FKG Universitas Indonesia Gelar Operasi Bibir Sumbing Perdana

Reporter

Antara

Kamis, 25 Februari 2021 19:57 WIB

Dokter dan ahli Medis melakukan operasi terhadap penderita Bibir Sumbing di RS. Setia Mitra, Kamis (11/8). Sebanyak 15 anak yang berasal dari Sukabumi Jawa Barat menjalani operasi bibir sumbing gratis yang diadakan atas kerjasam Yayasan Citra Baru dan Kick Andy Foundation. TEMPO/Arnold Simanjuntak

TEMPO.CO, Depok - Departemen Bedah Mulut dan Maksilofasial Fakultas Kedokteran Gigi Universitas Indonesia (FKGUI) menggelar operasi celah bibir atau yang dikenal sebagai bibir sumbing perdana. Operasi yang bertepatan dengan masa pandemi ini diterapkan dengan protokol kesehatan yang ketat di Instalasi Bedah Sentral Rumah Sakit Khusus Gigi dan Mulut FKGUI pasca renovasi.

Dosen Departemen Bedah Mulut dan Maksilofasial UI, Dwi Ariawan, mengungkapkan kalau pelaksanaan operasi bibir sumbing berjalan baik dan lancar. "Besar harapan kami bahwa operasi bibir sumbing perdana ini dapat menjadi awal dari operasi selanjutnya di rumah sakit ini," ujar Dwi, Kamis 25 Februari 2021.

Operasi bibir sumbing hari ini dilaksanakan oleh tim operasi dengan Dokter Penanggung Jawab Pelayanan (DPJP) Yudy Ardilla Utomo. Operasi celah bibir dan lelangit ini merupakan salah satu program RSKGM FKGUI untuk membantu anak-anak di Indonesia terbebas dari celah bibir dan lelangit.

Ketua Program Studi yang juga Kepala Unit Bedah Mulut dan Maksilofasial RSKGM FKG UI, Vera Julia, menambahkan kalau kegiatan seperti hari ini butuh dukungan banyak donatur. Alasannya, demi dapat menolong penderita dan masyarakat yang tidak mampu.

"Terima kasih kami ucapkan kepada para tenaga kesehatan yang telah membantu kelancaran kegiatan ini, sehingga dapat berjalan dengan baik," kata Vera.

Bibir sumbing bukan sekadar persoalan estetika. Kondisi ini merupakan masalah kesehatan di Indonesia yang perlu diperhatikan. Bibir sumbing dapat terjadi pada salah satu sisi atau kedua sisi, juga bisa disertai dengan sumbing lelangit (palatum).

Baca juga:
Studi di ITB Ungkap Sebaran Mutasi Virus Corona di Indonesia Saat Ini

Bibir sumbing dan lelangit ini dapat menyebabkan berbagai masalah kesehatan. Antara lain gangguan bicara, gangguan asupan gizi, gangguan pertumbuhan gigi dan tulang wajah, bahkan gangguan psikososial.

Advertising
Advertising

Berita terkait

Ratusan Mahasiswa Universitas Indonesia Gelar Aksi Simbolik UI Palestine Solidarity Camp

18 jam lalu

Ratusan Mahasiswa Universitas Indonesia Gelar Aksi Simbolik UI Palestine Solidarity Camp

Ratusan mahasiswa Universitas Indonesia menggelar aksi solidaritas bagi warga Palestina dan mahasiswa di Amerika yang diberangus aparat.

Baca Selengkapnya

Pihak Kampus Akui Pengemudi HR-V yang Tabrak Bis Kuning Mahasiswa Universitas indonesia

21 jam lalu

Pihak Kampus Akui Pengemudi HR-V yang Tabrak Bis Kuning Mahasiswa Universitas indonesia

Kepala Biro Humas Universitas Indonesia membenarkan pengemudi Honda HR-V yang menabrak bis kuning atau Bikun merupakan mahasiswa UI.

Baca Selengkapnya

Kecelakaan di Universitas Indonesia Honda HR-V vs Bikun, Satu Korban Patah Kaki

1 hari lalu

Kecelakaan di Universitas Indonesia Honda HR-V vs Bikun, Satu Korban Patah Kaki

Kecelakaan terjadi di lingkungan Universitas Indonesia. Mobil Honda HR-V milik mahasiswa kampus itu menabrak bis kuning.

Baca Selengkapnya

Dokter Bedah Ternama Gaza Tewas di Penjara Israel, Diduga Disiksa

1 hari lalu

Dokter Bedah Ternama Gaza Tewas di Penjara Israel, Diduga Disiksa

Seorang dokter bedah Palestina terkemuka dari Rumah Sakit al-Shifa di Gaza meninggal di penjara Israel setelah lebih dari empat bulan ditahan.

Baca Selengkapnya

Keterbatasan Tak Jadi Penghalang, 120 Peserta Difabel Ikuti UTBK SNBT 2024 di UI

2 hari lalu

Keterbatasan Tak Jadi Penghalang, 120 Peserta Difabel Ikuti UTBK SNBT 2024 di UI

UI menyiapkan berbagai fasilitas khusus bagi para peserta difabel, terutama untuk peserta tunanetra dalam UTBK SNBT 2024.

Baca Selengkapnya

Gagas Pengungsian Ramah Lingkungan, Mahasiswa UI Pertahankan Juara CIOB

3 hari lalu

Gagas Pengungsian Ramah Lingkungan, Mahasiswa UI Pertahankan Juara CIOB

Mahasiswa FTUI kembali memenangkan kompetisi proyek konstruksi inovatif yang diadakan CIOB. Tim UI mencetuskan shelter ramah lingkungan.

Baca Selengkapnya

Tinjau UTBK di UI, Ketua Umum SNPMB Sebut Proses Berjalan Sesuai Prosedur

4 hari lalu

Tinjau UTBK di UI, Ketua Umum SNPMB Sebut Proses Berjalan Sesuai Prosedur

Ketua Umum Tim Penanggungjawab Seleksi Nasional Penerimaan Mahasiswa Baru (SNPMB), Ganefri, mengatakan pelaksanaan UTBK SNBT tahun 2024 hari pertama berjalan lancar.

Baca Selengkapnya

Pusat UTBK UI Siapkan 57 Ruang dan 2.111 Komputer untuk 52.148 Peserta Ujian

5 hari lalu

Pusat UTBK UI Siapkan 57 Ruang dan 2.111 Komputer untuk 52.148 Peserta Ujian

Terdapat 52.148 peserta UTBK 2024 yang akan melaksanakan ujian di Pusat UTBK UI.

Baca Selengkapnya

UI Cetak Sejarah dalam Kompetisi Pemrograman ICPC 2023, Peringkat Setara Stanford dan KAIST

5 hari lalu

UI Cetak Sejarah dalam Kompetisi Pemrograman ICPC 2023, Peringkat Setara Stanford dan KAIST

Peringkat UI menjadi yang tertinggi di Asia Tenggara bersama Nanyang Technological University (NTU).

Baca Selengkapnya

UI Open Days 2024 Dihadiri Ribuan Pengunjung, Ada Tur Kampus dengan Bus Kuning

5 hari lalu

UI Open Days 2024 Dihadiri Ribuan Pengunjung, Ada Tur Kampus dengan Bus Kuning

UI berupaya memberikan penguatan dalam perjalanan para siswa SMA/SMK/sederajat untuk menyongsong masa depan.

Baca Selengkapnya