Kaspersky: Bank Tetap Menjadi Target Menawan Penjahat Siber di 2021

Reporter

Tempo.co

Editor

Erwin Prima

Selasa, 16 Maret 2021 14:33 WIB

Ilustrasi kejahatan siber (Pixabay)

TEMPO.CO, Jakarta - Perusahaan keamanan siber global Kaspersky menyebut bank tetap menjadi target menawan bagi pelaku kejahatan siber di 2021. Data dari Kaspersky's GReAT mengungkapkan bahwa bank dan lembaga keuangan merupakan sektor kedua dan ketiga yang paling ditargetkan tahun lalu secara global, setelah pemerintah.

Baca:
Kaspersky: Vaksin Covid-19 Dijual di Dark Web Rp 17 Juta Per Dosis

Salah satu kampanye yang menargetkan bank di Asia Tenggara adalah malware JsOutProx. Meskipun malware ini saat ini bukanlah jenis yang sangat canggih, para ahli Kaspersky mencatat upayanya yang terus menerus untuk menyusup ke bank di wilayah tersebut.

Lansekap Ancaman Persisten Lanjutan (APT) tahun lalu menurut Tim Riset dan Analisis Global (GReAT) Kaspersky. Kredit: Kasperksy

Para pelaku kejahatan siber di balik modul malware ini mengeksploitasi nama file yang yang terkait bisnis bank dan menggunakan file skrip yang sangat kabur, sebuah taktik anti-evasion atau anti-penghindaran. Teknik rekayasa sosial ini khususnya memangsa pegawai bank untuk masuk ke dalam jaringan lembaga.

“Setelah masuk, JSOutProx dapat memuat lebih banyak plugin untuk melakukan tindakan berbahaya terhadap korbannya termasuk akses jarak jauh, eksfiltrasi data, pengambilalihan server perintah dan kontrol (C2), dan banyak lagi," ungkap Seongsu Park, Peneliti Keamanan Senior, (GReAT) di Kaspersky dalam konferensi media virtual, Selasa, 16 Maret 2021

Advertising
Advertising

Target menguntungkan lainnya bagi pelaku kejahatan siber adalah bisnis mata uang kripto yang muncul di Asia Tenggara. Seiring meningkatnya nilai mata uang kripto, banyak kelompok aktor ancaman sekarang melancarkan serangan online terhadap sektor ini.

Peneliti Kaspersky baru-baru ini mengidentifikasi bahwa salah satu pertukaran mata uang kripto di Asia Tenggara telah disusupi. Hasil penyelidikan forensik menyeluruh, dipastikan bahwa kelompok Lazarus berada di balik serangan yang terdeteksi di Singapura ini.

Ancaman terkait mata uang kripto lainnya adalah kampanye SnatchCrypto, yang dilakukan oleh BlueNoroff APT. Grup ini merupakan subkelompok Lazarus yang khusus menyerang bank. Itu juga diduga terkait dengan Pencurian Bank Bangladesh senilai US$ 81 juta.

Kaspersky telah melacak SnatchCrypto ini sejak akhir 2019 dan menemukan aktor di balik kampanye ini telah melanjutkan operasinya dengan strategi serupa.

“Cryptocurrency terus dirangkul di kawasan Asia Tenggara, oleh karena itu menjadi perkembangan alami bagi pelaku kejahatan siber untuk mengincar dan menargetkan aksi mereka di sini. Pertumbuhannya merupakan bagian tak terpisahkan dari transformasi digital di kawasan ini dan sejalan dengan peningkatan adopsi e-commerce dan pembayaran digital," ujar Yeo Siang Tiong, General Manager untuk Asia Tenggara di Kaspersky.

“Seiring kita terus memindahkan uang kita ke dunia online, kami juga menyaksikan pelanggaran data besar-besaran dan serangan ransomware tahun lalu yang seharusnya menjadi peringatan bagi lembaga keuangan dan penyedia layanan pembayaran. Sangat penting bagi perbankan dan penyedia layanan keuangan untuk menyadari, sedini mungkin, nilai pertahanan proaktif berbasis intelijen untuk menangkis serangan siber yang sangat merugikan ini,” tambah Yeo.

Kelompok aktor ancaman terakhir yang dibicarakan Park adalah Kimsuky APT. Kaspersky pertama kali melaporkan tentang Kimsuky pada 2013 dan sejak itu berkembang dalam berbagai hal termasuk taktik, teknik, dan viktimologi.

Aktor ini awalnya menargetkan para wadah pemikir (think-tanks) di Korea Selatan, terutama untuk spionase dunia maya. Namun, telemetri baru-baru ini menunjukkan bahwa kelompok yang serba bisa dan gesit ini sekarang memiliki motif finansial yang begitu kuat.

