Samsung Jual Seri Galaxy S22 5G di Indonesia Mulai Rp 11,999 Juta

Reporter

Antara

Rabu, 2 Maret 2022 04:00 WIB

Samsung Galaxy S22 5G dan Galaxy S22 Plus 5G (Samsung)

TEMPO.CO, Jakarta - Ponsel seri terbaru Samsung yakni Galaxy S22 5G, Galaxy S22+ 5G, dan Galaxy S22 Ultra 5G sudah bisa didapati di etalase toko online maupun offline di Indonesia mulai Jumat, 4 Maret 2022. Consumer launch akan hadir di tujuh titik di Jakarta, Bandung, dan Surabaya sepanjang 4-27 Maret, diawali dari Kota Kasablanka dan Central Park Jakarta pada 4-6 Maret.

Galaxy S22 5G akan dijual mulai harga Rp 11.999.000, sedangkan Galaxy S22+ 5G mulai Rp 14.999.000 dan Galaxy S22 Ultra 5G Rp 17.999.000. "Hari ini, kami hadirkan smartphone yang membantu Anda menciptakan standar epic terbaru," kata Simon Lee, Presiden Samsung Electronics Indonesia, dalam sambutan daringnya saat peluncuran seri Galaxy S22 5G tersebut, Selasa 1 Maret 2022.

Menurut Simon Lee, Samsung Galaxy S22 Series 5G mampu membuat penggunanya bebas menangkap momen saat malam, semakin produktif dan kreatif setiap hari, dan terkoneksi dengan lebih seamless. Galaxy S22 Ultra 5G adalah juga S Series pertama yang sudah memiliki S Pen yang menjadi satu kesatuan, dan semua model S22 Series 5G menggunakan chipset Snapdragon 8 Gen 1.

Dalam keterangannya, Verry Octavianus, MX Product Marketing Samsung Electronics Indonesia, menuturkan bahwa pada Samsung Galaxy S22 5G terdapat fitur in-apps camera yang langsung terhubung dengan tiga kamera belakang dan kamera depan. Manfaatnya adalah pengguna dapat merekam foto dan video langsung dari akun sosial media.

Selain itu, model ponsel ini juga dibekali Dynamic AMOLED 2X Display yang ditunjang teknologi Vision Booster sehingga layar dapat menyesuaikan kontras dan tingkat kecerahan dengan kondisi cahaya di sekitar.

Advertising
Advertising

Pada Samsung Galaxy S22+ 5G, dia menambahkan, kemampuan Nightography menghadirkan resolusi tertinggi dan menangkap lebih banyak cahaya. Pengguna bisa menangkap foto yang jernih, tajam, dan terang, namun tetap detail. Ada pula akses ke aplikasi Expert RAW yang memberikan rangkaian editing tools yang lengkap.

Galaxy S22+ 5G juga hadir dengan Auto Framerate yang mampu menyesuaikan fps dan shutter speed terhadap kondisi cahaya. Lalu, ada juga AI AutoFocus (AI AF), Vlogger View, dan Super Steady.

Sedangkan untuk Galaxy S22 Ultra 5G, terdapat S Pen yang membuat pengguna dapat mengubah tulisan tangan menjadi teks secara instan. Kecepatan multitasking pun didukung oleh Snapdragon 8 Gen 1 dan baterai 5.000 mAh serta teknologi super-fast charging 45W pada model ini.

Untuk mengirim foto, video, dan file berukuran besar dapat dilakukan dengan cepat berkat adanya Quick Share. Bahkan, file bisa ditransfer ke Galaxy Tab S8 Series secara instan.

Galaxy S22 Ultra juga dilengkapi kamera utama 108 MP. Ada pula teknologi Adaptive Pixel yang menggabungkan berbagai frame untuk menciptakan foto yang cerah dan Detail Enhancer yang memaksimalkan AI untuk meningkatkan kualitas foto dari segi detail dan kedalaman warna.

Samsung Galaxy S22 Ultra 5G (Samsung)

Teknologi kamera superior Galaxy S22 Ultra 5G juga mendukung perekaman hingga 8K, Super HDR, serta teknologi 12-bit HDR. Untuk kamera depan, pengguna bisa menikmati kamera 40 MP yang ditunjang Portrait Mode berbasis AI Stereo Depth Map untuk menghidupkan detail-detail yang tampil begitu tajam dan jernih.

