Respons Ketua Majelis Rektor se-Indonesia Soal Aturan Baru Masuk PTN 2023

Reporter

Septia Ryanthie

Editor

Devy Ernis

Senin, 12 September 2022 19:11 WIB

Universitas Sebelas Maret. Kredit: UNS

TEMPO.CO, Solo - Rektor Universitas Sebelas Maret (UNS) Jamal Wiwoho menyatakan kesiapan UNS dalam melaksanakan seleksi masuk perguruan tinggi negeri (PTN) dengan skema baru mulai 2023. Menurut Jamal yang juga menjabat sebagai ketua majelis rektor perguruan tinggi negeri se-Indonesia ini, ketentuan baru masuk PTN diibaratkan aturan serupa tapi tak sama.

"Kalau saya lihat Peraturan Menteri Pendidikan Kebudayaan Riset dan Teknologi Nomor 48 Tahun 2022, dengan yang sebelumnya Nomor 6 Tahun 2020, ya kira-kira bisa dikatakan serupa tapi tak sama," ucap kepada Tempo pada Senin, 12 September 2022.

Salah satu perubahan di jalur masuk melalui tes adalah menghapus soal mata pelajaran dan seluruhnya diganti dengan tes skolastik. Dengan adanya perubahan materi tes Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SBMPTN) itu, Jamal mengatakan tentunya juga akan ada kriteria-kriteria yang ditetapkan oleh UNS, terutama untuk sejumlah program studi tertentu.

Hal itu agar penjaringan calon mahasiswa baru benar-benar kompeten dan sesuai kebutuhan di masing-masing program studi tersebut. "Pastinya tetap ada kriteria-kriteria khusus untuk sejumlah prodi tertentu, misalnya prodi A harus memenuhi standar nilai sekian, contohnya Kedokteran, itu nanti tetap harus dilakukan," ucapnya.

Sedangkan untuk seleksi mandiri, Jamal mengklaim kampusnya saat ini sudah transparan termasuk mengenai sumbangan pengembangan institusi (SPI) yang hanya diberlakukan bagi mahasiswa yang masuk melalui jalur itu.

Advertising
Advertising

Adapun Jamal turut merespons dicabutnya wewenang Lembaga Tes Masuk Perguruan Tinggi (LTMPT) untuk menyelenggarakan tes seleksi masuk perguruan tinggi. Jika sebelumnya penyelenggara seleksi nasional masuk perguruan tinggi negeri (SNMPTN) dan SBMPTN adalah LTMPT, ke depan penyelenggaranya adalah Balai Pengelolaan Pengujian Pendidikan (BP3) yang berada di bawah Badan Standar, Kurikulum, dan Asesmen Pendidikan Kementerian Pendidikan.

Jamal mengusulkan agar untuk sementara waktu LTMPT bisa dimasukkan menjadi bagian dari BP3. Jamal mengatakan ke depan pihaknya akan berkoordinasi lebih lanjut dengan BP3 terkait penyelenggaraan seleksi masuk PTN 2023, khususnya untuk UNS.

"Kami mengusulkan organ-organ dalam BP3 itu, salah satunya adalah yang dari LTMPT untuk sementara bisa digunakan, agar proses penerimaan mahasiswa baru tahun depan nanti dapat berjalan tanpa banyak masalah," ucapnya.


SEPTHIA RYANTHIE

Baca juga: LTMPT Tak Lagi Urus Seleksi Masuk PTN, Apa Penggantinya?

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu.

Berita terkait

Polisi Ambil Alih Gedung Universitas California Irvine dari Demonstran Pro-Palestina

1 hari lalu

Polisi Ambil Alih Gedung Universitas California Irvine dari Demonstran Pro-Palestina

Polisi kembali mengambil alih gedung kampus Universitas California Irvine dari para pengunjuk rasa pro-Palestina.

Baca Selengkapnya

Rektor Terpilih Universitas Negeri Padang Digugat, Imbas Dugaan Cacat Prosedural

2 hari lalu

Rektor Terpilih Universitas Negeri Padang Digugat, Imbas Dugaan Cacat Prosedural

Rektor terpilih UNP periode 2024-2029 adalah Krismadinata.

Baca Selengkapnya

Cerita Mahasiswa Undip Ngadu ke Rektor soal UKT hingga Fasilitas Kampus

2 hari lalu

Cerita Mahasiswa Undip Ngadu ke Rektor soal UKT hingga Fasilitas Kampus

Mahasiswa Undip Semarang mengaku telah berdiskusi dan memberikan kritik kepada pihak kampus soal permasalahan Uang Kuliah Tunggal alias UKT.

Baca Selengkapnya

Uang Pangkal di UNS Naik 5-8 Kali Lipat, Prodi Kebidanan dari Rp25 Juta Jadi Rp125 Juta

3 hari lalu

Uang Pangkal di UNS Naik 5-8 Kali Lipat, Prodi Kebidanan dari Rp25 Juta Jadi Rp125 Juta

UNS mengalami IPI kenaikan berkali-kali lipat.

Baca Selengkapnya

Protes Perubahan UKT dan IPI 2024, BEM UNS Layangkan 8 Tuntutan ke Rektorat

4 hari lalu

Protes Perubahan UKT dan IPI 2024, BEM UNS Layangkan 8 Tuntutan ke Rektorat

BEM UNS menyampaikan 8 tuntutan terkait kenaikan biaya kuliah.

Baca Selengkapnya

BEM UNS Protes Kenaikan IPI dari Rp25 Juta Jadi Rp100 Juta

5 hari lalu

BEM UNS Protes Kenaikan IPI dari Rp25 Juta Jadi Rp100 Juta

Selain UKT, Syafnat mengatakan, UNS juga menaikkan biaya IPI berkali-kali lipat dibandingkan tahun sebelumnya.

Baca Selengkapnya

Pilkada Solo 2024, Rektor Universitas Surakarta Daftar Lewat Gerindra dan PSI

8 hari lalu

Pilkada Solo 2024, Rektor Universitas Surakarta Daftar Lewat Gerindra dan PSI

Rektor Unsa mendaftar untuk maju dalam Pilkada Solo 2024 dengan mengambll formulir dari Gerindra dan PSI.

Baca Selengkapnya

Kronologi Kritik Iuran Pengembangan Institusi Mahasiswa Unri Diadukan Rektor ke Polisi dengan UU ITE

10 hari lalu

Kronologi Kritik Iuran Pengembangan Institusi Mahasiswa Unri Diadukan Rektor ke Polisi dengan UU ITE

Nama Khariq Anhar Mahasiswa Fakultas Pertanian Unri mencuat usai video kritiknya soal IPI dilaporkan Rektor Unri Sri Indarti pada 15 Maret 2024.

Baca Selengkapnya

Biaya Kuliah UNS 2024/2025 Jalur SNBP, SNBT, dan Mandiri

11 hari lalu

Biaya Kuliah UNS 2024/2025 Jalur SNBP, SNBT, dan Mandiri

Rincian biaya kuliah jalur SNBP, SNBT, dan seleksi mandiri UNS tahun akademik 2024

Baca Selengkapnya

Wakil Ketua MWA: 7 Bakal Calon Berpotensi Jadi Rektor Unpad 2024-2029l

13 hari lalu

Wakil Ketua MWA: 7 Bakal Calon Berpotensi Jadi Rektor Unpad 2024-2029l

Terdapat 14 bakal calon dalam pemilihan Rektor Universitas Padjajaran atau Unpad.

Baca Selengkapnya