Kingston Luncurkan USB Drive Berbentuk Miniatur Sapi

Sabtu, 6 Maret 2021 10:40 WIB

Kingston Technology pada pertengahan bulan lalu meluncurkan USB drive edisi terbatas 2021. Tak seperi USB drive lainnya, USB drive ini berbentuk miniatur sapi. Kredit: TEMPO/Firman A

TEMPO.CO, Jakarta — Kingston Technology, pemimpin dunia dalam produk penyimpanan memori dan solusi teknologi, pada pertengahan bulan lalu meluncurkan USB drive edisi terbatas 2021. Tak seperi USB drive lainnya, USB drive ini berbentuk miniatur sapi.

Baca:
Senjata Laser Baru Bidikan Amerika, Tembakkan Panas 1 Triliun Watt

USB yang merupakan salah satu dari 12 desain seri USB mini edisi tahun baru ini menampilkan miniatur sapi yang bentuknya cukup menggemaskan. Menariknya, USB drive ini dikemas dalam botol susu yang unik untuk dijadikan koleksi.

SPESIFIKASI

Kapasitas

64 GB

Advertising
Advertising

Kecepatan

USB 3.2 Gen 1 speeds

Dimensi

43,16 x 28,96 x 27,1 mm

Masa garansi/layanan

5 tahun, layanan teknis gratis

Kompatibel

Windows 10, 8.1, 8, 7 (SP1), Mac OS (v.10.10.x +), Linux (v. 2.6.x +), Chrome OS

Dalam dua pekan terakhir, Tempo mencoba USB drive mungil ini. Dari sisi desain, USB miniatur sapi ini membuat bekerja lebih bersemangat. Sebab, saat beban kerja tinggi dengan melihat USB berbentuk miniatur sapi ini hati pun menjadi tersenyum.

Selama lebih dari satu dekade, Kingston meluncurkan USB drive dengan rancangan khusus yang terinspirasi dari maskot hewan di setiap awal tahun. USB drive berbentuk miniatur sapi tahun ini menampilkan desain lucu berbentuk bulat yang, menurut Kingston, melambangkan kegembiraan, kesempurnaan, dan kemakmuran.

Saat mengadaptasi sosok sapi, Kingston menyertakan beberapa penyesuaian menarik untuk menunjukkan aspek kreativitas dan keterampilan, termasuk dalam menerapkan pola halus, detail metalik dan, tekstur dengan sentuhan matte.

USB drive serbaguna ini dilengkapi dengan kapasitas 64 GB dan kinerja USB 3.2 Gen 1, dan casing berupa karet pelindung yang dapat meningkatkan daya tahan.

Untuk sentuhan akhir, USB ini tersedia dalam kemasan berbentuk botol susu untuk tampilan yang menyegarkan, dan menjadikannya sempurna sebagai hadiah istimewa untuk teman dan keluarga.

“Kingston berkomitmen untuk senantiasa mengingat dan menghadirkan produk yang kreatif dengan desain inovatif yang dapat membantu pelanggan kami dalam mendokumentasikan momen penting dalam kehidupan mereka,” ungkap Kevin Wu, Sales/Marketing and Business Development Vice President of APAC region, Kingston.

Lebih lanjut dia menambahkan, “USB drive berbentuk miniatur sapi hadir sebagai koleksi kedua dari seri tahun baru, yang merepresentasikan kegembiraan dan sebagai antisipasi kami dalam menyambut tahun baru.”

USB drive berbentuk miniatur sapi edisi terbatas Kingston ini dibanderol seharga Rp 390 ribu. Jika terjadi sesuatu tak perlu khawatir sebab Kingston memberi masa garansi selama 5 tahun dan didukung layanan teknis gratis.

KINGSTON | FIRMAN

Berita terkait

Kehilangan Memori Jangka Pendek: Pengertian, Gejala, dan Penyebab

3 hari lalu

Kehilangan Memori Jangka Pendek: Pengertian, Gejala, dan Penyebab

Hilangnya ingatan alias memori jangka pendek adalah peningkatan atau kelupaan yang tidak biasa segera setelah mengalami suatu peristiwa.

