Cerita Seorang Ibu Wakili Wisuda Anaknya yang Sudah Wafat

Reporter

Tempo.co

Editor

Devy Ernis

Jumat, 29 Juli 2022 11:04 WIB

Suasana wisuda sesi tiga (pagi) Universitas Negeri Surabaya (UNESA) mendadak hening pada Kamis, 28 Juli 2022. Foto: UNESA

TEMPO.CO, Jakarta - Suasana wisuda di Universitas Negeri Surabaya (UNESA) mendadak hening pada Kamis, 28 Juli 2022. Endang Sulistyowati melangkah naik panggung dengan wajah haru. Dia datang untuk mewakili wisuda putra pertamanya, Mochammad Fathurrizqi yang meninggal dunia pada 27 Februari 2022 lalu karena sakit.

Endang tak kuasa menahan air mata saat menerima ijazah anaknya yang diserahkan langsung Rektor UNESA Nurhasan di Grha UNESA, Kampus Lidah Wetan, Surabaya. Anaknya, Mochammad Faturrizqi merupakan lulusan program studi S1 Pendidikan Guru Sekolah Dasar (PGSD), Fakultas Ilmu Pendidikan (FIP). Dia berhasil menyelesaikan studinya dengan baik.

Mewakili lembaga, Ketua Senat UNESA Haris Supratno menyampaikan dukacita yang mendalam. Ia mengapresiasi perjuangan almarhum Fathurrizqi menyelesaikan studinya. Dia berharap, perjuangan itu bisa menjadi contoh bagi yang lain.

"Ini harus jadi contoh. Di balik perjuangan kuliah mahasiswa ada harapan besar orang tua. Sekali lagi, apresiasi yang sebesar-besarnya untuk mendiang Mochammad Fathurrizqi juga untuk orang tuanya yang hebat," katanya dikutip dari laman UNESA pada Jumat, 29 Juli 2022.

Pada kesempatan itu, jajaran senat dan ribuan wisudawan berdoa bersama untuk mendiang Fathurrizqi. “Semoga almarhum diterima di sisi Sang Maha Pencipta dan keluarga yang ditinggalkan diberikan ketabahan dan kekuatan,” ucap ketua senat.

Advertising
Advertising

Endang menyampaikan terima kasih kepada seluruh jajaran yang telah menerima dan mendidik anaknya hingga bisa jadi sarjana. Mendiang Fathurrizqi merupakan anak pertama dari tiga bersaudara. Dia sempat bercita-cita ingin menjadi guru di kampungnya di Nganjuk. “Dia tidak mau kerja jauh-jauh dari kami, dia sempat bilang akan selalu di samping saya dan bapaknya sampai akhir hayat,” ucap Endang.

Fathurrizqi merupakan pribadi yang senang membantu sesama. Bahkan dalam kondisi sakit masih berkenan membantu teman-temannya menyelesaikan karya ilmiah. Selain itu dia juga aktif bermedia sosial dan ikut bela diri Jujitsu. Ia gemar membuat konten untuk kanal Youtube yang sudah mencapai 1,4 ribu subscriber.

“Sakitnya mulai terasa saat mengurus yudisium. Sudah transfusi darah. Namun, takdir berkata lain. Semoga anak kami tenang bersama Sang Khalik. Doa kami selalu menyertainya di sana,” ucapnya.

Baca juga: PT Pindad dan ITS Kembangkan Inovasi Peluru Frangible untuk Operasi Khusus

Berita terkait

60 Persen Lulusan BINUS School Serpong Diterima di Kampus Luar Negeri

21 jam lalu

60 Persen Lulusan BINUS School Serpong Diterima di Kampus Luar Negeri

BINUS SCHOOL Serpong, sekolah yang mengusung kurikulum Cambridge, mencatat lebih dari 60 alumni mereka di tahun 2024 ini diterima untuk melanjutkan pendidikan tinggi di luar negeri.

Baca Selengkapnya

Inilah Vivi, Mahasiswa Baru Termuda Unesa yang Lulus SNBP di Usia 16 Tahun

19 hari lalu

Inilah Vivi, Mahasiswa Baru Termuda Unesa yang Lulus SNBP di Usia 16 Tahun

Begini kiat Vivi bisa lulus SNBP 2024 program studi Manajemen Informatika Unesa sebagai calon mahasiswa baru termuda.

Baca Selengkapnya

Para Siswa Peraih Golden Ticket di Unesa, Bebas SPI dan UKT 8 Semester

27 hari lalu

Para Siswa Peraih Golden Ticket di Unesa, Bebas SPI dan UKT 8 Semester

Daftar siswa peraih golden ticket di Unesa.

Baca Selengkapnya

Mahasiswi Unair Ini Meninggal Menjelang Wisuda, Perantau Asal NTT yang Dikenal Gigih dan Disiplin

55 hari lalu

Mahasiswi Unair Ini Meninggal Menjelang Wisuda, Perantau Asal NTT yang Dikenal Gigih dan Disiplin

Erma Astuti Lay, mahasiswi Unair asal NTT meninggal tak lama menjelang wisudanya. Dikenal sebagai sosok yang giat dan disiplin oleh lingkungannya.

Baca Selengkapnya

Web3 on Campus Universitas Negeri Surabaya: Revolusi Manajemen Keuangan Masa Kini dengan Blockchain

57 hari lalu

Web3 on Campus Universitas Negeri Surabaya: Revolusi Manajemen Keuangan Masa Kini dengan Blockchain

IDNFT meneruskan roadshow Web3 on Campusnya di Surabaya

Baca Selengkapnya

Air Mata Ngadinah Tumpah, Ambil Ijazah Putrinya yang Meninggal Sebelum Sidang Skripsi di Fakultas Kehutanan UGM

24 Februari 2024

Air Mata Ngadinah Tumpah, Ambil Ijazah Putrinya yang Meninggal Sebelum Sidang Skripsi di Fakultas Kehutanan UGM

Kisah mahasiswa UGM yang meninggal dunia sebelum sidang skripsi, ijazah diterima orang tua dan berhasil lulus dengan predikat cum laude.

Baca Selengkapnya

Unesa Nyatakan Sikap Respons Situasi Indonesia yang Kian Panas

5 Februari 2024

Unesa Nyatakan Sikap Respons Situasi Indonesia yang Kian Panas

Universitas Negeri Surabaya (Unesa ) melakukan pernyataan sikap ihawal kondisi Indonesia terkini yang disebut semakin panas.

Baca Selengkapnya

Unesa dan Unair Agendakan Pernyataan Sikap atas Situasi Demokrasi Hari ini

5 Februari 2024

Unesa dan Unair Agendakan Pernyataan Sikap atas Situasi Demokrasi Hari ini

Agenda itu dilakukan untuk merespons situasi demokrasi terkini yang dianggap tidak kondusif menjelang pemilu 2024.

Baca Selengkapnya

Cerita Anisa, Wisudawan Terbaik UB yang Ingin Jadi Dokter Hewan Seperti Orang Tuanya

21 Januari 2024

Cerita Anisa, Wisudawan Terbaik UB yang Ingin Jadi Dokter Hewan Seperti Orang Tuanya

Anisa dari Fakultas Kedokteran Hewan menjadi salah satu wisudawan terbaik UB.

Baca Selengkapnya

Mau Buka Kampus di Indonesia, Western Sydney University Gandeng Unesa

18 Januari 2024

Mau Buka Kampus di Indonesia, Western Sydney University Gandeng Unesa

Western Sydney University (WSU) Australia berencana membuka kampus di Indonesia khususnya di Surabaya dan menggandaeng Unesa.

Baca Selengkapnya