Top 3 Tekno Berita Hari Ini: PPKM Level 3 Libur Nataru, Siklon Tropis 90S

Reporter

Erwin Prima

Editor

Erwin Prima

Senin, 22 November 2021 22:31 WIB

Pengunjung menikmati suasana alam pegunungan objek wisata Watu Rumpuk Desa Mendak, Dagangan, Kabupaten Madiun, Jawa Timur, Ahad, 21 November 2021. Sejumlah pengunjung mulai mendatangi objek wisata yang berada di lereng Gunung Wilis tersebut, sejak dibuka kembali setelah sebelumnya ditutup karena masa pandemi. ANTARA/Siswowidodo

TEMPO.CO, Jakarta - Top 3 Tekno Berita Hari Ini dimulai dari topik tentang pemerintah memutuskan kebijakan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Level 3 di hari libur Natal dan Tahun Baru pada 24 Desember 2021-2 Januari 2022. Kebijakan itu dilakukan dengan tujuan untuk memutus penyebaran SARS-CoV-2, virus penyebab Covid-19.

Berita terpopuler selanjutnya tentang Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) memantau munculnya bibit siklon tropis yang dinamakan 90S. Berlokasi di Samudera Indonesia selatan Jawa Barat, dampak pembentukan siklon itu seperti hujan sedang hingga lebat di Jawa hingga Nusa Tenggara Barat. Pengecualian wilayah yang hujan, yaitu DKI Jakarta dan sekitarnya serta Yogyakarta.

Selain itu, robot terbang Az-zawra Biantara milik tim mahasiswa Universitas Negeri Yogyakarta unjuk gigi di Kontes Robot Terbang Indonesia atau KRTI 2021. Robot meraih juara 2 untuk kategori Propulsion System Development (ESC/ECU) dan juara 3 kategori Ground Control Station (GCS).

Berikut tiga berita terpopuler di kanal Tekno.

1. Kebijakan PPKM Level 3 Libur Nataru, Mantan Direktur WHO Usul 5 Hal

Advertising
Advertising

Pemerintah memutuskan kebijakan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Level 3 di hari libur Natal dan Tahun Baru pada 24 Desember 2021-2 Januari 2022. Kebijakan itu dilakukan dengan tujuan untuk memutus penyebaran SARS-CoV-2, virus penyebab Covid-19.

Direktur Penyakit Menular WHO Asia Tenggara periode 2018-2020, Tjandra Yoga Aditama, membeberkan beberapa antisipasi yang perlu dilakukan. Yang pertama, menurutnya, saat ini masih satu bulan sebelum waktu libur panjang itu, dari pengalaman dan situasi dunia di tengah pandemi Covid-19, kondisi bisa berubah dalam hitungan minggu bahkan hari.

“Sehingga keputusan akhir tentu baiknya dilakukan ke lebih dekat dari waktu pelaksanaannya,” ujar dia melalui pesan WhatsApp, Minggu, 21 November 2021.

Antisipasi kedua, Guru Besar di Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia (FKUI) itu mengatakan jika diumumkan sekarang agar masyarakat tidak telanjur membeli tiket transportasi, maka perlu diwaspadai kemungkinan tingginya mobilitas pada Kamis, 23 Desember atau sebelumnya. “Dan juga, sekali lagi, sejauh ini kita belum tahu pasti tentang bagaimana situasi epidemiologi nanti di hari-hari akhir Desember 2021,” katanya lagi.

2. Bibit Siklon Tropis 90S Terpantau di Selatan Jawa Barat

Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) memantau munculnya bibit siklon tropis yang dinamakan 90S. Berlokasi di Samudera Indonesia selatan Jawa Barat, dampak pembentukan siklon itu seperti hujan sedang hingga lebat di Jawa hingga Nusa Tenggara Barat. Pengecualian wilayah yang hujan, yaitu DKI Jakarta dan sekitarnya serta Yogyakarta.

Kemunculan bibit siklon tropis 90S itu terpantau Ahad, 21 November 2021. Lokasi koordinatnya di titik 11,0 derajat Lintang Selatan dan 105,6 derajat Bujur Timur.

Kecepatan angin maksimumnya mencapai 20 knot. Adapun dampak tidak langsungnya selain hujan adalah gelombang laut tinggi, menurut BMKG lewat akun media sosialnya.

Potensi ketinggian ombak hingga 2,5 meter di perairan Pulau Eggano, Bengkulu, hingga Selat Sunda, lalu perairan selatan Banten hingga Jawa Timur.

3. KRTI 2021, Robot Terbang Az-zawra Bawa IoT dan Teknologi Ekonomis

Robot terbang Az-zawra Biantara milik tim mahasiswa Universitas Negeri Yogyakarta unjuk gigi di Kontes Robot Terbang Indonesia atau KRTI 2021. Robot meraih juara 2 untuk kategori Propulsion System Development (ESC/ECU) dan juara 3 kategori Ground Control Station (GCS).

KRTI 2021 digelar daring dan luring di Kampus Universitas Sebelas Maret (UNS) oleh Pusat Prestasi Nasional Kementerian Pendidikan Kebudayaan Riset dan Teknologi, 15-20 November 2021. Az-zawra Biantara diterjunkan mengikuti empat kategori yaitu GCS, ESC, Flight Controller (FC), dan Airframe Innovation.

