Servis Produk Apple Kini Bisa Lewat HaloBox: Cara, Keuntungan dan Tarif

Kamis, 30 Juni 2022 19:50 WIB

Apple Fanboy Indonesia bernama Yuliana (kanan) menjadi pembeli pertama smartphone terbaru iPhone 13. (iBox)

TEMPO.CO, Jakarta - Erajaya memperkenalkan HaloBox, layanan purnajual yang bermaksud memberikan kemudahan dan kenyamanan pelanggan Apple di seluruh Indonesia. Caranya, memberikan pengalaman tatap muka secara online dengan Customer Service Officer (CSO).
Layanan servis produk Apple ini dapat dinikmati oleh pelanggan yang area domisilinya belum terjangkau outlet iBox Service Center.

Dalam keterangan tertulis yang dibagikan Erajaya pada hari ini, Kamis 30 Juni 2022, untuk menjadwalkan konsultasi produk Apple kesayangannya, pelanggan dapat melakukan reservasi di laman iBox.co.id. Komunikasi dengan staf HaloBox kemudian dapat dilakukan melalui video call untuk dibantu diagnosa dan troubleshooting jarak jauh.

"Dan, jika diperlukan, mengatur pengambilan produk bila ada masalah yang membutuhkan penanganan di iBox Service Center," bunyi keterangan tersebut.

Hasan Aula, Deputy CEO Erajaya Group dikutip menyampaikan bahwa layanan purnajual telah bertransformasi mengikuti perkembangan teknologi digital. Tranformasi memungkinkan jaringan distributor ponsel dari prinsipal dan merek terbanyak di Indonesia saat ini tersebut menyediakan layanan kepada pelanggan yang hingga kini belum terjangkau Service Center.

Termasuk pemanfaatan teknologi di layanan HaloBox diharapkannya memberikan customer journey yang lebih baik. "Kami harap inovasi ini dapat diterima oleh fans Apple di seluruh Indonesia, dan akan menjadi fondasi perjalanan kami membangun layanan purnajual yang menjadi benchmark dan gold standard di Indonesia,” kata Hasan.

Advertising
Advertising

Layanan HaloBox dapat digunakan oleh pemilik produk komputer Mac, iPad, iPhone dan Apple Watch. Sebagai pusat servis resmi, HaloBox menjamin semua suku cadang yang digunakan adalah orisinal, dan layanan servis oleh teknisi andal yang telah dilatih khusus, memiliki sertifikasi dan bekerja mengikuti prosedur standar yang berlaku.

Lima langkah praktis yang ditawarkan HaloBox untuk konsultasi online:

1. Daftar dan reservasi untuk konsultasi Anda pada link (button) yang tertera.

2. Tim HaloBox akan menghubungi Anda untuk jadwal konsultasi.

3. Konsultasikan masalah/permasalahan produk Anda secara virtual dengan tim HaloBox.

4. Jika dibutuhkan perbaikan, produk Apple Anda akan dijemput untuk diperbaiki di iBox Service Center.

5. Produk Apple yang sudah diperbaiki akan diantarkan kembali ke Anda.

Empat keuntungan yang dijanjikan Erajaya

1. Paket yang aman dan diproteksi. Produk Apple Anda sudah dilindungi oleh proteksi/asuransi selama proses
pengambilan dan pengiriman kembali, sesuai dengan nilai produk.

2. Pengiriman dari seluruh Indonesia. Pengiriman menjadi lebih mudah dan aman dengan JNE sebagai mitra kerja sama iBox Apple Authorised Service Center.

3. Penggantian spare part resmi. Semua spare part yang diganti merupakan barang orisinal dan dilakukan para teknisi
yang tersertifikat.

