Fakta tentang Penyakit Mulut dan Kuku Hewan Ternak

Reporter

Tempo.co

Editor

Bram Setiawan

Senin, 16 Mei 2022 14:53 WIB

Dokter hewan memeriksa kesehatan hewan sapi di tempat peternakan, Desa Besito, Gebog, Kudus, Jawa Tengah, Kamis 12 Mei 2022. Pemeriksaan dari Dinas Pertanian dan Pangan (Dispertan) setempat ke sejumlah peternakan sapi dan kambing itu guna mencegah penyebaran wabah virus PMK (Penyakit Mulut dan Kuku) pada hewan ternak yang sudah merebak di sejumlah daerah. ANTARA FOTO/Yusuf Nugroho

TEMPO.CO, Jakarta - Penyakit mulut dan kuku (PMK) hewan ternak ditemukan di beberapa daerah di Indonesia. Penyakit ini membuat khawatir Jaringan Pemotongan dan Pedagang Daging Indonesia (JAPPDI). Ketua JAPPDI Asnawi ini membayangkan, pasokan daging sapi dan domba untuk kebutuhan Hari Raya Idul Adha mendatang akan tersendat karena merebaknya penyakit mulut dan kuku.

Pengaruh suplai daging

Direktur Utama Badan Urusan Logistik Budi Waseso sebelumnya mengatakan penyakit mulut dan kuku hewan ternak berpotensi mempengaruhi suplai daging sapi dan kerbau di pasaran. Kekhawatiran itu bisa saja terjadi jika wabah tak tertangani dalam beberapa bulan mendatang.

Apalagi, saat ini penyakit mulut dan kuku menginfeksi sejumlah hewan ternak di Jawa Timur. “Tapi saya yakin (PMK) tidak berkembang. Tidak mungkinlah pemerintah kita membiarkan penyakit ini terus berkembang dan berdampak pada permasalahan suplai (daging kerbau dan sapi)," kata Budi Waseso.

Apa itu penyakit mulut dan kuku?

Merujuk keterangan Organisasi Dunia untuk Kesehatan Hewan (OIE), penyakit mulut dan kuku sangat menular. Penyebaran penyakit hewan ternak ini mengakibatkan dampak ekonomi untuk peternak. Penyakit ini menyerang hewan berkuku belah, yaitu sapi, babi, domba, kambing.

Penyakit mulut dan kuku gejalanya seperti luka yang melepuh di lidah, mulut, kuku hewan. Organisme yang menyebabkan penyakit mulut dan kuku, yaitu Aphthovirus dari famili Picornaviridae. Penyakit mulut dan kuku tercatat resmi dalam daftar gangguan kesehatan hewan OIE. Itu sebabnya, penyakit itu memerlukan program pengendalian nasional untuk mencegah penyebaran.

Advertising
Advertising

Merujuk publikasi dalam National Center for Biotechnology Information pernah merebak diTaiwan pada 1997 dan Inggris Raya pada 2001. Catatan pertama mengenai penyakit mulut dan kuku diperkirakan sudah tercatat pada 1514, ketika dokter Girolamo Fracastoro menggambarkan penyakit luka kemerahan di rongga mulut dan kuku yang menginfeksi hewan ternak di Italia.

Penyebaran penyakit mulut dan kuku di berbagai negara

Penyakit mulut dan kuku pernah mewabah di banyak negara di Afrika dan Asia. Lebih dari 100 negara dilaporkan masih terpengaruh penyakit mulut dan kuku, termasuk Indonesia.

Berbagai negara lainnya, di Eropa, Amerika Utara, Australia, Selandia Baru telah memberantas penyebaran penyakit mulut dan kuku. Saat ini, negara-negara itu telah dinyatakan terbebas dari penyakit mulut dan kuku. Namun, tidak menutup kemungkinan wabah itu kembali muncul karena bisa terjadi secara sporadis.

TAUFIK RUMADAUL

Baca: Hewan Terkena Penyakit Mulut dan Kuku, Bagian Mana yang Tidak Boleh Dikonsumsi?