Baca Selengkapnya

Sering Lupa? Lakukan 5 Tips Berikut untuk Meningkatkan Daya Ingat

10 hari lalu

Sering Lupa? Lakukan 5 Tips Berikut untuk Meningkatkan Daya Ingat

Dengan menerapkan tips-tips ini dalam kehidupan sehari-hari, Anda dapat meningkatkan daya ingat Anda dan mengurangi kecenderungan untuk lupa.

Baca Selengkapnya

Tidak Selalu Buruk, Berikut 5 Manfaat Lupa untuk Kerja Memori Otak

11 hari lalu

Tidak Selalu Buruk, Berikut 5 Manfaat Lupa untuk Kerja Memori Otak

Lupa ternyata memiliki manfaat penting untuk kesehatan otak dan kreativitas Anda.

Baca Selengkapnya

Terkini: OJK Beri Tips Kelola Keuangan untuk Emak-emak, Bulog Siap Jadi Pembeli Gabah Teknologi Cina di Kalimantan Tengah

11 hari lalu

Terkini: OJK Beri Tips Kelola Keuangan untuk Emak-emak, Bulog Siap Jadi Pembeli Gabah Teknologi Cina di Kalimantan Tengah

Kepala Eksekutif OJK Friderica Widyasari Dewi memberikan sejumlah tips yang dapat diterapkan oleh ibu-ibu dalam menyikapi isi pelemahan rupiah.

Baca Selengkapnya

Luhut Gandeng Cina Kembangkan Teknologi Penanaman Padi di Kalteng: Tinggal Cari Partner Lokal

12 hari lalu

Luhut Gandeng Cina Kembangkan Teknologi Penanaman Padi di Kalteng: Tinggal Cari Partner Lokal

Luhut Pandjaitan menyatakan bahwa Cina bersedia turut memberikan teknologi padinya ke Indonesia

Baca Selengkapnya

Stimulasi Kognitif Terbanyak Bantu Lindungi Otak dari Masalah Daya Ingat

13 hari lalu

Stimulasi Kognitif Terbanyak Bantu Lindungi Otak dari Masalah Daya Ingat

Pekerjaan paling umum dengan tuntutan kognitif tertinggi yang bantu lindungi otak dari masadalah daya ingat adalah mengajar.

Baca Selengkapnya

Fakta Kereta Cepat Jakarta-Surabaya, Digagas SBY dan Batal Libatkan Jepang

13 hari lalu

Fakta Kereta Cepat Jakarta-Surabaya, Digagas SBY dan Batal Libatkan Jepang

Gagasan kereta cepat Jakarta-Surabaya muncul pada 2008, awalnya Indonesia menggandeng Jepang

Baca Selengkapnya

Dubes Jose: Rusia Mitra Tepat untuk Kembangkan PLTN di Indonesia

36 hari lalu

Dubes Jose: Rusia Mitra Tepat untuk Kembangkan PLTN di Indonesia

BUMN energi nuklir Rusia, Rosatom, telah sejak lama menawarkan kerja sama pengembangan PLTN ke Indonesia

Baca Selengkapnya

Login ke Telegram Bisa Tanpa Sinyal, Waspadai Bahayanya

39 hari lalu

Login ke Telegram Bisa Tanpa Sinyal, Waspadai Bahayanya

Skema login baru membuat Telegram bisa diakses di luar daerah bersinyal. Namun, di baliknya ada risiko peretasan.

Baca Selengkapnya

Grab Jadi Perusahaan Teknologi Pertama yang Peroleh Sertifikasi Kepatuhan Persaingan Usaha dari KPPU

39 hari lalu

Grab Jadi Perusahaan Teknologi Pertama yang Peroleh Sertifikasi Kepatuhan Persaingan Usaha dari KPPU

KPPU memberikan Sertifikat Penetapan Program Kepatuhan Persaingan Usaha kepada PT Grab Teknologi Indonesia atau Grab.

Baca Selengkapnya