“Kami telah memantau kehadiran kuat Kimsuky di Korea Selatan. Penelitian kami menunjukkan bahwa mereka menggunakan dua teknik infiltrasi --- serangan melalui spearphishing dan serangan terhadap rantai pasokan. Bagaimanapun, mereka menargetkan investor cryptocurrency untuk mengekstrak data dan untuk memperoleh akses jarak jauh. Dengan kelompok yang menunjukkan motif finansial yang kuat, sangat mungkin serangan mereka dapat melampaui tidak hanya Korea Selatan, namun hingga ke wilayah tetangganya seperti Asia Tenggara,” jelas Park.

Untuk meningkatkan pertahanan dunia maya bank dan organisasi keuangan, para ahli di Kaspersky menyarankan untuk mengintegrasikan Intelijen Ancaman ke dalam SIEM dan kontrol keamanan untuk mengakses data ancaman yang paling relevan dan terbaru.

Selain itu melakukan sesi pelatihan keamanan rutin untuk staf. “Idealnya seperti sesi yang dipersonalisasi seperti Kaspersky Adaptive Online Training (KAOT) yang menggunakan pendekatan berbasis kognitif, dengan mempertimbangkan kemampuan dan kebutuhan setiap pemula,” ujar Kaspersky.

Berita terkait

LPS Sudah Bayar Dana Nasabah BPRS Saka Dana Mulia yang Ditutup OJK Sebesar Rp 18 Miliar

3 hari lalu

LPS Sudah Bayar Dana Nasabah BPRS Saka Dana Mulia yang Ditutup OJK Sebesar Rp 18 Miliar

Kantor BPRS Saka Dana Mulia ditutup untuk umum dan PT BPRS Saka Dana Mulia menghentikan seluruh kegiatan usahanya.

Baca Selengkapnya

Peneliti Unair Temukan Senyawa Penghambat Sel Kanker, Raih Penghargaan Best Paper

4 hari lalu

Peneliti Unair Temukan Senyawa Penghambat Sel Kanker, Raih Penghargaan Best Paper

Peneliti Unair berhasil mengukir namanya di kancah internasional dengan meraih best paper award dari jurnal ternama Engineered Science.

Baca Selengkapnya

Teknologi Roket Semakin Pesat, Periset BRIN Ungkap Tantangan Pengembangannya

4 hari lalu

Teknologi Roket Semakin Pesat, Periset BRIN Ungkap Tantangan Pengembangannya

Sekarang ukuran roket juga tidak besar, tapi bisa mengangkut banyak satelit kecil.

Baca Selengkapnya

Citi Indonesia Raih Penghargaan FinanceAsia Awards 2024

4 hari lalu

Citi Indonesia Raih Penghargaan FinanceAsia Awards 2024

Citi Indonesia menerima lima penghargaan sekaligus dalam ajang FinanceAsia Awards 2024.

Baca Selengkapnya

Ketergantungan Impor 99 Persen, Peneliti BRIN Riset Jamur Penghasil Enzim

5 hari lalu

Ketergantungan Impor 99 Persen, Peneliti BRIN Riset Jamur Penghasil Enzim

Di Indonesia diperkirakan terdapat 200 ribu spesies jamur, yang di antaranya mampu memproduksi enzim.

Baca Selengkapnya

Didemo Nasabah, BTN: Tak Ada Uang Nasabah yang Raib

5 hari lalu

Didemo Nasabah, BTN: Tak Ada Uang Nasabah yang Raib

PT Bank Tabungan Negara (Persero) atau BTN patuh dan taat hukum yang berlaku di Indonesia.

Baca Selengkapnya

Lima Besar Penyakit Akibat Polusi Udara di Indonesia, Apa Saja?

5 hari lalu

Lima Besar Penyakit Akibat Polusi Udara di Indonesia, Apa Saja?

Polusi udara yang erat kaitannya dengan tingginya beban penyakit adalah polusi udara dalam ruang (rumah tangga).

Baca Selengkapnya

Riset BRIN: Penduduk Indonesia Akan Kehilangan 2,5 Tahun Usia Harapan Hidup Akibat Polusi Udara

5 hari lalu

Riset BRIN: Penduduk Indonesia Akan Kehilangan 2,5 Tahun Usia Harapan Hidup Akibat Polusi Udara

Efek polusi udara rumah tangga baru terlihat dalam jangka waktu relatif lama.

Baca Selengkapnya

Realisasi Kredit Bank Mandiri Kuartal I 2024 Tembus Rp 1.435 Triliun

6 hari lalu

Realisasi Kredit Bank Mandiri Kuartal I 2024 Tembus Rp 1.435 Triliun

PT Bank Mandiri (Persero) Tbk. telah menyalurkan kredit konsolidasi sebesar Rp 1.435 triliun pada kuartal I 2024.

Baca Selengkapnya

CIMB Niaga Belum Naikkan Suku Bunga Usai BI Rate Naik

8 hari lalu

CIMB Niaga Belum Naikkan Suku Bunga Usai BI Rate Naik

Bank CIMB Niaga belum berencana untuk menaikkan suku bunga, setelah BI menaikkan suku bunga acuan menjadi 6,25 persen.

Baca Selengkapnya