Kemenkes Tularkan Cara Operasi Clipping Pasien Stroke ke 34 Rumah Sakit Utama

Kamis, 27 Oktober 2022 10:14 WIB

ilustrasi stroke (Pixabay.com)

TEMPO.CO, Jakarta - Direktorat Jenderal Layanan Kesehatan Kementerian Kesehatan meluncurkan program pengampuan tindakan tertinggi bagi pasien stroke, yaitu pembedahan Clipping Aneurisma Cerebrovaskular. Pengampuan itu dilakukan berjenjang dari dokter di Rumah Sakit Pusat Otak Nasional ke dokter di rumah sakit utama.

“Jadi satu rumah sakit di setiap provinsi harus bisa melakukan pembedahan clipping,” kata Ketua Tim Kerja Transformasi Rujukan Kementerian Kesehatan, Youth Savitri, di Rumah Sakit Umum Pusat dr. Hasan Sadikin Bandung, Rabu, 26 Oktober 2022.

Kementerian Kesehatan menargetkan 34 rumah sakit utama, yaitu setingkat rumah sakit rujukan tertinggi di wilayah provinsi, dapat melakukan pembedahan clipping bagi pasien stroke. Target kedua, rumah sakit utama seperti RSHS Bandung misalnya, mengampu pembedahan clipping ke rumah sakit umum daerah di wilayah Jawa Barat.

Youth mengatakan Kementerian Kesehatan memberikan peralatan, sarana dan prasaran, serta peningkatan kapasitas dokter bedah. “Standar untuk pembedahan clipping ini hanya di rumah sakit utama dan paripurna,” ujarnya.

Direktur Utama Rumah Sakit Pusat Otak Nasional, Mursyid Bustami, mengatakan pengampuan ini untuk meningkatkan kapasitas rumah sakit dalam menangani pasien stroke. “Supaya pasien bisa memperbaiki otaknya hingga kematiannya bisa ditekan, dan tingkat kecacatannya bisa menurun,” kata dia.

Advertising
Advertising

RSHS Bandung diharapkan menjadi rumah sakit paripurna yang akan mengampu 6-7 rumah sakit umum daerah secara bertahap, seperti Al Ihsan di Kabupaten Bandung dan sebuah lagi di Karawang. Adapun tingkatan rumah sakit, yaitu paripurna, utama, madya, dan dasar.

Setelah diampu, rumah sakit umum daerah itu akan naik tingkat menjadi rumah sakit rujukan utama. Dari data, menurut Mursyid, kini ada 9 rumah sakit utama di 34 provinsi, termasuk RSHS Bandung, yang sudah mendapatkan alat kesehatan pendukung.

Semua rumah sakit vertikal atau rumah sakit rujukan tertinggi di provinsi ditargetkan dapat menjadi rumah sakit paripurna hingga 2027. “Tapi sampai 2024 (targetnya) sebanyak 18 rumah sakit vertikal seperti di Medan, Padang, dan lain-lain,” kata Mursyid.

Selain itu, ada tindakan lain yang bisa dilakukan untuk menangani pasien stroke, yaitu lewat intervensi tanpa bedah. Penanganan seperti itu bisa dilakukan di rumah sakit tingkat madya. Targetnya mencapai 50 persen dari rumah sakit di daerah.

Menurut Mursyid, kasus stroke akibat penyumbatan pembuluh darah di otak lebih banyak daripada stroke pendarahan akibat pecahnya pembuluh darah. Di rumah sakit, jumlah kasus stroke pendarahan bisa berkisar 30-35 persen. “Kasus stroke pendarahan walaupun kasusnya sedikit, tapi tingkat kematiannya tinggi,” kata dia.

Mursyid meminta warga tidak menyepelekan kasus stroke, karena seringan apa pun, stroke adalah penyakit serius yang harus ditangani rumah sakit. “Kejadian stroke bisa 3/1.000 penduduk per tahun,” katanya. Pencegahannya bisa lewat mengendalikan pola hidup dan faktor risiko.

Baca:
Insinyur MIT Bikin Robot untuk Operasi Stroke Darurat

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu.

