Cara Mengganti Saluran TV Analog ke TV Digital

Reporter

Tempo.co

Editor

Nurhadi

Minggu, 1 Mei 2022 13:41 WIB

Siaran TV Analog secara nasional akan dihentikan pada 2 November 2022

TEMPO.CO, Jakarta - Sejak 1 Mei 2022 lalu, secara bertahap akses TV analog di sejumlah daerah akan mulai dinonaktifkan. Sesuai dengan kebijakan Kementrian Komunikasi dan Informatika (Kominfo), program pertelevisian akan mengalami migrasi yang sebelumnya menggunakan TV analog menjadi TV digital. Lantas, bagaimana cara mengubah TV analog model lama ke TV digital?

Melansir dari siarandigital.kominfo.go.id, TV digital merupakan siaran yang menggunakan modulasi sinyal digital dan sistem kompresi dengan kualitas gambar dan suara yang lebih jernih serta teknologi yang canggih. Selain itu, siaran TV digital adalah layanan Free to Air (FTA) atau gratis sehingga berbeda dengan siaran streaming yang menggunakan internet dan gawai.

Tak hanya itu, siaran TV digital juga bukan layanan TV berlangganan melalui kabel ata satelit. TV digital bukan pula TV box atau smart TV yang terhubung melalui internet. Namun, melalui siaran TV digital, masyarakat masih bisa menikmati siaran televisi analog tetapi dengan sinyal digital. Karena itu, masyarakat dianjurkan untuk mengubah tangkapan sinyal antena rumah dari siaran analog ke digital.

Ada dua skema yang bisa dilakukan untuk mengubah TV analog ke TV digital. Pertama, TV analog menggunakan bantuan set top box (STB) atau dekorder. Kedua, TV digital dengan perangkat penerima DVB-T2. Berikut adalah langkah-langkah mengubah TV analog ke TV digital:

  1. Pastikan sudah terdapat siaran televisi digital di daerah tersebut.
  2. Gunakan antena rumah biasa, yaitu antena UHF atau antena dalam rumah
  3. Pastikan perangkat TV sudah dilengkapi penerima siaran digital DVB-T2
  4. Bila televisi hanya bisa menerima siaran analog pasang set top box (STB)
  5. Setelah perangkat televisi tersambung pilih opsi pengaturan / setting
  6. Pilih auto -scan untuk memindai program siaran TV digital
  7. Untuk tipe dekorder/set top box tertentu pengguna akan diminta memasukan kode pos wilayahnya.

NAOMY A. NUGRAHENI

Advertising
Advertising

Baca juga: Bingung Soal Migrasi Siaran TV Analog ke Digital? Kontak Chatbot Whatsapp Ini

Berita terkait

Starlink Masuk Indonesia, Akan Ancam Penyedia Internet Lokal?

3 jam lalu

Starlink Masuk Indonesia, Akan Ancam Penyedia Internet Lokal?

Starlink bakal meramaikan persaingan dalam bisnis jasa Internet di Indonesia, namun Menkominfo menjamin tak merusak pasar pemain lokal.

Baca Selengkapnya

Cerita Pemuda Asal Bandung Gunakan Starlink: Unlimited dan Lebih Stabil

18 jam lalu

Cerita Pemuda Asal Bandung Gunakan Starlink: Unlimited dan Lebih Stabil

Melalui situs resminya, Starlink mematok harga layanan internet sebesar Rp 750 ribu per bulan.

Baca Selengkapnya

Begini Cara Mengaktifkan Passkey WhatsApp

1 hari lalu

Begini Cara Mengaktifkan Passkey WhatsApp

Passkey memungkinkan pengguna untuk melindungi akun pengguna WhatsApp agar lebih aman.

Baca Selengkapnya

Layanan Internet Starlink Sudah Bisa Dipesan, Biaya Langganan Rp750 Ribu per Bulan

1 hari lalu

Layanan Internet Starlink Sudah Bisa Dipesan, Biaya Langganan Rp750 Ribu per Bulan

Perusahaan penyedia jasa telekomunikasi dan layanan internet milik Elon Musk, Starlink mulai menawarkan layanannya untuk masyarakat di Indonesia.

Baca Selengkapnya

Soal Internet di Cina, Kampanye Larangan Tautan Ilegal hingga Mengenai Pendapatan Periklanan

2 hari lalu

Soal Internet di Cina, Kampanye Larangan Tautan Ilegal hingga Mengenai Pendapatan Periklanan

Komisi Urusan Intenet Pusat Cina telah memulai kampanye nasional selama dua bulan untuk melarang tautan ilegal dari sumber eksternal di berbagai media

Baca Selengkapnya

Izin Operasi Starlink Rampung, Kominfo: Kecil Peluang Masuk Jakarta

3 hari lalu

Izin Operasi Starlink Rampung, Kominfo: Kecil Peluang Masuk Jakarta

Kominfo akhirnya mengizinkan masuknya layanan Starlink ke Indonesia. Bukan untuk kota besar, Starlink didorong masuk ke wilayah terisolir.

Baca Selengkapnya

Luhut Sebut Starlink Milik Elon Musk Diluncurkan di RI Dua Pekan Lagi, Akan Diumumkan di Bali

3 hari lalu

Luhut Sebut Starlink Milik Elon Musk Diluncurkan di RI Dua Pekan Lagi, Akan Diumumkan di Bali

Menteri Luhut menyebutkan layanan internet berbasis satelit Starlink bakal diluncurkan dalam dua pekan ke depan atau pertengahan Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Ketahui 6 Perbedaan Smart TV dan Android TV Sebelum Membeli

4 hari lalu

Ketahui 6 Perbedaan Smart TV dan Android TV Sebelum Membeli

Jika Anda bingung memilih antara Smart TV dan Android TV, ketahui perbedaan Smart TV dan Android TV sebelum memutuskan membeli.

Baca Selengkapnya

10 Negara dengan Paket Internet Termurah, Indonesia Nomor Berapa?

4 hari lalu

10 Negara dengan Paket Internet Termurah, Indonesia Nomor Berapa?

Berikut ini deretan negara dengan tarif internet termurah per satu gigabyte, di antaranya Israel dan India yang unggul dengan teknologinya.

Baca Selengkapnya

Penyebab Aplikasi Soal Ujian Mati di Hari Pertama UTBK 2024, Begini Penjelasan Panitia Pusat

5 hari lalu

Penyebab Aplikasi Soal Ujian Mati di Hari Pertama UTBK 2024, Begini Penjelasan Panitia Pusat

Hari pertama pelaksanaan UTBK 2024 diwarnai kendala teknis pada akses soal ujian yang dialami para peserta. Ada empat dugaan penyebabnya.

Baca Selengkapnya