Rusia Bakal Rilis Aplikasi Mirip TikTok, Anak Presiden Putin Terlibat

Jumat, 25 Desember 2020 17:34 WIB

Alexander Zharov. Kredit: Kommersant

TEMPO.CO, Jakarta- Perusahaan media Rusia, Gazprom-Media, yang dikendalikan oleh raksasa energi negara Gazprom, akan meluncurkan aplikasi yang mirip dengan jaringan sosial berbagi video TikTok. CEO Gazprom-Media Alexander Zharov menyebutkan aplikasi itu bernama Ya Molodets.

“Aplikasi dikembangkan dengan dukungan yayasan Innopraktika, sebuah organisasi yang dijalankan oleh Katerina Tikhonova, salah satu anak perempuan Presiden Vladimir Putin,” ujar dia, seperti dikutip Gadget NDTV, Kamis, 24 Desember 2020.

Menurut Zharov, Gazprom-Media akan menggunakan perangkat lunak untuk mempercepat pembuatan layanan video baru untuk blogger Rusia. Aplikasi ini akan mendukung berbagi video vertikal pendek, mirip dengan jejaring sosial Cina TikTok .

“Peluncurannya direncanakan dilakukan dalam dua tahun ke depan,” kata Zharov.

Zharov mengambil alih Gazprom-Media awal tahun ini setelah meninggalkan jabatannya sebagai kepala pengawas media Rusia Roskomnadzor. Dia dikabarkan menjadi salah satu yang berada di balik pemblokiran layanan pesan Telegram yang gagal.

Advertising
Advertising

Gazprom-Media adalah salah satu organisasi media terbesar di Rusia, memiliki beberapa saluran televisi yang paling banyak ditonton dan berbagai stasiun radio. Awal bulan ini, Zharov mengumumkan bahwa Gazprom-Media akan meluncurkan dua situs yang mirip dengan YouTube, salah satunya adalah versi perbaikan dari layanan streaming Rutube, platform yang ditargetkan untuk penutur bahasa Rusia yang diperoleh Gazprom-Media pada 2008.

Pada hari Rabu, Zharov mengatakan perusahaan telah bekerja selama sekitar satu tahun untuk memodernisasikannya dan membuatnya tidak lebih buruk dari YouTube dalam hal tools. Dalam beberapa tahun terakhir, YouTube menjadi platform yang semakin populer bagi anak muda Rusia, dengan beberapa saluran yang paling banyak ditonton meraih puluhan juta tayang.

GADGET NDTV | GIZMOCHINA

Berita terkait

Rusia Masukkan Volodymyr Zelensky Dalam Daftar Buronan

35 menit lalu

Rusia Masukkan Volodymyr Zelensky Dalam Daftar Buronan

Kementerian Dalam Negeri Rusia mengeluarkan surat perintah penangkapan terhadap Presiden Ukraina Volodymyr Zelensky.

Baca Selengkapnya

Twitch Meluncurkan Umpan Penemuan seperti TikTok

16 jam lalu

Twitch Meluncurkan Umpan Penemuan seperti TikTok

Twitch meluncurkan umpan penemuan baru yang mirip seperti TikTok untuk semua penggunanya

Baca Selengkapnya

Antisipasi Protes Anti-Israel, Penyelenggara Eurovision Larang Pengibaran Bendera Palestina

1 hari lalu

Antisipasi Protes Anti-Israel, Penyelenggara Eurovision Larang Pengibaran Bendera Palestina

Keputusan penyelenggara Eurovision diambil meskipun ketegangan meningkat seputar partisipasi Israel

Baca Selengkapnya

Badan Mata-mata Seoul Tuding Korea Utara Rencanakan Serangan terhadap Kedutaan Besar

1 hari lalu

Badan Mata-mata Seoul Tuding Korea Utara Rencanakan Serangan terhadap Kedutaan Besar

Badan mata-mata Korea Selatan menuding Korea Utara sedang merencanakan serangan "teroris" yang menargetkan pejabat dan warga Seoul di luar negeri.

Baca Selengkapnya

Gedung Putih Minta Rusia Dijatuhi Sanksi Lagi karena Kirim Minyak ke Korea Utara

2 hari lalu

Gedung Putih Minta Rusia Dijatuhi Sanksi Lagi karena Kirim Minyak ke Korea Utara

Gedung Putih menyarankan agar Rusia dijatuhi lagi sanksi karena diduga telah secara diam-diam mengirim minyak olahan ke Korea Utara

Baca Selengkapnya

10 Negara Terdingin di Dunia, Ada yang Minus 50 Derajat Celcius

2 hari lalu

10 Negara Terdingin di Dunia, Ada yang Minus 50 Derajat Celcius

Berikut ini deretan negara terdingin di dunia, mayoritas berada di bagian utara bumi, seperti Kanada dan Rusia.

Baca Selengkapnya

Politikus di Rusia Diguncang Silang Pendapat soal Isu Gay

3 hari lalu

Politikus di Rusia Diguncang Silang Pendapat soal Isu Gay

Alexandr Khinstein menilai politikus yang bertugas di lembaga pendidikan atau anak-anak tak boleh penyuka sesama jenis atau gay.

Baca Selengkapnya

Kementerian Dalam Negeri Rusia Izinkan Foto di Pasport Pakai Jilbab

4 hari lalu

Kementerian Dalam Negeri Rusia Izinkan Foto di Pasport Pakai Jilbab

Rusia melonggarkan aturan permohonan WNA menjadi warga Rusia dengan membolehkan pemohon perempuan menggunakan jilbab atau kerudung di foto paspor

Baca Selengkapnya

Pemantau PBB Laporkan Rudal Korea Utara Hantam Kharkiv Ukraina

4 hari lalu

Pemantau PBB Laporkan Rudal Korea Utara Hantam Kharkiv Ukraina

Badan ahli tersebut mengatakan kepada Dewan Keamanan PBB bahwa penemuan rudal menunjukkan pelanggaran sanksi internasional oleh Korea Utara.

Baca Selengkapnya

Seperti di Amerika, TikTok Bisa Dibatasi di Indonesia Jika Melanggar Kebijakan Ini

5 hari lalu

Seperti di Amerika, TikTok Bisa Dibatasi di Indonesia Jika Melanggar Kebijakan Ini

Kominfo mengaku telah mengatur regulasi terkait pelanggaran data pribadi oleh penyelenggara elektronik seperti TikTok.

Baca Selengkapnya