Pendaftaran Beasiswa Chevening Dibuka 2 Agustus 2022, Cek Syaratnya

Reporter

Tempo.co

Editor

Devy Ernis

Kamis, 28 Juli 2022 14:59 WIB

Logo Chevening (gov.uk)

TEMPO.CO, Jakarta - Pendaftaran beasiswa Chevening untuk jenjang studi S2 akan dibuka pada 2 Agustus hingga 1 November 2022. Beasiswa dari pemerintah Inggris ini menawarkan kesempatan untuk para pelajar di seluruh dunia termasuk Indonesia untuk mengambil gelar master di Inggris selama satu tahun.

Melalui beasiswa ini, peserta yang lolos akan mendapat pembiayaan penuh mulai dari biaya kuliah, tunjangan bulanan, biaya perjalanan pergi-pulang ke Inggris, tunjangan kedatangan, biaya VISA, hibah perjalanan untuk menghadiri acara Chevening di Inggris.

Para penerima beasiswa Chevening juga akan mendapatkan akses ke beberapa pendidikan berkualitas terbaik di dunia, dan juga peluang jaringan eksklusif, serta kesempatan untuk menjelajahi budaya Inggris yang beragam.

Di akhir beasiswa, para alumni bisa bergabung dengan komunitas Chevening yang beragam dengan lebih dari 50 ribu alumni global. Alumni akan kembali ke negara masing-masing dengan dilengkapi pengetahuan dan jaringan untuk menghidupkan ide-ide dan berkembang dalam karier.

Persyaratan

Advertising
Advertising

1. Memiliki gelar S1 di negara masing-masing dengan nilai di atas rata.
2. Tidak memegang kewarganegaraan atau dwikewarganegaraan Inggris.
3. Bukan merupakan pekerja, mantan pekerja, atau memiliki hubungan dengan pekerja di pemerintah Inggris.
4. Belum pernah mendapatkan beasiswa dari pemerintah Inggris sebelumnya.
5. Memenuhi standar kemampuan bahasa Inggris baik IELTS, Pearson PTE Academic, TOEFL IBT, Cambridge English: Advanced (CEA), atau Trinity ISE II (B2).
6. Memenuhi pengalaman kerja minimal 2 tahun atau setara dengan 2.800 jam. Pengalaman kerja antara lain pekerjaan tetap, paruh waktu, sukarela, magang, dan pengalaman kerja lain yang dilakukan sebelum, saat, dan sesudah lulus S1.

Dokumen yang Disiapkan
1. Paspor/KTP.
2. Ijazah dan transkrip.
3. Surat rekomendasi.
4. LoA unconditional (tidak wajib saat awal mendaftar).

Bagi kalian yang ingin mendaftar beasiswa Chevening, informasi selengkapnya bisa cek di https://www.chevening.org/scholarship/indonesia/.

Baca juga: Jurusan Kuliah yang Hanya Ada di Indonesia, dari Seni Pedalangan Hingga Tasawuf Psikoterapi

Berita terkait

RI - Inggris Berkomitmen Perkuat Kerja Sama Ekonomi dan Perdagangan

9 jam lalu

RI - Inggris Berkomitmen Perkuat Kerja Sama Ekonomi dan Perdagangan

Pemerintah Indonesia bertemu dengan Menteri Perdagangan Inggris Greg Hands MP untuk membahas sejumlah kerja sama di bidang ekonomi dan perdagangan.

Baca Selengkapnya

Kemendikbud Buka Pendaftaran Beasiswa Pendidikan Indonesia 2024, Diperluas hingga Jenjang S3

11 jam lalu

Kemendikbud Buka Pendaftaran Beasiswa Pendidikan Indonesia 2024, Diperluas hingga Jenjang S3

Di tahun sebelumnya, beasiswa calon dosen masih terbatas untuk jenjang S2.

Baca Selengkapnya

Detektif Swasta Israel Ditangkap di London, Dicari AS atas Dugaan Peretasan

1 hari lalu

Detektif Swasta Israel Ditangkap di London, Dicari AS atas Dugaan Peretasan

Seorang detektif swasta Israel yang dicari oleh Amerika Serikat, ditangkap di London atas tuduhan spionase dunia maya

Baca Selengkapnya

Pendaftaran Beasiswa Pendidikan Indonesia 2024 Dibuka, Simak Syarat dan Jadwalnya

2 hari lalu

Pendaftaran Beasiswa Pendidikan Indonesia 2024 Dibuka, Simak Syarat dan Jadwalnya

Kemendikbudristek membuka pendaftaran Beasiswa Pendidikan Indonesia (BPI) 2024 hingga 15 Juni 2024.

Baca Selengkapnya

Hari Pendidikan Nasional: Universitas Jember Cetak Mahasiswa Kedokteran IPK 4,00

2 hari lalu

Hari Pendidikan Nasional: Universitas Jember Cetak Mahasiswa Kedokteran IPK 4,00

Peringatan Hari Pendidikan Nasional di Universitas Jember, Kamis 2 Mei 2024, diwarnai dengan pencapaian satu mahasiswanya yang lulus nilai sempurna.

Baca Selengkapnya

Terpopuler: Airlangga dan Menteri Perdagangan Inggris Bahas Produk Susu, Gunung Ruang Erupsi 5 Bandara di Sulawesi Kemarin Masih Ditutup

3 hari lalu

Terpopuler: Airlangga dan Menteri Perdagangan Inggris Bahas Produk Susu, Gunung Ruang Erupsi 5 Bandara di Sulawesi Kemarin Masih Ditutup

Menko Perekonomian Airlangga Hartarto saat melakukan kunjungan kerja di London, bertemu dengan Menteri Perdagangan Inggris The Rt. Hon. Greg Hands MP

Baca Selengkapnya

Menko Airlangga Bahas Produk Susu dengan Menteri Perdagangan Inggris: RI akan Lakukan Deregulasi

4 hari lalu

Menko Airlangga Bahas Produk Susu dengan Menteri Perdagangan Inggris: RI akan Lakukan Deregulasi

Menko Airlangga menegaskan Indonesia tengah melakukan deregulasi yang menekankan mekanisme lebih mudah untuk pendaftaran produk susu dan turunannya.

Baca Selengkapnya

Untuk Pertama Kali, AstraZeneca Akui Vaksin Covidnya Punya Efek Samping Langka

4 hari lalu

Untuk Pertama Kali, AstraZeneca Akui Vaksin Covidnya Punya Efek Samping Langka

Perusahaan farmasi AstraZeneca digugat dalam gugatan class action atas klaim bahwa vaksin Covid-19 produksinya menyebabkan kematian dan cedera serius

Baca Selengkapnya

Indonesia akan Gugat KPK Inggris soal Kasus Suap Pembelian Pesawat Garuda

4 hari lalu

Indonesia akan Gugat KPK Inggris soal Kasus Suap Pembelian Pesawat Garuda

Lembaga antikorupsi Inggris, Serious Fraud Office (SFO), mendapat kompensasi 992 juta Euro terkait kasus suap pembelian pesawat Garuda pada 2017

Baca Selengkapnya

Baznas - Muhammadiyah Gulirkan Program Pengembangan SDM Unggul

5 hari lalu

Baznas - Muhammadiyah Gulirkan Program Pengembangan SDM Unggul

Kolaborasi antara Baznas dengan Muhammadiyah dalam pemanfaatan dana zakat, bisa memberikan manfaat yang besar bagi kepentingan umat

Baca Selengkapnya