 300 Sertifikat Gratis untuk Masyarakat Sulawesi Tenggara

1 hari lalu

Menteri AHY Serahkan 300 Sertifikat Gratis untuk Masyarakat Sulawesi Tenggara

Menteri ATR/Kepala BPN Agus Harimurti Yudhoyono atau AHY menyerahkan 300 sertifikat tanah secara simbolis untuk masyarakat Sulawesi Tenggara.

Baca Selengkapnya

Kaesang Ungkap Pesan Jokowi untuk PSI Hadapi Pilkada 2024

2 hari lalu

Kaesang Ungkap Pesan Jokowi untuk PSI Hadapi Pilkada 2024

Kaesang mengingatkan kader PSi untuk ikut berpartisipasi dalam Pilkada 2024 pada wilayah dengan potensi jumlah kursi terbanyak.

Baca Selengkapnya