Google Pixel 6 Dikabarkan Rilis Sehari Sebelum iPhone 13

Selasa, 31 Agustus 2021 18:06 WIB

Google Pixel 6. Kredit: Google

TEMPO.CO, Jakarta - Duo smartphone Google Pixel 6 dan Pixel 6 Pro akan segera dirilis dalam waktu dekat meskipun perusahaan belum mengkonfirmasi waktu tepatnya. Namun, keterangan rahasia dari Cina membocorkan kemungkinan tanggal peluncuran dari kedua ponsel tersebut.

“Smartphone Google itu akan diluncurkan pada Senin, 13 September,” tulis keterangan tersebut, seperti dikutip Gadgets NDTV, Senin 30 Agustus 2021.

Jika waktu itu benar, artinya rilis duo Pixel 6 dilakukan sehari sebelum rilis iPhone 13 dari Apple. Mengutip My Drivers, Apple akan merilis empat model sekaligus—iPhone 13, 13 Mini, 13 Pro, dan 13 Pro Max—pada Selasa, 14 September 2021.

Google telah memberikan beberapa bocoran mengenai ponsel seri Pixel 6, salah satunya akan dibekali dengan chip khusus garapan sendiri yang disebut Tensor. Desain keseluruhan Pixel 6 dan Pixel 6 Pro akan sama, dengan perbedaan pada bagian ukuran layar, lensa kamera, dan beberapa fitur lainnya.

Seri Pixel 6 tetap mengusung desain dual-tone dengan camera bar di panel belakang. Model Pro memiliki bingkai aluminium yang dipoles, sedangkan model non-Pro dilengkapi dengan lapisan aluminium matte.

Advertising
Advertising

Pixel 6 akan menampilkan pengaturan kamera belakang ganda sedangkan Pixel 6 Pro akan hadir dengan pengaturan tiga kamera belakang. Dari segi software, seri Pixel 6 akan menjalankan sistem operasi Android 12 yang terbaru.

Sebagai informasi, September tampaknya akan menghadirkan beberapa acara peluncuran penting tidak hanya dari iPhone 13 Apple dan Google Pixel 6, tapi juga dari vendor lain seperti Xiaomi dan Huawei. Kabarnya Xiaomi akan mengenalkan seri Mi 11T pada 15 September dan konferensi pers Huawei Nova 9 diadakan pada 29 September.

GADGETS NDTV | GIZMOCHINA

Baca juga:
Info Ponsel yang Akan Datang: dari Galaxy S21 FE 5G sampai Vivo X70

Berita terkait

Apple Hapus Aplikasi yang Dapat Hasilkan Gambar Telanjang Menggunakan AI Generatif dari App Store

1 jam lalu

Apple Hapus Aplikasi yang Dapat Hasilkan Gambar Telanjang Menggunakan AI Generatif dari App Store

Apple telah secara aktif membangun reputasi untuk pengembangan AI yang bertanggung jawab, bahkan sampai melisensikan data pelatihan secara etis.

Baca Selengkapnya

Apple Singkirkan 3 Aplikasi AI yang Bisa Bikin Foto Telanjang dari App Store

3 jam lalu

Apple Singkirkan 3 Aplikasi AI yang Bisa Bikin Foto Telanjang dari App Store

Menurut keterangan Apple, tiga aplikasi AI itu melabeli dirinya sebagai generator seni. Sudah ada di App Store dua tahun.

Baca Selengkapnya

Xiaomi Civi 4 Muncul di Daftar Google Play Console, Ini Detailnya

1 hari lalu

Xiaomi Civi 4 Muncul di Daftar Google Play Console, Ini Detailnya

Perangkat Xiaomi dengan nomor model "24053PY09C", nama kode "chenfeng", dan nama pemasaran Xiaomi Civi 4 telah muncul di Google Play Console.

Baca Selengkapnya

Apple Kebut Pengembangan AI Model Bahasa Besar untuk Iphone

2 hari lalu

Apple Kebut Pengembangan AI Model Bahasa Besar untuk Iphone

Apple dikabarkan sedang mengembangkan sistem AI dengan model bahasa besar (LLM) untuk mengaktifkan fitur Device Generative AI di perangkatnya.

Baca Selengkapnya

Ponsel Jadul Xiaomi Akan Mendapat Pembaruan HyperOS, Ini Daftar Peningkatannya?

5 hari lalu

Ponsel Jadul Xiaomi Akan Mendapat Pembaruan HyperOS, Ini Daftar Peningkatannya?

Xiaomi bakal melakukan pembaruan HyperOS ke smartphone seri jadulnya, Mi 10. Pembaruan sistem operasi dilakukan secara bertahap ke semua serinya.

Baca Selengkapnya

Luhut: Kereta Cepat Jakarta-Surabaya hingga Insentif untuk Apple

5 hari lalu

Luhut: Kereta Cepat Jakarta-Surabaya hingga Insentif untuk Apple

Luhut mengatakan Indonesia dan Cina telah sepakat untuk membentuk tim penggarapan proyek kereta cepat Jakarta-Surabaya

Baca Selengkapnya

Mirip Versi Pro Saat Ini, iPad Air 12,9 Inci Dikabarkan Bakal Memiliki Layar Mini-LED

7 hari lalu

Mirip Versi Pro Saat Ini, iPad Air 12,9 Inci Dikabarkan Bakal Memiliki Layar Mini-LED

iPad Air teranyar itu lebih unggul dibanding generasi sebelumnya yang masih memakai layar berpanel LCD.

Baca Selengkapnya

Top 3 Tekno Berita Hari Ini: YouTube Perkuat Fitur Layanan Belanja, HyperOS Terpasang di Redmi Note 13, Fakta Gunung Ruang

7 hari lalu

Top 3 Tekno Berita Hari Ini: YouTube Perkuat Fitur Layanan Belanja, HyperOS Terpasang di Redmi Note 13, Fakta Gunung Ruang

Topik tentang YouTube mengembangkan fitur belanja baru yang bersaing dengan TikTok Shop menjadi berita terpopuler Top 3 Tekno Berita Hari Ini.

Baca Selengkapnya

Xiaomi Mulai Pasang HyperOS untuk Seri Note 13, Fitur Mana yang Berkembang?

8 hari lalu

Xiaomi Mulai Pasang HyperOS untuk Seri Note 13, Fitur Mana yang Berkembang?

Xiaomi mulai memasang HyperOS untuk ponsel seri Note 13 di India. Beberapa fitur eks MIUI kini lebih canggih.

Baca Selengkapnya

Terpopuler: Jokowi Tawarkan Investasi IKN ke Apple dan Tony Blair, Erick Thohir Minta BUMN Batasi Pembelian Dolar

8 hari lalu

Terpopuler: Jokowi Tawarkan Investasi IKN ke Apple dan Tony Blair, Erick Thohir Minta BUMN Batasi Pembelian Dolar

Terpopuler: Presiden Jokowi tawarkan investasi IKN ke Apple dan Tony Blair, Erick Thohir minta BUMN batasi pembelian dolar.

Baca Selengkapnya