Tips Memilih Program Double Degree Agar Maksimal

Reporter

Tempo.co

Editor

Devy Ernis

Rabu, 29 Juni 2022 23:28 WIB

Ilustrasi kuliah online.

TEMPO.CO, Jakarta - Double degree atau gelar ganda merupakan program pendidikan di perguruan tinggi yang memungkinkan mahasiswa untuk belajar di dua tempat (di dalam negeri dan luar negeri) dan lulus dengan dua gelar akademis. Tak semua universitas menyediakan program double degree. Sejumlah universitas yang menyediakan program double degree antara lain Universitas Indonesia, Universitas Gadjah Mada, Unviersitas Brawijaya, Universitas Pelita Harapan, dan Universitas Islam Indonesia.

Program double degree ini diawasi dan sudah diakui oleh Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi. Jika kalian tertarik mengambil double degree, simak tips memilih program kuliah double degree seperti dilansir dari laman ruangguru.

Tips Memilih Program Kuliah Double Degree

1. Menentukan jurusan yang dipilih
Ketika menentukan jurusan yang akan dituju, kamu harus memilih jurusan yang sesuai dengan minat dan ketertarikan. Sebab, program kuliah double degree memberikan banyak manfaat dan pengalaman, sehingga akan sia-sia jika kamu memilih jurusan yang kurang kamu sukai.

Advertising
Advertising

2. Mencari tahu perguruan tinggi yang menyediakan program double degree
Setelah jurusan, kamu perlu mencari tahu perguruan tinggi mana yang menyediakan program double degree untuk jurusan tersebut. Kamu juga bisa mencari tahu apa saja yang ditawarkan dalam program itu, seperti waktu kuliah di masing-masing perguruan tinggi, biaya yang dibutuhkan, dan kurikulum yang akan dipelajari.

Selain itu, kamu pun perlu mengumpulkan informasi mengenai negara tempat perguruan tinggi yang kamu tuju berada. Misalnya, bagaimana kultur yang berkembang di sana, di mana kamu akan menetap nantinya, atau berapa biaya hidup rata-rata yang dibutuhkan.

3. Mencari pengalaman sebanyak-banyaknya ketika belajar di luar negeri
Dengan belajar di luar negeri, banyak banget pengalaman yang bisa kamu dapatkan. Mulai dari pengalaman di bidang akademis maupun pengembangan diri di bidang lainnya dengan ikut dalam perkumpulan mahasiswa dan kegiatan komunitas. Nah, pengalaman-pengalaman ini pasti akan berguna buat kamu saat memasuki dunia kerja.

Manfaat Program Double Degree

Program double degree bisa menjadi pertimbangan kamu untuk menempuh pendidikan perguruan tinggi. Sebab, banyak sekali manfaat yang bisa kamu dapatkan dengan berkuliah di dalam negeri sekaligus luar negeri.

1. Memiliki nilai lebih sewaktu melamar kerja
Karena kamu memiliki dua gelar akademis, kamu dianggap menguasai lebih banyak ilmu dan lebih berpengalaman. Jadi, kamu memiliki nilai lebih di mata perusahaan yang mencari karyawan baru.

2. Kesempatan memperluas jaringan
Kamu bisa mendapat lebih banyak teman dari berbagai negara. Selain itu, kalau kamu aktif di kegiatan-kegiatan kampus, kamu juga bisa memperluas kenalan dan jaringan yang mungkin berguna untuk karier kamu di masa depan.

3. Mengasah kemampuan berbahasa asing
Kamu akan belajar dan terbiasa menggunakan bahasa asing saat tinggal di luar negeri, seperti bahasa Inggris dan bahasa lokal yang digunakan di negara tersebut. Nah, hal ini bisa menjadi sebuah kemampuan dan kelebihan buat kamu.

Baca juga: TKDN Hadirkan Teknologi Verfikasi Tiket Suara Pertama di Indonesia

Berita terkait

Pihak Kampus Akui Pengemudi HR-V yang Tabrak Bis Kuning Mahasiswa Universitas indonesia

1 jam lalu

Pihak Kampus Akui Pengemudi HR-V yang Tabrak Bis Kuning Mahasiswa Universitas indonesia

Kepala Biro Humas Universitas Indonesia membenarkan pengemudi Honda HR-V yang menabrak bis kuning atau Bikun merupakan mahasiswa UI.

