Fenomena Equinox Maret, Matahari Dekat di Atas Khatulistiwa

Senin, 1 Maret 2021 16:30 WIB

Para pengunjung mengangkat lengan mereka untuk menerima energi matahari ketika mereka merayakan equinox Musim Semi di atas Piramida Matahari di Teotihuacan, Meksiko, 21 Maret 2018. (AP Photo/Rebecca Blackwell)

TEMPO.CO, Bandung - Fenomena equinox - Matahari berada di equinox atau tepat di atas garis khatulistiwa seperti di wilayah Indonesia - akan mewarnai peristiwa langit pada bulan ini. “Bagian dari peristiwa ini adalah hari tanpa bayangan,” kata Avivah Yamani, penggiat astronomi dari komunitas Langit Selatan di Bandung, Senin, 1 Maret 2021.

Baca:
Dokter Paru: Penderita Covid-19 Harus Banyak Minum Air Putih

Waktu puncak equinox itu menurutnya pada 20 Maret 2021. Durasi siang dan malam masing-masing akan sama, yaitu 12 jam. Di negara empat musim, saat itu menjadi pertanda awalnya musim semi pada belahan utara. Sedangkan di belahan selatan menandakan awal musim gugur.

Astronom dari BMKG Rukman Nugraha mengatakan keberadaan matahari di atas wilayah Indonesia tepatnya dimulai dari 20 Februari di Baa, Nusa Tenggara Timur, hingga 4 April di Sabang, Aceh. “Mengenai siang hari yang panas, memang ada keterkaitan karena pencahayaan mataharinya menjadi maksimal,” ujarnya Senin 1 Maret 2021.

Dalam keterangan BMKG sebelumnya, kondisi seperti itu merupakan konsekuensi wilayah tropis sekitar ekuator atau khatulistiwa. Namun dekatnya jarak matahari di atas ekuator itu tidak menyebabkan peningkatan suhu yang ekstrem. Fenomena equinox terjadi rutin dua kali setahun di wilayah Indonesia, yaitu pada Maret dan September.

Advertising
Advertising

Kejadian itu juga terkait dengan Hari Tanpa Bayangan yang waktunya beragam di berbagai daerah di Indonesia. Saat kulminasi atau transit, matahari tepat berada di posisi paling tinggi di langit.

Kulminasi utama manakala matahari tepat berada di atas kepala pengamat atau di titik zenit. Akibatnya, bayangan benda tegak akan seolah-olah menghilang karena bertumpuk dengan benda itu sendiri. Saat terjadinya kulminasi utama itu dikenal juga sebagai hari tanpa bayangan.

ANWAR SISWADI

Berita terkait

Ada Bibit Siklon 91P, BMKG Prakirakan Hujan Guyur Mayoritas Kota Besar

4 jam lalu

Ada Bibit Siklon 91P, BMKG Prakirakan Hujan Guyur Mayoritas Kota Besar

Bibit siklon tropis 91P berdampak hujan sedang hingga lebat dan angin kencang di sekitar wilayah bibit siklon tersebut.

Baca Selengkapnya

Mayoritas Jakarta Diprakirakan Berawan, Hujan Ringan Malam Hari

4 jam lalu

Mayoritas Jakarta Diprakirakan Berawan, Hujan Ringan Malam Hari

Seluruh wilayah DKI Jakarta diprakirakan cerah berawan pada pagi harinya dan sebagian besar berawan pada siang hari.

Baca Selengkapnya

Top 3 Tekno: Teluk Kendari Mendangkal, Meteor Sporadis Terlihat di Yogya, Penyebab Suhu Panas

6 jam lalu

Top 3 Tekno: Teluk Kendari Mendangkal, Meteor Sporadis Terlihat di Yogya, Penyebab Suhu Panas

Topik tentang Teluk Kendari di Kota Kendari mengalami pendangkalan yang dramatis menjadi berita terpopuler Top 3 Tekno.

Baca Selengkapnya

BMKG Peringatkan Potensi Gelombang Tinggi hingga 2,5 Meter di Sejumlah Perairan

22 jam lalu

BMKG Peringatkan Potensi Gelombang Tinggi hingga 2,5 Meter di Sejumlah Perairan

BMKG mengeluarkan peringatan dini gelombang tinggi yang berpotensi terjadi di beberapa wilayah perairan Indonesia pada 6 - 7 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Kepala BMKG: Suhu Panas Akhir-akhir Ini karena Peralihan Musim

1 hari lalu

Kepala BMKG: Suhu Panas Akhir-akhir Ini karena Peralihan Musim

Kepala BMKG Dwikorita Karnawati menegaskan cuaca panas akhir-akhir ini bukanlah akibat gelombang panas (heatwave), tapi suhu panas.

Baca Selengkapnya

Top 3 Tekno: Prestasi Teknik Sipil Unej, Investasi Microsoft, dan Cuaca Jawa Barat

1 hari lalu

Top 3 Tekno: Prestasi Teknik Sipil Unej, Investasi Microsoft, dan Cuaca Jawa Barat

Top 3 Tekno Berita Terkini Senin pagi ini, 6 Mei 2024, dimulai dari artikel prestasi tim mahasiswa Teknik Sipil Universitas Jember (Unej).

Baca Selengkapnya

Cuaca Panas Bekap Asia Daratan, Indonesia Masih Punya Potensi Hujan Lebat Hari Ini

1 hari lalu

Cuaca Panas Bekap Asia Daratan, Indonesia Masih Punya Potensi Hujan Lebat Hari Ini

Ketika cuaca panas masih membekap wilayah luas di daratan Asia, potensi hujan lebat masih ada untuk wilayah Indonesia hingga hari ini.

Baca Selengkapnya

Gempa Mengguncang Kuat Seram Sampai Papua, Ini Penjelasan BMKG

1 hari lalu

Gempa Mengguncang Kuat Seram Sampai Papua, Ini Penjelasan BMKG

Gempa M6,0 yang mengguncang Seram Bagian Utara, Maluku, pada Senin dinihari masih memiliki rangkaian gempa susulan hingga pagi

Baca Selengkapnya

Prediksi Cuaca Jakarta dan Sekitarnya Pagi, Siang, dan Malam Ini

1 hari lalu

Prediksi Cuaca Jakarta dan Sekitarnya Pagi, Siang, dan Malam Ini

Prediksi cuaca BMKG menyebutkan Jakarta cerah berawan Senin pagi ini, 6 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Prakiraan Cuaca Sepekan Jawa Barat, BMKG: Potensi Hujan Sedang Hingga Lebat Hanya 4 Hari

1 hari lalu

Prakiraan Cuaca Sepekan Jawa Barat, BMKG: Potensi Hujan Sedang Hingga Lebat Hanya 4 Hari

Ada beberapa faktor yang berpengaruh terhadap pembentukan awan atau terjadinya hujan di sebagian wilayah Jawa Barat.

Baca Selengkapnya