Warna Apa Saja yang Terlihat Jelas dalam Penglihatan Anjing?

Senin, 18 Juli 2022 13:35 WIB

Ilustrasi berbagai jenis anjing. shutterstock.com

TEMPO.CO, Jakarta - Kemampuan anjing melihat warna lebih sedikit daripada manusia. Mengutip Smithsonian Magazine, publikasi New Study Shows That Dogs Use Color Vision after All menjelaskan, anjing membedakan objek dari warnanya, bukan dari tingkat kecerahannya.

Anjing melihat warna

Menurut laporan penelitian itu, anjing berkemungkinan mempelajari warna objek, terutama jika warnanya kuning atau biru. Tapi itu sekadar pengujian kecil yang mungkin saja tidak berlaku untuk semua anjing. Inti penelitian itu menemukan, anjing tidak bisa melihat jelas semua warna dan mungkin tak bisa membedakan merah, hijau. Bahkan, mungkin pula melihatnya sebagai warna lain. Menurut penelitian, anjing tak bisa secara jelas melihat warna hitam dan abu-abu.

Mengutip publikasi Slatter’s Fundamentals of Veterinary Ophthalmology, anjing memiliki jumlah sel kerucut lebih sedikit di retina daripada manusia. Adapun manusia bisa melihat dan membedakan lebih banyak warna daripada anjing.

Anjing melihat warna merah seperti hijau, begitu pula sebaliknya. Walaupun minim penglihatan anjing terhadap warna, tapi hewan itu mengandalkan indra penciumannya yang paling kuat. Indra penciuman ini yang membuat anjing mampu mencermati objek melalui baunya dibandingkan warna dari objek.

Saat berada dalam suasana gelap, penglihatan anjing lebih unggul daripada manusia. Sebab terdapat beberapa anatomi yang cocok untuk melihat, bertahan hidup, dan berburu saat malam.

Penglihatan anjing saat gelap

Advertising
Advertising

Anjing bisa melihat di tempat tidak memiliki cahaya atau gelap. Mata anjing terdiri atas kornea, pupil, lensa, dan retina yang berisi fotoreseptor. Adapun fotoreseptor di mata anjing terdapat batang yang menyerap cahaya dan kerucut untuk mengisap warna kecerahan.

Penglihatan anjing lebih baik dibandingkan manusia saat gelap, karena sejumlah besar batang peka cahaya ditemukan di retina yang mengumpulkan cahaya. Batang mengumpulkan cahaya redup, mendukung penglihatan malam yang lebih baik. Sebaliknya, retina manusia didominasi oleh sel kerucut yang mendeteksi warna saat siang.

Retina anjing mengumpulkan cahaya menggunakan jaringan tipis di belakang retina yang disebut tapetum lucidum. Itu yang berguna untuk anjing melihat ketika gelap.

Mengutip Slatter’s Fundamentals of Veterinary Ophthalmology, tapetum adalah lapisan khusus sel reflektif di belakang retina sebagai cermin di dalam mata. Itu memantulkan cahaya yang masuk dan memberi retina kesempatan lain untuk menerima cahaya. Lapisan ini akan memperbesar dan meningkatkan sensitivitas visual dalam kondisi cahaya rendah dan meningkatkan kemampuan anjing untuk mendeteksi objek.

Baca: Cara Kerja Penglihatan Anjing Saat Suasana Gelap

Ikuti berita terkini dari Tempo di Google News, klik di sini.

Berita terkait

Pesawat Khusus Anjing Bakal Terbang dari New York Mulai Bulan Depan

2 jam lalu

Pesawat Khusus Anjing Bakal Terbang dari New York Mulai Bulan Depan

Bark Air merupakan layanan perjalanan udara pertama yang memungkinkan anjing menikmati penerbangan kelas satu.

Baca Selengkapnya

7 Tips Jaga Kualitas Hidup dengan Glaukoma

1 hari lalu

7 Tips Jaga Kualitas Hidup dengan Glaukoma

Setiap individu harus memahami tantangan yang dihadapi saat didiagnosis glaukoma dan harus mempertahankan kualitas hidup dengan manajemen tepat.

Baca Selengkapnya

Tips Optimalkan Space untuk Rumah Minimalis

9 hari lalu

Tips Optimalkan Space untuk Rumah Minimalis

Kamu juga ingin punya hunian berkonsep minimalis? Simak beberapa tips untuk mengoptimalkan space rumah minimalis menjadi hunian impian.

Baca Selengkapnya

Pilihan Tren Warna untuk Musim Panas 2024

15 hari lalu

Pilihan Tren Warna untuk Musim Panas 2024

Memilih pakaian dengan corak dan warna pada musim yang tepat dapat berdampak pada persepsi dalam hal gaya dan mode.

Baca Selengkapnya

Tempat Penitipan Hewan Peliharaan Laris Jelang Lebaran, Berapa Tarifnya?

21 hari lalu

Tempat Penitipan Hewan Peliharaan Laris Jelang Lebaran, Berapa Tarifnya?

Tempat penitipan hewan, terutama kucing dan anjing, banyak dimanfaatkan oleh masyarakat yang hendak mudik lebaran.

Baca Selengkapnya

3 Mitos Terkait Gerhana Matahari dan Penglihatan serta Faktanya

21 hari lalu

3 Mitos Terkait Gerhana Matahari dan Penglihatan serta Faktanya

Berikut tiga mitos terkait gerhana matahari dan penglihatan serta faktanya. Lindungi selalu mata saat menontonnnya.

Baca Selengkapnya

4 Masalah Mata yang Mulai Mengganggu di Usia 40-an

23 hari lalu

4 Masalah Mata yang Mulai Mengganggu di Usia 40-an

Setelah usia mencapai 40-an, risiko masalah mata pun meningkat dan perlu diwaspadai. Berikut empat masalah tersebut.

Baca Selengkapnya

Memahami Gangguan Saraf Papiledema, Penyebab dan Gejala

25 hari lalu

Memahami Gangguan Saraf Papiledema, Penyebab dan Gejala

Papiledema adalah pembengkakan kepala saraf kedua yang terjadi secara bersamaan antara dua mata. Cek gejalanya.

Baca Selengkapnya

Anjing Ini Kembali Bertemu Pemiliknya Usai Insiden Ketinggalan Pesawat dan Hilang di Bandara

29 hari lalu

Anjing Ini Kembali Bertemu Pemiliknya Usai Insiden Ketinggalan Pesawat dan Hilang di Bandara

Maskapai penerbangan menerbangkan kembali pemilik anjing yang hilang di bandara

Baca Selengkapnya

ZTE Changxing 60 Diluncurkan di China, Desainnya Mirip Ponsel Flagship Lawas Huawei

39 hari lalu

ZTE Changxing 60 Diluncurkan di China, Desainnya Mirip Ponsel Flagship Lawas Huawei

Ponsel ZTE Changxing 60 dilengkapi chipset UNISOC T7520 yang dipasangkan dengan RAM LPDDR4X hingga 6GB dan penyimpanan UFS 3.1 128GB.

Baca Selengkapnya