Pada kesempatan yang sama, Samsung juga meluncurkan Galaxy Tab S8 Series 5G untuk melengkapi kehadiran seri Galaxy S22 5G.

Baca juga:
Sea Labs Indonesia Janji Rekrut 1.000 Talenta Digital sampai 2023


Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu.

Berita terkait

Galaxy S24 Bantu Samsung Kembali ke Puncak Pasar Smartphone Global Awal 2024

13 jam lalu

Galaxy S24 Bantu Samsung Kembali ke Puncak Pasar Smartphone Global Awal 2024

Laporan terkini dari Canalys memperkirakan total 296,2 juta smartphone telah didistribusikan di dunia sepanjang kuartal pertama tahun ini.

Baca Selengkapnya

5 Cara Menghilangkan Iklan di HP Android Secara Aman

2 hari lalu

5 Cara Menghilangkan Iklan di HP Android Secara Aman

Berikut ini tata cara menghentikan iklan pop-up di ponsel Android melalui mode aman, notifikasi aplikasi, layar beranda, hingga pusat iklan Google.

Baca Selengkapnya

Samsung Galaxy Watch 7 Dikabarkan Memiliki Sensor yang Bisa Memantau Gula Darah

4 hari lalu

Samsung Galaxy Watch 7 Dikabarkan Memiliki Sensor yang Bisa Memantau Gula Darah

Sebuah laporan terbaru dari Korea Selatan mengungkapkan fitur sensor kesehatan penting yang dapat dimiliki Samsung Galaxy Watch 7.

Baca Selengkapnya

Kompetisi STEM Samsung Solve for Tomorrow Kembali Digelar, Kini Dibuka untuk Mahasiswa

4 hari lalu

Kompetisi STEM Samsung Solve for Tomorrow Kembali Digelar, Kini Dibuka untuk Mahasiswa

Tahun ini Samsung Solve for Tomorrow turut dibuka untuk kalangan mahasiswa (D3, D4 dan S1) guna menjangkau lebih banyak penerima manfaat.

Baca Selengkapnya

Resmi Diluncurkan di China, Ini 5 Fitur Utama Samsung Galaxy C55

6 hari lalu

Resmi Diluncurkan di China, Ini 5 Fitur Utama Samsung Galaxy C55

Galaxy C55 5G menjadi ponsel pertama Samsung yang menampilkan sampul belakang kulit vegan premium yang dihiasi dengan desain jahitan.

Baca Selengkapnya

5 Chaebol dari Korea Selatan di Dunia Nyata

8 hari lalu

5 Chaebol dari Korea Selatan di Dunia Nyata

Kalangan Chaebol memiliki kekayaan dan pengaruh besar di Korea Selatan. Dinamika kehidupan mereka kerap dijadikan cerita drakor.

Baca Selengkapnya

Samsung Galaxy C55 5G dengan Snapdragon 7 Gen 1 Muncul di Geekbench

12 hari lalu

Samsung Galaxy C55 5G dengan Snapdragon 7 Gen 1 Muncul di Geekbench

Samsung Galaxy C55 5G diharapkan menampilkan layar OLED 6,67 inci dengan resolusi FHD+ 1080x2400 piksel dan kerapatan piksel 450 ppi.

Baca Selengkapnya

Adu Fitur Ponsel Lipat Galaxy Z Fold 6 Versus Pixel Fold, Mana yang Unggul?

12 hari lalu

Adu Fitur Ponsel Lipat Galaxy Z Fold 6 Versus Pixel Fold, Mana yang Unggul?

Galazy Z Fold 6 yang akan dirilis pafa pertengahan 2024 kerap dibandingkan dengan Pixel Fold yang ramai dipakai sejak tahun lalu.

Baca Selengkapnya

12 Daftar Harga HP Samsung 1 Jutaan dengan Fitur Bagus

13 hari lalu

12 Daftar Harga HP Samsung 1 Jutaan dengan Fitur Bagus

Bagi Anda yang sedang mencari HP murah, berikut ini harga HP Samsung 1 jutaan beserta spesifikasi lengkapnya.

Baca Selengkapnya

10 Rekomendasi HP Fast Charging dari Berbagai Merek

14 hari lalu

10 Rekomendasi HP Fast Charging dari Berbagai Merek

Fitur fast charging kini banyak ditemukan di model HP terbaru. Berikut rekomendasi HP fast charging dari berbagai merek dan keunggulannya.

Baca Selengkapnya