Baca Selengkapnya

Kecelakaan di Universitas Indonesia Honda HR-V vs Bikun, Satu Korban Patah Kaki

11 jam lalu

Kecelakaan di Universitas Indonesia Honda HR-V vs Bikun, Satu Korban Patah Kaki

Kecelakaan terjadi di lingkungan Universitas Indonesia. Mobil Honda HR-V milik mahasiswa kampus itu menabrak bis kuning.

Baca Selengkapnya

Cara UGM Cegah Peserta UTBK-SNBT Pakai Joki dan Lakukan Kecurangan

18 jam lalu

Cara UGM Cegah Peserta UTBK-SNBT Pakai Joki dan Lakukan Kecurangan

Ujian Tulis Berbasis Komputer-Seleksi Nasional Berbasis Tes (UTBK-SNBT) di Kampus UGM diikuti sebanyak 18.726 peserta.

Baca Selengkapnya

Tuntutan dari Mahasiswa UGM, IPK 4,00 di Universitas Jember, serta Penyakit Akibat Polusi Mengisi Top 3 Tekno

1 hari lalu

Tuntutan dari Mahasiswa UGM, IPK 4,00 di Universitas Jember, serta Penyakit Akibat Polusi Mengisi Top 3 Tekno

Topik tentang mahasiswa UGM menggelar aksi menuntut tranparansi biaya pendidikan menjadi berita terpopuler Top 3 Tekno Berita Hari Ini.

Baca Selengkapnya

Keterbatasan Tak Jadi Penghalang, 120 Peserta Difabel Ikuti UTBK SNBT 2024 di UI

1 hari lalu

Keterbatasan Tak Jadi Penghalang, 120 Peserta Difabel Ikuti UTBK SNBT 2024 di UI

UI menyiapkan berbagai fasilitas khusus bagi para peserta difabel, terutama untuk peserta tunanetra dalam UTBK SNBT 2024.

Baca Selengkapnya

70 Persen Mahasiswa UGM Keberatan dengan Besaran UKT, Ada yang Cari Pinjaman hingga Jual Barang Berharga

1 hari lalu

70 Persen Mahasiswa UGM Keberatan dengan Besaran UKT, Ada yang Cari Pinjaman hingga Jual Barang Berharga

Peringatan Hari Pendidikan Nasional atau Hardiknas di Yogyakarta turut diwarnai aksi kalangan mahasiswa Universitas Gadjah Mada (UGM) di Balairung UGM Kamis 2 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Peringati Hari Pendidikan Nasional, Mahasiswa UGM Gelar Aksi Tuntut Tranparansi Biaya Pendidikan

1 hari lalu

Peringati Hari Pendidikan Nasional, Mahasiswa UGM Gelar Aksi Tuntut Tranparansi Biaya Pendidikan

Mahasiswa UGM menggelar aksi menuntut transparansi biaya pendidikan dan penetapan uang kuliah tunggal (UKT).

Baca Selengkapnya

Hardiknas 2024, UGM Ingin Wujudkan Kampus Inklusif

1 hari lalu

Hardiknas 2024, UGM Ingin Wujudkan Kampus Inklusif

Rektor UGM Ova Emilia mengatakan, UGM telah membangun ekosistem pendidikan yang inklusif, inovatif, strategis, berdaya saing, dan sinergis.

Baca Selengkapnya

Hardiknas, Mahasiswa UGM Demo Tolak UKT yang Memberatkan

1 hari lalu

Hardiknas, Mahasiswa UGM Demo Tolak UKT yang Memberatkan

Peringatan Hari Pendidikan Nasional atau Hardiknas di Yogyakarta turut diwarnai aksi kalangan mahasiswa Universitas Gadjah Mada (UGM) di Balairung UGM Kamis 2 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Lulus Spesialis Dokter UGM di Usia 27 Tahun, Aulia Ayub Ungkap Kiatnya

1 hari lalu

Lulus Spesialis Dokter UGM di Usia 27 Tahun, Aulia Ayub Ungkap Kiatnya

Aulia Ayub mengungkapkan kiatnya sebagai lulusan termuda dan tercepat dari Program Spesialis UGM dengan IPK 4,00.

Baca Selengkapnya