4. Ditangani oleh staf profesional. Outlet iBox Service merupakan Apple Authorized Service Provider, produk Apple Anda akan ditangani oleh staff yang sudah lulus sertifikasi dari Apple

Macam tarif servis produk Apple

Untuk Mac : mulai dari Rp 468.000

Untuk iPad : mulai dari Rp 298.000

Untuk iPhone : mulai dari Rp 298.000

Untuk Apple Watch : mulai dari Rp 288.000

Berita terkait

Galaxy S24 Bantu Samsung Kembali ke Puncak Pasar Smartphone Global Awal 2024

4 jam lalu

Galaxy S24 Bantu Samsung Kembali ke Puncak Pasar Smartphone Global Awal 2024

Laporan terkini dari Canalys memperkirakan total 296,2 juta smartphone telah didistribusikan di dunia sepanjang kuartal pertama tahun ini.

Baca Selengkapnya

iPad Pro Terbaru Dirilis Bulan Depan, Gawai Perdana Apple yang Punya Chip M4

15 jam lalu

iPad Pro Terbaru Dirilis Bulan Depan, Gawai Perdana Apple yang Punya Chip M4

Sejumlah peningkatan fitur iPad Pro bocor ke publik. Salah satunya soal pemakaian chip M4 untuk menyokong AI.

Baca Selengkapnya

Saat Bos Apple dan Bos Microsoft Bergiliran Temui Presiden Jokowi

1 hari lalu

Saat Bos Apple dan Bos Microsoft Bergiliran Temui Presiden Jokowi

Presiden Jokowi menerima lawatan Bos Microsoft Satya Nadella. Sebelumnya, Bos Apple Tim Cook juga telah menemui Jokowi. Apa yang dibahas?

Baca Selengkapnya

Begini Cara Memblokir SMS Spam atau Penipuan

2 hari lalu

Begini Cara Memblokir SMS Spam atau Penipuan

Jika Anda tak ingin menerima SMS spam atau penipuan, lakukan ikuti langkah berikut.

Baca Selengkapnya

Apple Hapus Aplikasi yang Dapat Hasilkan Gambar Telanjang Menggunakan AI Generatif dari App Store

2 hari lalu

Apple Hapus Aplikasi yang Dapat Hasilkan Gambar Telanjang Menggunakan AI Generatif dari App Store

Apple telah secara aktif membangun reputasi untuk pengembangan AI yang bertanggung jawab, bahkan sampai melisensikan data pelatihan secara etis.

Baca Selengkapnya

Apple Singkirkan 3 Aplikasi AI yang Bisa Bikin Foto Telanjang dari App Store

2 hari lalu

Apple Singkirkan 3 Aplikasi AI yang Bisa Bikin Foto Telanjang dari App Store

Menurut keterangan Apple, tiga aplikasi AI itu melabeli dirinya sebagai generator seni. Sudah ada di App Store dua tahun.

Baca Selengkapnya

Alasan Militer Korea Selatan Bakal Larang Penggunaan iPhone dan Apple Watch

4 hari lalu

Alasan Militer Korea Selatan Bakal Larang Penggunaan iPhone dan Apple Watch

Militer Korea Selatan melarang anggotanya menggunakan iPhone bahkan Apple Watch. Apa alasannya?

Baca Selengkapnya

Apple Kebut Pengembangan AI Model Bahasa Besar untuk Iphone

5 hari lalu

Apple Kebut Pengembangan AI Model Bahasa Besar untuk Iphone

Apple dikabarkan sedang mengembangkan sistem AI dengan model bahasa besar (LLM) untuk mengaktifkan fitur Device Generative AI di perangkatnya.

Baca Selengkapnya

Khawatir Kebocoran Data, Militer Korea Selatan Akan Larang Personelnya Pakai iPhone

5 hari lalu

Khawatir Kebocoran Data, Militer Korea Selatan Akan Larang Personelnya Pakai iPhone

Militer Korea Selatan dilaporkan sudah membuat edaran yang melarang prajuritnya memakai perangkat iPhone karena khawatir datanya bocor.

Baca Selengkapnya

Ini Sejumlah Tips Memaksimalkan Kamera iPhone, Mulai dari Exposure hingga Mode Portrait

7 hari lalu

Ini Sejumlah Tips Memaksimalkan Kamera iPhone, Mulai dari Exposure hingga Mode Portrait

Di bawah ini sejumlah tips untuk memaksimalkan kamera iPhone, dari exposure hingga penggunaan mode portrait.

Baca Selengkapnya