Top 3 Tekno Berita Kemarin: iPhone SE 2022 Sudah Hadir di Indonesia

Reporter

Tempo.co

Jumat, 17 Juni 2022 01:11 WIB

iPhone SE 2022 atau iPhone SE 3. (Apple)

TEMPO.CO, Jakarta - Top 3 Tekno Berita Kemarin, Kamis 16 Juni 2022, dipuncaki artikel berisi spesifikasi dan harga iPhone SE terbaru yang sudah tersedia di Indonesia mulai hari ini, Jumat 17 Juni 2022. Di pasar global, ponsel ini telah tersedia sejak Maret lalu setelah meluncur resmi dalam acara Apple bertajuk 'Peek Performance'.

Danone Specialized Nutrition (SN) Indonesia yang meresmikan pembangunan Boiler Biomassa berbahan bakar sekam padi di kawasan pabriknya di Prambanan, Jawa Tengah, menjadi terpopuler kedua. Danone bekerja sama dengan BECIS, penyedia layanan energi terbarukan di Asia, untuk mewujudkan boiler berkapasitas penggunaan sekam padi sebanyak 10.500 ton/tahun tersebut.

Berita terpopuler ketiga datang dari lanjutan perlawanan warga terdampak dugaan pencemaran PT Rayon Utama Makmur di Sukoharjo, Jawa Tengah. Setelah melayangkan somasi ke kepala daerah, mereka meminta kepolisian setempat menyelidiki dugaan pelanggaran Undang-Undang nomor 17 tahun 2019 tentang sumber daya air.

Berikut Top 3 Tekno Berita Kemarin, Kamis 16 Juni 2022, selengkapnya,

1. Spesifikasi dan Harga iPhone SE Terbaru, Tersedia di Erajaya Mulai Besok

Advertising
Advertising

Erajaya Group akan menghadirkan iPhone SE terbaru di Indonesia mulai besok, Jumat 17 Juni 2022. Pengumuman ini telah disebarkan Erajaya sejak awal pekan ini dengan menyatakan bahwa ponsel versi special edition--karena lebih ekonomis--dari Apple itu bisa didapat di semua jaringan distributor ponsel di Indonesia dengan sediaan dari prinsipal dan merek terbanyak saat ini tersebut.

Erajaya menyebut iPhone SE 2022 dengan bertenaga dan terjangkau. Atau juga, kemampuan hebat yang bersahabat. Pembaruan yang dibawa mencakup chip A15 Bionic, pengalaman 5G tingkat lanjut, sistem kamera, umur baterai dan ketahanan yang lebih tinggi lewat desain compact dan tahan lama. "Ponsel iPhone SE tersedia dalam tiga warna– midnight, starlight, dan (PRODUCT)RED."

Berdasarkan informasi yang ada di iBox.co.id, iPhone SE 5G akan dilepas pada harga resmi Rp 7.999.000 dan tersedia mulai pukul 00.01 WIB. Di pasar global, ponsel ini telah tersedia sejak Maret lalu setelah meluncur resmi dalam acara Apple bertajuk 'Peek Performance'.

2. Danone Resmikan Boiler Berbahan Bakar Limbah Sekam Padi di Prambanan

Danone Specialized Nutrition (SN) Indonesia meresmikan pembangunan Boiler Biomassa berbahan bakar sekam padi di kawasan pabrik PT Sarihusada Generasi Mahardhika, Prambanan, yang merupakan bagian dari Danone SN Indonesia, Rabu 15 Juni 2022. Danone SN Indonesia bekerja sama dengan Berkeley Energy Commercial Industrial Solution (BECIS) membangun dan mengoperasionalkan boiler tersebut, dengan tujuan mengurangi jejak karbon dari kegiatan produksi di Pabrik Prambanan hingga 32 persen.

Vice President General Secretary Danone Indonesia, Vera Galuh Sugijanto, mengatakan kalau perubahan iklim merupakan tantangan yang kian mengemuka dan efeknya sangat bisa dirasakan saat ini. Fasilitas boiler berbahan bakar sekam padi disebutnya sebagai salah satu cara mengatasi dampak perubahan iklim tersebut.

Danone SN Indonesia bekerja sama dengan BECIS, penyedia layanan energi terbarukan di Asia, untuk mewujudkan boiler berkapasitas penggunaan sekam padi sebanyak 10.500 ton/tahun. Energi yang dihasilkannya hingga 6 ton steam per jam tersebut. "Menjadikannya Boiler Biomassa industri berbahan bakar sekam padi yang pertama di Jawa Tengah,” kata Vera, dikutip dari keterangan tertulis.

3. Warga Terdampak Dugaan Pencemaran Air dan Udara Lapor ke Polres Sukoharjo

Warga terdampak dugaan pencemaran PT Rayon Utama Makmur melapor ke Kepolisian Resor Sukoharjo. Mereka meminta polisi menyelidiki dugaan pelanggaran Pasal 68, 69, 70, dan 73 Undang-Undang nomor 17 tahun 2019 tentang sumber daya air.

