Teknologi Baru Apple untuk iPhone, Mengetik Akurat di Layar Basah

Reporter

Antara

Selasa, 5 Juli 2022 20:20 WIB

Ilustrasi ponsel iPhone basah terkena hujan (PIXABAY/Dariusz Sankowski)

TEMPO.CO, Jakarta - Apple memiliki paten teknologi baru yang memungkinkan gawai iPhone dapat digunakan untuk mengetik lebih optimal meski layar basah dengan berbagai sebab. Kantor Paten dan Merek Dagang AS, yang menerbitkan paten itu, menyebut teknologi baru Apple yang dimaksud dapat memodifikasi fungsionalitas perangkat elektronik karena paparan kelembapan.

Mengutip Phone Arena, Selasa 5 Juli 2022, memang sudah banyak ponsel yang mengantongi sertifikasi tahan air. Namun, bukan berarti itu membuatnya mudah untuk mengetik di layar yang basah atau dengan jari yang basah.

Dengan paten barunya, Apple berencana untuk menyesuaikan layar iPhone dengan kelembapan apakah itu hujan ringan, basah yang terus-menerus, atau jika perangkat digunakan di bawah air alias tenggelam. Kontrol di layar dapat berubah sesuai dengan tombol yang dipilih pengguna sehingga pengetikan bisa lebih akurat ketika layar dalam kondisi basah.

Apple juga nampaknya akan menyesuaikan tekanan jari pada layar dalam skema penggunaan saat hujan. Nantinya teknologi ini juga memungkinkan penggunaan ponsel di dalam air yang lebih baik. Tapi, tetap, Apple akan memberikan keterangan kedalaman air yang bisa ditoleransi sehingga pengguna bisa menyesuaikan penggunaannya.

Mungkin saja paten ini lebih cocok untuk ponsel yang tidak memiliki layar terlalu lebar sehingga penggunaannya lebih mudah dan tidak membuat pengguna bingung. Belum dipastikan teknologi ini akan muncul dalam perangkat terbaru Apple dalam waktu dekat atau tidak.

Advertising
Advertising

Baca juga:
Google Lacak Spyware Baru di Eropa yang Memperdaya Apple

Berita terkait

Safari Apple Siap Naik Level, Bakal Punya Peramban AI dan Penyaring Konten

1 jam lalu

Safari Apple Siap Naik Level, Bakal Punya Peramban AI dan Penyaring Konten

Apple menyiapkan sejumlah fitur berbasis AI untuk browser Safari. Salah satu yang menonjol adalah perangkum teks otomatis.

Baca Selengkapnya

Peringatan Dini BMKG: Sejumlah Provinsi Berpotensi Hujan Lebat Disertai Petir

15 jam lalu

Peringatan Dini BMKG: Sejumlah Provinsi Berpotensi Hujan Lebat Disertai Petir

Potensi hujan signifikan terjadi karena kontribusi dari aktivitas Madden Julian Oscillation (MJO), Gelombang Kelvin dan Rossby Equatorial.

Baca Selengkapnya

Jalan Raya di Cina Ambles, Sedikitnya 48 Orang Tewas

1 hari lalu

Jalan Raya di Cina Ambles, Sedikitnya 48 Orang Tewas

Korban tewas akibat amblesnya jalan raya di Cina selatan telah meningkat menjadi 48 orang

Baca Selengkapnya

Apple dan Microsoft Bilang ke Jokowi Mau Investasi di Indonesia, Ahli ICT Beri Catatan Ini

1 hari lalu

Apple dan Microsoft Bilang ke Jokowi Mau Investasi di Indonesia, Ahli ICT Beri Catatan Ini

Ahli ini menyatakan tak anti investasi asing, termasuk yang dijanjikan datang dari Apple dan Microsoft.

Baca Selengkapnya

Mengapa Militer Korea Selatan Larang Anggotanya Gunakan Produk Apple?

1 hari lalu

Mengapa Militer Korea Selatan Larang Anggotanya Gunakan Produk Apple?

Ada dugaan bahwa militer Korea Selatan takut akan terjadinya kebocoran data akibat teknologi yang ada di perangkat Apple.

Baca Selengkapnya

Dasarian Pertama Mei, Hujan Diprediksi Berkurang di Separuh Wilayah Jawa Barat

1 hari lalu

Dasarian Pertama Mei, Hujan Diprediksi Berkurang di Separuh Wilayah Jawa Barat

Stasiun Klimatologi BMKG Jawa Barat memprakirakan 52,1 persen wilayah berkategori hujan rendah.

Baca Selengkapnya

Galaxy S24 Bantu Samsung Kembali ke Puncak Pasar Smartphone Global Awal 2024

2 hari lalu

Galaxy S24 Bantu Samsung Kembali ke Puncak Pasar Smartphone Global Awal 2024

Laporan terkini dari Canalys memperkirakan total 296,2 juta smartphone telah didistribusikan di dunia sepanjang kuartal pertama tahun ini.

Baca Selengkapnya

iPad Pro Terbaru Dirilis Bulan Depan, Gawai Perdana Apple yang Punya Chip M4

2 hari lalu

iPad Pro Terbaru Dirilis Bulan Depan, Gawai Perdana Apple yang Punya Chip M4

Sejumlah peningkatan fitur iPad Pro bocor ke publik. Salah satunya soal pemakaian chip M4 untuk menyokong AI.

Baca Selengkapnya

Saat Bos Apple dan Bos Microsoft Bergiliran Temui Presiden Jokowi

3 hari lalu

Saat Bos Apple dan Bos Microsoft Bergiliran Temui Presiden Jokowi

Presiden Jokowi menerima lawatan Bos Microsoft Satya Nadella. Sebelumnya, Bos Apple Tim Cook juga telah menemui Jokowi. Apa yang dibahas?

Baca Selengkapnya

Cuaca Jakarta dan Sekitarnya Sama Cerah Berawan Pagi Ini, Bagaimana Siang dan Malam?

3 hari lalu

Cuaca Jakarta dan Sekitarnya Sama Cerah Berawan Pagi Ini, Bagaimana Siang dan Malam?

Prediksi cuaca dari BMKG menyebut Jabodetabek seluruhnya cerah berawan pada pagi ini, Kamis 30 April 2024.

Baca Selengkapnya