Alasan Kenapa Magang Penting Buat Mahasiswa

Reporter

Tempo.co

Editor

Devy Ernis

Rabu, 25 Mei 2022 16:05 WIB

Peserta magang Lazada mengunjungi gudang Lazada. (Lazada)

TEMPO.CO, Jakarta - Program magang di beberapa kampus dikenal dengan nama PKL (Praktik Kerja Lapangan). Tujuannya tentu saja untuk memperkenalkan mahasiswa pada iklim dunia kerja. Inilah mengapa di beberapa kampus, PKL menjadi salah satu mata kuliah wajib. Artinya, setiap mahasiswa wajib menempuh fase internship.

Terlepas dari mata kuliah wajib, program magang seperti PKL memiliki banyak sekali manfaat bagi mahasiswa. Jadi, ketika menempuh hal tersebut, ada baiknya kamu manfaatkan dengan baik setiap prosesnya. Bagaimanapun, ilmu dan pengalaman saat magang belum tentu bisa didapatkan selama empat tahun masa perkuliahan.

Diharapkan dengan mengikuti kegiatan magang ini, para mahasiswa dapat memperoleh gambaran mengenai seluk-beluk dalam dunia kerja. Dikutip dari laman resmi Binus University, berikut sejumlah poin mengenai pentingnya magang bagi mahasiswa.

1. Bekal Saat Lulus

Advertising
Advertising

Ada banyak sekali hal baru yang akan dihadapi saat program magang dan belum tentu ditemui ketika kuliah. Pengalaman dan ilmu semacam ini sangat berharga karena ketika nanti benar-benar terjun di dunia kerja, mahasiswa tidak perlu kaget atau bahkan bingung.

2. Menambah Pengalaman

Sering kita lihat iklan lowongan pekerjaan yang mencantumkan syarat berpengalaman. Tanpa adanya program magang, syarat ini tentu menjadi kendala dalam mendapatkan pekerjaan. Jadi, jangan ragu ketika kesempatan mengikuti program internship terbuka. Selain menambah pengalaman kerja, juga menambah ilmu bagi kalian.

3. Memperluas Jaringan

Disadari atau tidak, koneksi dan relasi sangat berpengaruh dalam berhasil tidaknya kita mendapatkan pekerjaan. Koneksi yang dimaksud adalah jaringan relasi yang bisa dimanfaatkan sebagai sumber informasi. Dengan mengikuti program magang, kamu bisa berkenalan dengan banyak orang baru dari berbagai latar belakang. Dengan begitu, kamu bisa lebih mudah mendapatkan pekerjaan saat lulus nanti.

4. Kesempatan Direkrut

Dalam beberapa kasus, ada perusahaan yang memanfaatkan program magang sebagai ajang berburu karyawan baru. Mengikuti program ini jelas membuat peluang seorang mahasiswa untuk direkrut di perusahaan tempat magang semakin besar. Jadi, pastikan ketika mengikuti program, tunjukkan kinerja terbaik agar perekrut tertarik untuk menjadikanmu karyawan.

5. Memperkaya CV

Saat melamar pekerjaan, hal pertama yang dilihat oleh perekrut adalah surat lamaran dan CV (curriculum vitae). Jika kamu pernah mengikuti program internship, jangan ragu untuk mencantumkan pengalaman tersebut pada CV-mu.

Pengalaman magang akan membuat CV lebih menarik sehingga kesempatan untuk diterima pun semakin besar. Melihat betapa pentingnya magang pada peluang mahasiswa untuk mendapatkan pekerjaan, tidak heran apabila hampir setiap kampus memiliki program ini.

Baca juga: 7 Sebab Anda Tak Kunjung Mendapat Panggilan Wawancara Kerja

Berita terkait

Ratusan Mahasiswa Universitas Indonesia Gelar Aksi Simbolik UI Palestine Solidarity Camp

2 jam lalu

Ratusan Mahasiswa Universitas Indonesia Gelar Aksi Simbolik UI Palestine Solidarity Camp

Ratusan mahasiswa Universitas Indonesia menggelar aksi solidaritas bagi warga Palestina dan mahasiswa di Amerika yang diberangus aparat.

