Satu Warga Tewas Terjebak Banjir 2 Meter di Dalam Rumah di Pati

Kamis, 1 Desember 2022 21:29 WIB

Tim SAR gabungan memgevakuasi warga korban banjir di Kecamatan Tambakkromo dan Winong, Kabupaten Pati, Jawa Tengah, Kamis dinihari 1 Desember 2022. (ANTARA/ HO-SAR Semarang)

TEMPO.CO, Pati - Banjir menerjang tiga kecamatan di wilayah selatan Kabupaten Pati, Jawa Tengah, pada Rabu malam, 30 November 2022. Ketiga kecamatan terdiri dari Winong, Tambakromo, dan Gabus.

Akibat banjir tersebut seorang warga Desa Sinomwidodo, Tambakromo, yakni Sumirah, 65 tahun, tewas. "Penyebabnya korban terjebak banjir di dalam rumah bersama suami," ujar Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah Kabupaten Pati, Martinus Budi Prasetya, Kamis, 1 Desember 2022.

Korban diduga mengalami hipotermia (suhu tubuh turun drastis) saat terjebak banjir di dalam rumah. "Ketinggian air di dalam rumah mencapai kurang lebih dua meter menyebabkan kedinginan," kata Martinus sambil menambahkan, "Jenazah sudah dimakamkan di desa setempat siang hari ini."

Berdasarkan data BPBD Jawa Tengah, banjir akibat meluapnya aliran Sungai Godo setelah hujan berintensitas tinggi di kawasan Pegunungan Kendeng. Air luapan Sungai Godo lantas menggenangi tiga kecamatan.

Banjir juga mengakibatkan dua rumah rusak, tiga jembatan putus, dan satu jalan sampai tergerus aliran sungai. Puluhan hewan ternak juga turut terdampak banjir yaitu 12 ekor kambing hanyut, 3 ekor sapi hanyut, dan 6 ekor sapi mati di kandang.

Advertising
Advertising

Kondisi jalan di Kecamatan Winong tergerus aliran sungai akibat banjir yang menerjang Kabupaten Pati, Jawa Tengah, pada Rabu malam, 30 November 2022. Foto BPBD Kabupaten Pati

Banjir sudah berangsur surut di Kecamatan Tambakromo dan Winong pada hari ini. Sementara di Kecamatan Gabus masih ada yang terendam hingga 80 sentimeter.

Baca juga: Prediksi Cuaca Hari Ini, BMKG Pantau 2 Bibit Siklon Dekat Indonesia Timur dan Dampak Hujan Lebatnya


Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu.

Berita terkait

Satgas IKN Sebut Pembangunan IKN tak Sebabkan Banjir

1 hari lalu

Satgas IKN Sebut Pembangunan IKN tak Sebabkan Banjir

Satgas Pelaksanaan Pembangunan Infrastruktur Ibu Kota Nusantara (IKN) mengklaim pembangunan IKN tidak menyebabkan banjir di kawasan.

Baca Selengkapnya

Status Erupsi Gunung Ibu Naik ke Level Awas, BNPB Percepat Penanganan Darurat Bencana

2 hari lalu

Status Erupsi Gunung Ibu Naik ke Level Awas, BNPB Percepat Penanganan Darurat Bencana

BNPB mengirimkan tim dan logistik untuk penanganan darurat bencana erupsi Gunung Ibu di Kabupaten Halmahera Barat, Maluku Utara.

Baca Selengkapnya

Banjir Setinggi Rumah Tersisa di 5 Kampung di Mahakam Ulu, Banjir Susulan Menerjang

2 hari lalu

Banjir Setinggi Rumah Tersisa di 5 Kampung di Mahakam Ulu, Banjir Susulan Menerjang

Banjir melanda wilayah Kabupaten Mahakam Ulu, Kalimantan Timur, sejak Senin, 13 Mei 2024

Baca Selengkapnya

Pemprov Kaltim Sigap Respon Bencana Banjir Mahulu

3 hari lalu

Pemprov Kaltim Sigap Respon Bencana Banjir Mahulu

Curah hujan yang tinggi membuat Sungai Mahakam menuap. Akibatnya, lima kecamatan di Kabupaten Mahakam Ulu (Mahulu), Kalimantan Timur (Kaltim) terendam banjir.

Baca Selengkapnya

Cerita Duka Korban Banjir Bandang di Sumbar, Cucu dan 4 Anggota Keluarga Hanyut

3 hari lalu

Cerita Duka Korban Banjir Bandang di Sumbar, Cucu dan 4 Anggota Keluarga Hanyut

Banjir di Kabupaten Agam dan Tanah datar meninggal duka bagi masyarakat Sumatra Barat. 59 orang lebih dinyatakan meninggal dan ada 16 yang masih dalam pencarian.

Baca Selengkapnya

Prabowo Kunjungi Korban Banjir di Sumbar usai Lawatan Luar Negeri

3 hari lalu

Prabowo Kunjungi Korban Banjir di Sumbar usai Lawatan Luar Negeri

Prabowo mengunjungi korban banjir Sumbar seusai lawatannya dari Qatar dan Uni Emirat Arab. Ia menyatakan turut berduka cita atas musibah itu.

Baca Selengkapnya

5 Tips Bangun Rumah Anti Banjir

4 hari lalu

5 Tips Bangun Rumah Anti Banjir

Banjir adalah bencana yang dapat terjadi di mana saja dan bisa datang tiba-tiba. Simak 5 tips bangun rumah anti banjir

Baca Selengkapnya

Sederet Penanganan Banjir dan Longsor Sumbar: Rekayasa Cuaca Hingga Relokasi Rumah

4 hari lalu

Sederet Penanganan Banjir dan Longsor Sumbar: Rekayasa Cuaca Hingga Relokasi Rumah

BNPB menyiapkan berbagai solusi penanganan bencana banjir lahar dingin dan tanah longsor yang menerjang Sumatera Barat

Baca Selengkapnya

Kilas Balik Gempa Lombok 2018: Rekor Gempa Paling Parah di Pulau Lombok

4 hari lalu

Kilas Balik Gempa Lombok 2018: Rekor Gempa Paling Parah di Pulau Lombok

Gempa Lombok 2018 meninggalkan duka yang mendalam di hati masyarakat.

Baca Selengkapnya

5 Hal tentang Konawe, Kunjungan Jokowi, Bendungan, hingga Banjir

4 hari lalu

5 Hal tentang Konawe, Kunjungan Jokowi, Bendungan, hingga Banjir

Jokowi meresmikan Bendungan Ameroro di Desa Tamesandi, Kecamatan Uepai, Kabupaten Konawe

Baca Selengkapnya