Berita terkait

Kemenkes Minta Jemaah Haji Waspada Virus MERS-CoV, Ini Penularan dan Gejalanya

4 jam lalu

Kemenkes Minta Jemaah Haji Waspada Virus MERS-CoV, Ini Penularan dan Gejalanya

Kemenkes minta jemaah haji mewaspadai virus MERS-CoV pada musim haji. Berikut gejalanya dan risiko terinfeksi virus ini.

Baca Selengkapnya

Kondisi Perdana Menteri Slovakia Stabil, tapi Masih Kritis

22 jam lalu

Kondisi Perdana Menteri Slovakia Stabil, tapi Masih Kritis

Kementerian Kesehatan menjelaskan Perdana Menteri Slovakia sudah dipindah ke rumah sakit di Bratislava. Kondisinya stabil.

Baca Selengkapnya

Kemenkes Pastikan Keamanan Pangan dan Pondokan Jemaah Haji

1 hari lalu

Kemenkes Pastikan Keamanan Pangan dan Pondokan Jemaah Haji

Tim Sanitasi dan Keamanan Pangan akan mendapatkan contoh makanan yang akan dikonsumsi oleh jemaah haji untuk diuji

Baca Selengkapnya

14 Tahun Mama Lauren Berpulang, Berikut Ramalan dan Pesan Terakhirnya: Politikus Jangan Serakah

2 hari lalu

14 Tahun Mama Lauren Berpulang, Berikut Ramalan dan Pesan Terakhirnya: Politikus Jangan Serakah

Mama Lauren kondang sebagai peramal, ia meninggal 14 tahun lalu. Apa ramalan terakhirnya?

Baca Selengkapnya

Kemenkes: Tarif Iuran Sistem Kelas BPJS Kesehatan Tetap Sama Sampai Juli 2025

2 hari lalu

Kemenkes: Tarif Iuran Sistem Kelas BPJS Kesehatan Tetap Sama Sampai Juli 2025

Sistem kelas 1-3 BPJS Kesehatan diganti jadi Kelas Rawat Inap Standar atau KRIS yang mulai berlaku Juni 2025.

Baca Selengkapnya

Apa Itu Sistem KRIS yang Bakal Menggantikan Kelas BPJS Kesehatan?

2 hari lalu

Apa Itu Sistem KRIS yang Bakal Menggantikan Kelas BPJS Kesehatan?

KRIS merupakan sistem baru dalam mengatur rawat inap yang melayani pengguna BPJS Kesehatan.

Baca Selengkapnya

7 Potensi Ancaman Serius Hipertensi dan Langkah-Langkah Pencegahan

2 hari lalu

7 Potensi Ancaman Serius Hipertensi dan Langkah-Langkah Pencegahan

Hari hipertensi sedunia diperingati setiap 17 Mei

Baca Selengkapnya

Ciptakan Sistem Deteksi Kardiovaskular, Peneliti Indonesia Sabet Penghargaan University of Manchester

2 hari lalu

Ciptakan Sistem Deteksi Kardiovaskular, Peneliti Indonesia Sabet Penghargaan University of Manchester

Peneliti dari Indonesia mengembangkan alat deteksi penyakit kardiovaskular. Cocok dipakai untuk tenaga medis di daerah pedesaan.

Baca Selengkapnya

20 Dokter AS Terjebak di Gaza, Gedung Putih Klaim Upayakan Evakuasi

3 hari lalu

20 Dokter AS Terjebak di Gaza, Gedung Putih Klaim Upayakan Evakuasi

Gedung putih mengatakan pemerintah AS berupaya mengevakuasi sekelompok dokter AS yang terjebak di Gaza setelah Israel menutup perbatasan Rafah

Baca Selengkapnya

Segini Besaran Iuran BPJS Kesehatan Terbaru Setelah Diganti KRIS

4 hari lalu

Segini Besaran Iuran BPJS Kesehatan Terbaru Setelah Diganti KRIS

Terdapat penyesuaian iuran peserta JKN setelah kelas 1, 2, dan 3 BPJS Kesehatan berganti menjadi KRIS. Ini iuran BPJS Kesehatan terbaru.

Baca Selengkapnya