Baca Selengkapnya

Amnesty International Ungkap Rentetan Kekerasan Polisi Terhadap Mahasiswa di Makassar

3 jam lalu

Amnesty International Ungkap Rentetan Kekerasan Polisi Terhadap Mahasiswa di Makassar

Amnesty International Indonesia mendesak polisi segera membebaskan puluhan mahasiswa yang ditangkap saat Hari Buruh dan Hari Pendidikan.

Baca Selengkapnya

Amnesty International Kecam Polisi Masuk ke dalam Kampus dan Menangkap Mahasiswa di Makassar

4 jam lalu

Amnesty International Kecam Polisi Masuk ke dalam Kampus dan Menangkap Mahasiswa di Makassar

Amnesty International kecam kekerasan polisi di dua kampus di Makassar saat Hari Buruh Internasional dan Hari Pendidikan Nasional.

Baca Selengkapnya

Ikuti Gerakan di AS, Mahasiswa Pro-Palestina Berkemah di Kampus-Kampus Australia

8 jam lalu

Ikuti Gerakan di AS, Mahasiswa Pro-Palestina Berkemah di Kampus-Kampus Australia

Gelombang protes pro-Palestina di kampus-kampus Amerika Serikat telah menyebar ke berbagai universitas di Australia.

Baca Selengkapnya

Houthi Tawarkan Pendidikan bagi Mahasiswa AS yang Diskors karena Demo Pro-Palestina

16 jam lalu

Houthi Tawarkan Pendidikan bagi Mahasiswa AS yang Diskors karena Demo Pro-Palestina

Kelompok Houthi di Yaman menawarkan tempat melanjutkan studi bagi para mahasiswa AS yang diskors karena melakukan protes pro-Palestina.

Baca Selengkapnya

BRIN Undang Periset dan Mahasiswa Ikut Platform Kolaborasi Biologi Struktur untuk Gali Potensi Keanekaragaman Hayati

23 jam lalu

BRIN Undang Periset dan Mahasiswa Ikut Platform Kolaborasi Biologi Struktur untuk Gali Potensi Keanekaragaman Hayati

BRIN terus berupaya menemukan metode yang paling baru, efektif, dan efisien dalam proses pemurnian protein.

Baca Selengkapnya

Berbeda dari Columbia, UC Berkeley Izinkan Mahasiswa Pro-Palestina Unjuk Rasa Damai

1 hari lalu

Berbeda dari Columbia, UC Berkeley Izinkan Mahasiswa Pro-Palestina Unjuk Rasa Damai

Protes mahasiswa pro-Palestina di Universitas California, Berkeley (UC Berkeley) berlangsung tanpa penangkapan oleh polisi.

Baca Selengkapnya

Tuntutan dari Mahasiswa UGM, IPK 4,00 di Universitas Jember, serta Penyakit Akibat Polusi Mengisi Top 3 Tekno

1 hari lalu

Tuntutan dari Mahasiswa UGM, IPK 4,00 di Universitas Jember, serta Penyakit Akibat Polusi Mengisi Top 3 Tekno

Topik tentang mahasiswa UGM menggelar aksi menuntut tranparansi biaya pendidikan menjadi berita terpopuler Top 3 Tekno Berita Hari Ini.

Baca Selengkapnya

Universitas Sciences Po Prancis Tolak Tuntutan Mahasiswa untuk Putus Hubungan dengan Israel

1 hari lalu

Universitas Sciences Po Prancis Tolak Tuntutan Mahasiswa untuk Putus Hubungan dengan Israel

Universitas Sciences Po di Paris menolak tuntutan mahasiswa untuk memutus hubungan dengan universitas-universitas Israel.

Baca Selengkapnya

Brown Jadi Universitas AS Pertama yang Pertimbangkan Divestasi dari Israel

1 hari lalu

Brown Jadi Universitas AS Pertama yang Pertimbangkan Divestasi dari Israel

Pengunjuk rasa pro-Palestina dan anti-Israel membersihkan perkemahan di kampus setelah mencapai kesepakatan dengan administrasi universitas Brown.

Baca Selengkapnya