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik Tempo.co Update untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram lebih dulu

Berita terkait

Saksi Akui Diminta Sewa Pesawat Rp 1,4 Miliar untuk Kunjungan Kerja Syahrul Yasin Limpo ke Maluku dan Anggarkan Beli 12 Sapi Kurban

15 jam lalu

Saksi Akui Diminta Sewa Pesawat Rp 1,4 Miliar untuk Kunjungan Kerja Syahrul Yasin Limpo ke Maluku dan Anggarkan Beli 12 Sapi Kurban

Hermanto diminta untuk menyediakan uang di luar anggaran Kementerian Pertanian untuk membeli sapi kurban buat Syahrul Yasin Limpo.

Baca Selengkapnya

Hewan Ternak Mati Akibat Penyakit Ngorok, Begini Penjelasan Dokter Hewan Unair

18 jam lalu

Hewan Ternak Mati Akibat Penyakit Ngorok, Begini Penjelasan Dokter Hewan Unair

Ratusan sapi dan kerbau yang terserang penyakit ngorok ini mati mendadak.

Baca Selengkapnya

Nasabah Bank Muamalat Bisa Bisa Beli Hewan Kurban via Online, Ini Keuntungannya

1 hari lalu

Nasabah Bank Muamalat Bisa Bisa Beli Hewan Kurban via Online, Ini Keuntungannya

Bank Muamalat menghadirkan pembelian hewan kurban secara daring melalui aplikasi mobile banking Muamalat DIN pada fitur Kurban Online.

Baca Selengkapnya

Idul Adha Kian Dekat, Cek Kisaran Harga Sapi Kurban 2024

1 hari lalu

Idul Adha Kian Dekat, Cek Kisaran Harga Sapi Kurban 2024

Mendekati hari raya Idul Adha, tak ada salahnya mengecek data SIMPONI Ternak Kementan soal harga komoditas ternak sapi per kilogram berat hidup.

Baca Selengkapnya

Kapan Idul Adha 2024? Cek Tanggalnya Menurut Pemerintah dan Muhammadiyah

2 hari lalu

Kapan Idul Adha 2024? Cek Tanggalnya Menurut Pemerintah dan Muhammadiyah

Setelah merayakan Idul Fitri, umat Islam akan merayakan Idul Adha. Kapan Idul Adha 2024 dilaksanakan? Berikut ini informasinya.

Baca Selengkapnya

Idul Adha Semakin Dekat, Berikut 7 Tips Menabung untuk Membeli Hewan Kurban

3 hari lalu

Idul Adha Semakin Dekat, Berikut 7 Tips Menabung untuk Membeli Hewan Kurban

Tidak hanya dapat diterapkan untuk membeli hewan kurban saat idul adha, tips ini bisa sekaligus meningkatkan manajemen keuangan anda.

Baca Selengkapnya

Persetujuan Baru Soal Penularan Wabah Melalui Udara dan Dampaknya Pasca Pandemi COVID-19

12 hari lalu

Persetujuan Baru Soal Penularan Wabah Melalui Udara dan Dampaknya Pasca Pandemi COVID-19

Langkah ini untuk menghindari kebingungan penularan wabah yang terjadi di awal pandemi COVID-19, yang menyebabkan korban jiwa yang cukup signifikan.

Baca Selengkapnya

Kapan Idul Fitri Pertama Kali Dilaksanakan? Begini Sejarahnya

26 hari lalu

Kapan Idul Fitri Pertama Kali Dilaksanakan? Begini Sejarahnya

Imam Ibnu Katsir menjabarkan bahwa perayaan Idul Fitri pertama kali terjadi di masa Rasulullah SAW. Begini sejarahnya.

Baca Selengkapnya

Monash University Gelar World Health Summit, Demam Berdarah Hingga Penelitian Soal Obat Jadi Bahasan

28 hari lalu

Monash University Gelar World Health Summit, Demam Berdarah Hingga Penelitian Soal Obat Jadi Bahasan

World Health Summit akan pertama kali digelar di Monash University. Ada beberapa tema yang akan dibahas oleh peneliti, salah satunya, demam berdarah

Baca Selengkapnya

Daging Sapi Mencapai Rp 150 Ribu, Menteri Perdagangan: Padahal sudah Bebas Impor

28 hari lalu

Daging Sapi Mencapai Rp 150 Ribu, Menteri Perdagangan: Padahal sudah Bebas Impor

Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan menanggapi harga daging sapi yang mencapai Rp 150.000 per kilogram pada H-1 Lebaran Idul Fitri 2024.

Baca Selengkapnya