Menurut warga, pipa air limbah PT RUM di aliran dan sempadan Sungai Gupit menyebabkan kerusakan dan pencemaran lingkungan. "Sejak 2018 hingga kini dan pemasangan pipa tersebut telah diketahui melanggar empat Pasal Pidana UU SDA," kata Tomo, perwakilan warga terdampak pada Rabu, 14 Juni 2022.
Dia menyebut, dampak kerusakan dan pencemaran lingkungan mencemari udara dan aliran air. "Warga terdampak pencemaran meminta kepada Kepolisian Resor Sukoharjo untuk segera melakukan penyelidikan dan penyidikan terhadap dugaan tindak pidana," tuturnya.

Berita terkait

Profesor Riset Termuda BRIN Dikukuhkan, Angkat Isu Sampah Indonesia yang Cemari Laut Afrika

4 hari lalu

Profesor Riset Termuda BRIN Dikukuhkan, Angkat Isu Sampah Indonesia yang Cemari Laut Afrika

Reza dikukuhkan sebagai profesor riset berkat penelitian yang dilakukannya pada aspek urgensi pengelolaan plastik.

Baca Selengkapnya

Danone Menentang Segala Bentuk Agresi Militer Israel Terhadap Palestina

10 hari lalu

Danone Menentang Segala Bentuk Agresi Militer Israel Terhadap Palestina

Danone tidak masuk ke dalam daftar perusahaan pendukung Israel. Danon justru melakukan serangkaian inisiatif untuk turut menentang segala bentuk agresi militer Israel dan mendukung kemerdekaan Palestina.

Baca Selengkapnya

Koalisi Desak Pemimpin ASEAN Sukseskan Perjanjian Plastik Global untuk Akhiri Pencemaran

10 hari lalu

Koalisi Desak Pemimpin ASEAN Sukseskan Perjanjian Plastik Global untuk Akhiri Pencemaran

TEMPO, Jakarta- Koalisi Organisasi Masyarakat Sipil mendesak pemimpin ASEAN untuk mengambil sikap tegas dalam negosiasi yang sedang berlangsung untuk mengembangkan instrumen hukum internasional yang mengikat demi mengatasi pencemaran plastik, termasuk di lingkungan laut.

Baca Selengkapnya

BRIN Kembangkan Teknologi Biosensor Portabel Pendeteksi Virus Hingga Pencemaran Lingkungan

21 hari lalu

BRIN Kembangkan Teknologi Biosensor Portabel Pendeteksi Virus Hingga Pencemaran Lingkungan

Pusat Riset Elektronika BRIN mengembangkan beberapa produk biosensor untuk mendeteksi virus dan pencemaran lingkungan.

Baca Selengkapnya

Samsung Dilaporkan Batal Jadi Pemasok Panel OLED untuk iPhone SE 4

29 hari lalu

Samsung Dilaporkan Batal Jadi Pemasok Panel OLED untuk iPhone SE 4

Samsung menarik diri dari proses negosiasi memasok panel OLED itu.

Baca Selengkapnya

Taman Nasional Karimunjawa Rusak karena Limbah Tambak Udang, KLHK Tetapkan Empat Tersangka

39 hari lalu

Taman Nasional Karimunjawa Rusak karena Limbah Tambak Udang, KLHK Tetapkan Empat Tersangka

KLHK menetapkan empat orang tersangka perusakan lingkungan Taman Nasional Karimunjawa pada Rabu, 20 Maret 2024.

Baca Selengkapnya

Limbah Tambak Udang Cemari Taman Nasional Karimunjawa, KLHK Tetapkan 4 Tersangka

39 hari lalu

Limbah Tambak Udang Cemari Taman Nasional Karimunjawa, KLHK Tetapkan 4 Tersangka

Gakkum KLHK menetapkan empat tersangka pencemaran lingkungan di Taman Nasional Karimunjawa. Kejahatan terkait limbah ilegal dari tambak udang.

Baca Selengkapnya

Danone Indonesia Ambil Bagian Bantu Penderitaan Rakyat Palestina

45 hari lalu

Danone Indonesia Ambil Bagian Bantu Penderitaan Rakyat Palestina

Danone Indonesia bersama dengan KARISMA ikut menyalurkan bantuan berupa uang tunai senilai total Rp630 juta

Baca Selengkapnya

iPhone SE Terbaru Dilengkapi Dynamic Island ala XR dan Panel OLED 6,1 Inci

9 Februari 2024

iPhone SE Terbaru Dilengkapi Dynamic Island ala XR dan Panel OLED 6,1 Inci

iPhone SE mendatang akan memiliki desain yang sangat mirip dengan iPhone 16 yang kini sedang dikembangkan.

Baca Selengkapnya

Pencemaran Lingkungan di Area Tambang Minyak, Guru Besar ITS Rekomendasikan Ini

14 Januari 2024

Pencemaran Lingkungan di Area Tambang Minyak, Guru Besar ITS Rekomendasikan Ini

Peningkatan aktivitas industri pertambangan menimbulkan risiko terjadinya pencemaran lingkungan.

Baca Selengkapnya