“Kami menang pada sub divisi ESC dan GCS,” kata pendamping tim yang juga staf ahli Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaan dan Alumni UNY, Pujianto, Minggu 22 November 2021.

Ketua Sub Divisi ESC tim robot UNY, Zulhakim Seftiyana Roviyan, menerangkan pentingnya rancangan robot dan komponen-komponen di dalamnya agar bisa terbang mulus. Menurutnya pesawat itu riskan, masalah sinyal hilang saja bisa menyebabkan crash. Simak Top 3 Tekno Berita Hari Ini lainnya di Tempo.co.

Baca:
Top 3 Tekno Berita Hari Ini: Gerhana Bulan Terlama dalam 6 Abad, Fitur WhatsApp

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu.

Berita terkait

BMKG Peringatkan Potensi Gelombang Tinggi Hingga 2,5 Meter di Sejumlah Perairan Indonesia

38 menit lalu

BMKG Peringatkan Potensi Gelombang Tinggi Hingga 2,5 Meter di Sejumlah Perairan Indonesia

Masyarakat yang tinggal dan beraktivitas di pesisir sekitar area yang berpeluang terjadi gelombang tinggi agar tetap selalu waspada

Baca Selengkapnya

Gempa Terkini Kembali Getarkan Bawean, Kenapa Masih Terus Terjadi?

6 jam lalu

Gempa Terkini Kembali Getarkan Bawean, Kenapa Masih Terus Terjadi?

BMKG mencatat gempa terkini yang guncangannya bisa dirasakan terjadi di Bawean, Gresik, Jawa Timur, pada Minggu pagi ini, 5 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Cuaca Jabodetabek Hari Ini, Kelembapan Udara Bisa Sampai 100 Persen

8 jam lalu

Cuaca Jabodetabek Hari Ini, Kelembapan Udara Bisa Sampai 100 Persen

Prediksi cuaca Jakarta hari ini, Minggu 5 Mei 2024, diawali dengan cerah berawan merata di seluruh wilayahnya pada pagi ini.

Baca Selengkapnya

Jurus Ampuh Mengatasi Gerah Akibat Hawa Panas

1 hari lalu

Jurus Ampuh Mengatasi Gerah Akibat Hawa Panas

Saat tubuh terpapar suhu ataupun hawa panas, respons alami tubuh adalah dengan memproduksi keringat untuk mendinginkan diri.

Baca Selengkapnya

Suhu Panas di Indonesia, Bukan Heatwave hingga Siklus Biasa

1 hari lalu

Suhu Panas di Indonesia, Bukan Heatwave hingga Siklus Biasa

Fenomena heatwave di sebagian wilayah Asia selama sepekan belakangan tidak terkait dengan kondisi suhu panas di Indonesia

Baca Selengkapnya

Warga Jawa Barat Rasakan 6 Gempa Sepanjang April 2024, Sebenarnya Terjadi 106 Kali

1 hari lalu

Warga Jawa Barat Rasakan 6 Gempa Sepanjang April 2024, Sebenarnya Terjadi 106 Kali

BMKG mencatat 106 kali gempa di Jawa Barat pada April 2024. Dari 6 guncangan yang terasa, gempa Garut M6,2 jadi yang paling besar.

Baca Selengkapnya

Masuk Awal Kemarau, Suhu Panas di Indonesia Masih Siklus Normal

1 hari lalu

Masuk Awal Kemarau, Suhu Panas di Indonesia Masih Siklus Normal

BMKG memastikan suhu panas di Indonesia masih bagian dari kondisi tahunan, seperti kemarau, bukan akibat heatwave.

Baca Selengkapnya

Selalu Disebut Dalam Prakiraan Cuaca BMKG, Apa Beda Hujan Ringan, Sedang, dan Berat?

1 hari lalu

Selalu Disebut Dalam Prakiraan Cuaca BMKG, Apa Beda Hujan Ringan, Sedang, dan Berat?

BMKG memprakirakan kondisi cuaca suatu area berdasarkan data numerik. Hujan ringan, sedang, dan lebat dibedakan berdasarkan intensitas airnya.

Baca Selengkapnya

Prakiraan Cuaca BMKG: Cuaca Jakarta Waspada Potensi Hujan Disertai Petir

1 hari lalu

Prakiraan Cuaca BMKG: Cuaca Jakarta Waspada Potensi Hujan Disertai Petir

Prakiraan cuaca BMKG memperkirakan cuaca Jakarta hari ini cerah berawan dan hujan ringan. Sebagian wilayah waspada potensi hujan disertai petir.

Baca Selengkapnya

Suhu Panas, BMKG: Suhu Udara Bulan Maret 2024 Hampir 1 Derajat di Atas Rata-rata

1 hari lalu

Suhu Panas, BMKG: Suhu Udara Bulan Maret 2024 Hampir 1 Derajat di Atas Rata-rata

Suhu panas yang dirasakan belakangan ini menegaskan tren kenaikan suhu udara yang telah terjadi di Indonesia. Begini data dari BMKG

Baca Selengkapnya